TEMPO.CO, Jakarta - Sejumlah operator telekomunikasi jauh-jauh hari berlomba mempersiapkan keandalan jaringan selama Ramadan dan Lebaran 2023. Bahkan menaikkan kapasitas jaringan telekomunikasi yang diprediksi akan melonjak saat mudik dan balik Lebaran 2023 dibanding pada hari-hari normal.
Salah satu operator telekomunikasi PT XL Axiata Tbk. (XL Axiata) memprediksi sepanjang Ramadan hingga Lebaran 2023 trafik layanan perusahaan akan meningkat hingga 30 persen dibandingkan hari biasa dan perusahaan sudah mempersiapkan segala infrastruktur untuk mendukung kelancaran telekomunikasi pelanggan.
Direktur & Chief Teknologi Officer XL Axiata I Gede Darmayusa mengatakan kenaikan trafik di setiap Ramadan dan Lebaran 2023 ini bisa terjadi karena tidak terlepas dari perubahan perilaku pelanggan.
Menurut Gede, kedua momen tersebut, masyarakat Indonesia juga semakin banyak melakukan pertemuan-pertemuan tatap muka secara daring atau online dengan keluarga dan kerabat, komunitas, dan teman-teman yang sudah lama tidak saling bertemu.
Selain meningkatkan kapasitas, langkah antisipasi lainnya berupa optimalisasi jaringan dengan melihat kemungkinan pergerakan mobilitas masyarakat atau pelanggan saat masa libur Lebaran. Untuk tujuan itu pula, sejumlah daerah yang biasanya menjadi tujuan mudik, khususnya di Pulau Jawa, akan menjadi perhatian khusus.
Saat di hari normal jaringan data perusahaan sudah cukup untuk melayani lalu lintas trafik yang ada. Meski demikian, untuk menjamin kemampuan jaringan kami menampung lonjakan trafik nanti, kapasitas tetap dinaikkan hingga tiga kali dari hari normal.
Sejumlah langkah mengondisikan jaringan sudah dilakukan oleh tim perusahaan dengan menyesuaikan pada tren penggunaan jenis-jenis layanan, terutama layanan data, tradisi mudik, dan pergerakan pelanggan selama liburan panjang Lebaran. Tersedianya infrastruktur jalan tol baru di beberapa daerah yang akan bisa dimanfaatkan masyarakat selama libur Lebaran, juga menjadi perhatian perusahaan.
Selanjutnya: Perusahaan, menurut Gede, memastikan....