Ini Daftar Maskapai yang Akan Mengangkut Penumpang Non-Mudik

Petugas kesehatan berjalan di depan maskapai penerbangan komersil Citilink, di Lapangan Udara TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Senin, 23 Maret 2020. Pemerintah sedang mempertimbangkan opsi pelarangan mudik untuk mencegah penularan virus Corona wabah epidemi Covid-19 (Corona). TEMPO/Imam Sukamto
Petugas kesehatan berjalan di depan maskapai penerbangan komersil Citilink, di Lapangan Udara TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Senin, 23 Maret 2020. Pemerintah sedang mempertimbangkan opsi pelarangan mudik untuk mencegah penularan virus Corona wabah epidemi Covid-19 (Corona). TEMPO/Imam Sukamto

TEMPO.CO, Jakarta - Kementerian Perhubungan telah mengizinkan maskapai kembali membuka rute penerbangan untuk angkutan penumpang komersial di wilayah Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) dan zona merah per 7 Mei 2020. Namun, operasional penerbangan tersebut dikhususkan bagi penumpang untuk tujuan non-mudik.

Direktur Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan Novie Riyanto mengatakan seluruh maskapai telah mendaftarkan kembali izin pembukaan rute yang sempat mandek sementara. "Termasuk propeler, semua sudah. Kami perintahkan segera on," tuturnya saat dihubungi Tempo, Sabtu, 9 Mei 2020.

Kendati begitu, Novie memastikan pengaktifan kembali maskapai untuk angkutan niaga berjadwal akan dijalankan secara bertahap. Operasional penerbangannya pun diatur dengan Peraturan Menteri Nomor 25 Tahun 2020, Surat Edaran Ditjen Perhubungan Udara Nomor 31 Tahun 2020, dan Surat Edaran Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Nomor 4 Tahun 2020.

Berdasarkan beleid itu, penumpang yang diizinkan naik pesawat di wilayah PSBB pada masa pelarangan mudik adalah pekerja lembaga pemerintah atau swasta yang menyelenggarakan kegiatan seperti pelayanan percepatan penanganan Covid-19; pelayanan pertahanan, keamanan, dan ketertiban umum; pelayanan kesehatan; pelayanan kebutuhan dasar; pelayanan pendukung layanan dasar; dan pelayanan fungsi ekonomi penting.

Kemudian, pasien yang membutuhkan pelayanan kesehatan darurat atau perjalanan orang yang anggota keluarga intinya sakit keras atau meninggal dunia. Lalu, Pekerja Migran Indonesia (PMI), WNI, dan pelajar/mahasiswa yang berada di luar negeri yang dipulangkan dengan alasan khusus oleh pemerintah sampai ke daerah asal.

Dihimpun Tempo, berikut ini lima daftar maskapai yang akan membuka penerbangannya kembali.

1. Garuda Indonesia
PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk telah membuka penerbangan untuk angkutan penumpang non-mudik sejak 7 Mei 2020. Sejalan dengan itu, reservasi pemesanan tiket pun sudah dibuka melalui situs resmi perusahaan sehari sebelumnya.

Direktur Utama Garuda Indonesia
Irfan Setiaputra mengatakan, kendati sudah dibuka, pengaktifan rute tidak langsung seluruhnya dilakukan pada 7 Mei. Perusahaan baru mengoperasikan seluruh rute mulai 9 Mei 2020.

Irfan memastikan maskapai akan memenuhi protokol kesehatan sesuai yang ditetapkan oleh Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 dan Kementerian Kesehatan. Maskapai pelat merah juga berjanji bakal mengikuti aturan Kementerian Perhubungan Sesuai dengan yang ditetapkan dalam Peraturan Menteri Nomor 25 Tahun 2020 dan Surat Edaran Direktorat Jenderal Perhubungan Udara Nomor 31 Tahun 2020.








Tak Naikkan Harga Tiket, Garuda Indonesia Malah Kasih Penawaran Khusus Lebaran 2023 ke Jakarta

1 hari lalu

Ilustrasi Garuda Indonesia. TEMPO/Tony Hartawa
Tak Naikkan Harga Tiket, Garuda Indonesia Malah Kasih Penawaran Khusus Lebaran 2023 ke Jakarta

Garuda Indonesia tidak menaikkan harga tiket pada libur Lebaran 2023, tapi malah memberikan penawaran khusus buat yang ingin Lebaran ke Jakarta.


Kemenhub Jatuhkan Sanksi kepada Maskapai yang Melanggar Tarif Batas Atas, Dominan Rute Pendek

1 hari lalu

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi (kedua kiri) berbincang dengan Dirjen Perhubungan Udara Maria Kristi Endah Murni (ketiga kanan) dan Presiden Direktur PT Angkasa Pura II Muhammad Awaludin (keempat kanan) usai melakukan peninjaun pelaksanaan mudik Natal 2022 di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Jumat, 23 Desember 2022. ANTARA/Muhammad Iqbal
Kemenhub Jatuhkan Sanksi kepada Maskapai yang Melanggar Tarif Batas Atas, Dominan Rute Pendek

Kemenhub menemukan variasi pelanggaran tarif angkutan udara di beberapa rute yang dilayani beberapa maskapai.


Frekuensi Terbang Ditambah, Garuda Targetkan Kinerja April 2023 Tumbuh 40 Persen Lebih

2 hari lalu

Pesawat Garuda Indonesia di Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, 28 Februari 2020. TEMPO/Hilman Fathurrahman W
Frekuensi Terbang Ditambah, Garuda Targetkan Kinerja April 2023 Tumbuh 40 Persen Lebih

Garuda Indonesia menambah frekuensi penerbangan dan menargetkan tumbuh di atas 40 persen pada April 2023.


Bayi Naik Pesawat Seharusnya Tak Duduk di Pangkuan, Ini Penjelasannya

4 hari lalu

Ilustrasi bayi dalam pesawat. nbcnews.com
Bayi Naik Pesawat Seharusnya Tak Duduk di Pangkuan, Ini Penjelasannya

Saat ini, anak-anak di bawah 2 tahun dapat naik pesawat secara gratis di Amerika Serikat atau dengan sedikit biaya internasional.


Penerbangan Batik Air di Halim Perdanakusuma Dialihkan ke Bandara Soekarno-Hatta 22-28 Maret

5 hari lalu

Ilustrasi Batik Air. TEMPO/Tony Hartawan
Penerbangan Batik Air di Halim Perdanakusuma Dialihkan ke Bandara Soekarno-Hatta 22-28 Maret

Maskapai penerbangan Batik Air mengumumkan seluruh penerbangan Batik Air dari dan ke Bandara Halim Perdanakusuma (HLP) pada periode 22 - 28 Maret 2023 dialihkan ke Bandar Udara Soekarno-Hatta (CGK).


Daftar Harga Tiket Pesawat Domestik dan Internasional di Garuda Online Travel Fair 2023

6 hari lalu

Pesawat Garuda Indonesia di Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, 28 Februari 2020. TEMPO/Hilman Fathurrahman W
Daftar Harga Tiket Pesawat Domestik dan Internasional di Garuda Online Travel Fair 2023

Garuda Indonesia juga akan memberikan harga khusus untuk beberapa rute penerbangan yang dilayani oleh airline partner.


Menjelang Libur Lebaran Ada Promo Tiket Garuda Diskon 80 Persen hingga Hadiah Mobil Wuling , Cek Detailnya

6 hari lalu

Dua Pesawat Jumbo Garuda Tiba
Menjelang Libur Lebaran Ada Promo Tiket Garuda Diskon 80 Persen hingga Hadiah Mobil Wuling , Cek Detailnya

Garuda Indonesia Online Travel Fair menjelang libur Lebaran, ada promo tiket Garuda berupa diskon hingga 80 persen serta hadiah mobil Wuling.


Jokowi Cerita Sempat Bingung dengan Singkatan PPKM dan PSBB

7 hari lalu

Presiden Jokowi. TEMPO/Subekti
Jokowi Cerita Sempat Bingung dengan Singkatan PPKM dan PSBB

Presiden Jokowi mengaku sempat bingung dengan istilah PSBB dan PPKM yang sempat diberlakukan saat pandemi Covid-19 melanda.


Pelita Air Rute Jakarta-Balikpapan Terbang Perdana Hari ini

7 hari lalu

Petugas memeriksa kesiapan pesawat Airbus A320-200 maskapai Pelita Air sebelum melakukan penerbangan perdana di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Kamis 28 April 2022. PT Pertamina (Persero) melalui anak usahanya PT Pelita Air Service (PAS) membuka penerbangan perdana dengan pesawat Airbus A320-200 rute reguler dari Bandara Soekarno-Hatta ke Bandara I Gusti Ngurah Rai, Bali dan sebaliknya guna mewujudkan komitmen mendukung pengembangan industri transportasi udara dan memperkuat konektivitas di tanah air dengan melayani penerbangan komersial berjadwal (regular flight). ANTARA FOTO/Fauzan
Pelita Air Rute Jakarta-Balikpapan Terbang Perdana Hari ini

Maskapai Pelita Air melakukan penerbangan perdana rute penerbangan Jakarta-Balikpapan-Jakarta hari ini, Senin 20 Maret 2023.


Batik Air Buka Rute Baru Indonesia - Guangzhou Mulai 26 Maret 2023

17 hari lalu

Maskapai penerbangan Batik Air mendatangkan satu unit armada baru jenis Airbus A320 Neo pada hari ini, Kamis, 6 Februari 2020 di Bandara Internasional Soekarno-Hatta. Rencananya, sepanjang 2020, Batik Air akan mendatangkan lima pesawat Airbus dengan rincian tiga pesawat A320 Neo dan dua lainnya A321 Neo. TEMPO/Francisca Christy Rosana
Batik Air Buka Rute Baru Indonesia - Guangzhou Mulai 26 Maret 2023

Batik Air berharap rute baru Indonesia - Guangzhou ini dapat memenuhi kebutuhan para pelancong dan pebisnis untuk melakukan perjalanan dengan nyaman.