Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

KTT G20, Jokowi dan PM Modi Bahas Kerja Sama Ekonomi dan Maritim

Reporter

image-gnews
Presiden RI Joko Widodo saat menerima kunjungan Perdana Menteri India Shri Narendra Modi di Istana Merdeka, Jakarta, 30 Mei 2018. Kedatangan PM Modi tersebut merupakan kunjungan resmi pertama ke Indonesia sebagai balasan atas kunjungan kenegaraan Presiden Jokowi ke India pada Desember 2016. Kunjungan Modi ke Indonesia sekaligus dilaksanakan dalam rangka menyambut 70 tahun hubungan diplomatik Indonesia-India yang akan jatuh pada 2019. Modi akan berada di Jakarta hingga 31 Mei 2018. TEMPO/Subekti.
Presiden RI Joko Widodo saat menerima kunjungan Perdana Menteri India Shri Narendra Modi di Istana Merdeka, Jakarta, 30 Mei 2018. Kedatangan PM Modi tersebut merupakan kunjungan resmi pertama ke Indonesia sebagai balasan atas kunjungan kenegaraan Presiden Jokowi ke India pada Desember 2016. Kunjungan Modi ke Indonesia sekaligus dilaksanakan dalam rangka menyambut 70 tahun hubungan diplomatik Indonesia-India yang akan jatuh pada 2019. Modi akan berada di Jakarta hingga 31 Mei 2018. TEMPO/Subekti.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah Indonesia dan India dalam pertemuan bilateral di sela-sela KTT G20 membahas kerja sama ekonomi serta maritim. "Saya yakin ASEAN dan India dapat meningkatkan kerja sama Indo-Pasifik," kata Presiden Jokowi saat diskusi dengan Perdana Menteri India Narendra Modi di INTEX, Osaka, Jepang pada Sabtu, 29 Juni 2019.

BACA: Jokowi Cetuskan Inisiatif IDEA Hub di KTT G20

Jokowi menyampaikan apresiasi atas dukungan India bagi "ASEAN Outlook on Indo-Pacific" yang diadopsi oleh para pemimpin ASEAN saat KTT Ke-34 ASEAN di Thailand pada 22 Juni 2019.

Indo-Pasifik adalah konsep kerja sama sejumlah negara di kawasan Samudra Hindia dan Pasifik. Kerja sama itu memiliki prinsip keterbukaan dan penghormatan terhadap hukum internasional.

Selain itu, Jokowi mengajak kedua negara terus mendorong pencapaian target perdagangan sebesar 50 miliar dolar AS pada 2025. Penghilangan hambatan, baik tarif maupun non-tarif, dinilai Jokowi perlu dilakukan kedua negara untuk mencapai hal itu.

BACA: Hari Ini Jokowi Akan Bertemu Bank Dunia di Sela KTT G20

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Jokowi secara khusus meminta PM Modi memberi perhatian terhadap penerapan tarif impor baru terhadap ekspor kelapa sawit Indonesia pada awal Januari 2019. "Kita perlu mendorong Menteri Perdagangan kita untuk terus lanjutkan pembahasan guna mencapai 'win-win solution', termasuk proposal 'trade-off' minyak sawit dengan komoditas lainnya," kata Jokowi dalam siaran pers Deputi Protokol, Pers dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin.

Jokowi juga menyampaikan harapan agar perundingan RCEP dapat selesai pada 2019.
Kemudian di bidang kemaritiman, Presiden memandang perlunya perluasan interaksi bisnis dalam kerja sama maritim kedua negara.

Hal ini dapat dimulai dari peningkatan interaksi antara pengusaha Aceh dan Andaman-Nicobar. Oleh karena itu, Presiden Jokowi mengajak India berpartisipasi dalam pengembangan infrastruktur konektivitas di Sabang.

Menanggapi hal itu, PM Modi menyambut baik kerja sama perdagangan dan investasi yang mulai berlangsung antara Andaman atau Nicobar dengan Aceh.Menurut Modi, kerja sama ini adalah kerja sama praktis yang menguntungkan kedua pihak.

Sejumlah pejabat yang mendampingi Presiden Jokowi  dalam pertemuan itu yakni Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menteri Keuangan Sri Mulyani, Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita, Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto, Staf Khusus Presiden Adita Irawan, dan Duta Besar Indonesia untuk Jepang Arifin Tasrif.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


75 Tahun Hubungan Diplomatik, India dan Indonesia Adakan Pameran dan Seminar Industri Pertahanan

1 jam lalu

75 Tahun Hubungan Diplomatik, India dan Indonesia Adakan Pameran dan Seminar Industri Pertahanan

Pameran sekaligus seminar Industri Pertahanan ini dalam rangka peringatan 75 tahun hubungan diplomatik India-Indonesia.


Terkini: Pendapatan Garuda Indonesia Kuartal I 2024 Melonjak, Sri Mulyani Kembali Bicara APBN untuk Transisi Energi

1 jam lalu

Ilustrasi Garuda Indonesia. TEMPO/Marifka Wahyu Hidayat
Terkini: Pendapatan Garuda Indonesia Kuartal I 2024 Melonjak, Sri Mulyani Kembali Bicara APBN untuk Transisi Energi

PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk. mencatatkan pertumbuhan pendapatan di kuartal I 2024 ini meningkat hingga 18,07 persen dibandingkan kuartal I 2023.


4 Lika-liku Perjalanan RUU DKJ Hingga Resmi Disahkan Presiden Jokowi

2 jam lalu

Kembang api  yang dinyalakan saat pergantian tahun baru 2014, dekat Tugu Selamat Datang di kawasan Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta, (1/1). Ribuan warga antusias menghadiri Jakarta Night Festival yang diadakan Pemrov DKI untuk merayakan tahun baru 2014. TEMPO/Eko Siswono Toyudho
4 Lika-liku Perjalanan RUU DKJ Hingga Resmi Disahkan Presiden Jokowi

Pengesahan RUU DKJ ditandatangani Presiden Jokowi di Jakarta 25 April 2024 dan diundangkan di Jakarta pada tanggal yang sama oleh Mensesneg.


Massa Aksi Hari Buruh Gagal Demo di Depan Istana, Presiden Jokowi Ada di Mana?

2 jam lalu

Presiden Joko Widodo (kedua kanan) bersama Menteri Pertanian Amran Sulaiman (kiri) bersepeda di jalan terusan Bung Hatta, Mataram, NTB, Rabu (1/5/2024). Presiden bersepeda berkeliling kota di sela-sela rangkaian kunjungan kerja selama tiga hari di NTB. (ANTARA FOTO/Ahmad Subaidi/rwa).
Massa Aksi Hari Buruh Gagal Demo di Depan Istana, Presiden Jokowi Ada di Mana?

Demonstrasi memperingati Hari Buruh itu membawa dua tuntutan. Salah satunya tuntutan mencabut Omnibus Law UU Cipta Kerja.


Harapan Jokowi dan Prabowo di Hari Buruh Internasional 2024

3 jam lalu

Presiden Jokowi bersama rombongan terbatas termasuk Menteri Pertahanan Prabowo Subianto bertolak menuju Jawa Timur untuk kunjungan kerja, Lanud TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Jumat, 8 Maret 2024. Foto Biro Pers Sekretariat Presiden
Harapan Jokowi dan Prabowo di Hari Buruh Internasional 2024

Jokowi dan Prabowo mengucapkan selamat Hari Buruh. Berikut harapan Presiden dan Presiden terpilih 2024-2029 itu.


Untuk Pertama Kali, AstraZeneca Akui Vaksin Covidnya Punya Efek Samping Langka

3 jam lalu

Seorang petugas kesehatan memegang botol berisi vaksin Oxford/AstraZeneca coronavirus disease (COVID-19) di Rumah Sakit Nasional di Abuja, Nigeria, 5 Maret 2021. [REUTERS/Afolabi Sotunde]
Untuk Pertama Kali, AstraZeneca Akui Vaksin Covidnya Punya Efek Samping Langka

Perusahaan farmasi AstraZeneca digugat dalam gugatan class action atas klaim bahwa vaksin Covid-19 produksinya menyebabkan kematian dan cedera serius


Ancaman Bom, Lebih dari 50 Sekolah di Ibu Kota India Dievakuasi

4 jam lalu

Ilustrasi bom molotov. shutterstock.com
Ancaman Bom, Lebih dari 50 Sekolah di Ibu Kota India Dievakuasi

Puluhan sekolah di wilayah ibu kota negara India dievakuasi pada Rabu 1 Mei 2024 setelah menerima ancaman bom melalui email


Bos Microsoft ke Indonesia, Investasi hingga Luhut Menjamin Keuntungan

9 jam lalu

CEO Microsoft Satya Nadella berjalan usai bertemu dengan Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa 30 April 2024. Pertemuan tersebut diantaranya membahas investasi Microsoft di Indonesia. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A
Bos Microsoft ke Indonesia, Investasi hingga Luhut Menjamin Keuntungan

Presiden Jokowi menerima kunjungan kerja Chief Executive Officer Microsoft Satya Nadella di Istana Kepresidenan Jakarta, pada Selasa, 30 April 2024


CEO Microsoft Ketemu Jokowi Bahas Investasi Rp 14 Triliun, Ini Profil Satya Nadella

10 jam lalu

CEO Microsoft Ketemu Jokowi Bahas Investasi Rp 14 Triliun, Ini Profil Satya Nadella

CEO sekaligus Chairman Microsoft Satya Nadella bertemu Jokowi, kemarin. Berikut profilnya.


Siapa Sosok David Tobing yang Gugat Rocky Gerung?

11 jam lalu

David L Tobing. ANTARA/Puspa Perwitasari
Siapa Sosok David Tobing yang Gugat Rocky Gerung?

Rocky Gerung dinyatakan tidak bersalah dalam gugatan penghinaan presiden yang diajukan David Tobing. Bagaimana kilas baliknya?