Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pantau Pelabuhan Merak, Menhub: Keberangkatan Pemudik Tersebar

image-gnews
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi bersama dengan Menteri Koordinator PMK Puan Maharani dan Menteri Kesehatan Nila F Moelek saat meninjau arus angkutan lebaran di penyeberangan Pelabuhan Merak, Banten, Sabtu 1 Mei 2019. Tempo/Dias Prasongko
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi bersama dengan Menteri Koordinator PMK Puan Maharani dan Menteri Kesehatan Nila F Moelek saat meninjau arus angkutan lebaran di penyeberangan Pelabuhan Merak, Banten, Sabtu 1 Mei 2019. Tempo/Dias Prasongko
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi bersama dengan Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani dan Menteri Kesehatan Nila Moelek memantau pergerakan angkutan lebaran 2019 pada hari ini. Agenda pemantauan angkutan lebaran ini dimulai dari penyeberangan di Pelabuhan Merak, Banten.

Baca: Mudik 2019, Waspadai Titik Rawan Macet Menuju Pelabuhan Merak

Budi Karya mengatakan dirinya cukup senang dengan hasil pantauan mudik hari ini. Apalagi, hasil dari pantauan di Pelabuhan Merak ini mulai terlihat bahwa para pemudik melakukan pulang kampung tersebar dalam hari-hari yang berbeda.

"Kami berbahagia karena lebaran ini liburnya cukup lama ya. Mereka tersebar sejak tanggal 29, 30, 31 Mei sekarang tanggal 1 Juni. Kami harap menjelang lebaran ini tidak ada satu lonjakan yang melebihi kapasitas," kata Budi Karya kepada media usai meninjau sejumlah fasilitas di sekitar Pelabuhan Merak, Kompleks Terminal ASDP, Banten, Sabtu, 1 Juni 2019.

Budi Karya memperkirakan puncak arus mudik yang menyeberang di Pelabuhan Merak akan terjadi pada H-3 atau pada Senin, 3 Juni 2019. Karena itu, dia mengimbau supaya masyarakat memantau kondisi arus mudik dengan memanfaatkan berbagai kanal media. Hal ini membantu pemudik untuk memperkirakan kapan waktu yang tepat untuk melakukan perjalanan mudik.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Menteri Kesehatan Nila F Moelek mengatakan hasil peninjauan terhadap fasilitas kesehatan di area Pelabuhan Merak bagi pemudik juga sudah cukup baik. Hasil pantauan yang dia lakukan di area pelabuhan sudah dilengkapi dengan posko kesehatan, ambulans dan dokter jaga. "Kami sudah siapkan tadi ada 7 posko kesehatan yang cukup besar, dan lalu lintas juga baik," ucapnya.

Nila mengapresiasi operator Pelabuhan Merak, PT ASDP Indonesia yang sudah memanfaatkan sistem elektronik sehingga mengurangi jumlah antrean pembeli tiket penyeberangan. Dengan fasilitas pembayaran non tunai bisa menghindari antrean mengular yang membuat warga mesti menunggu lama.

Baca: Lebaran 2019, Ada Diskon Tarif Penyeberangan di Merak-Bakauheni

Adapun Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Puan Maharani juga mengapresiasi sistem pembayaran dan pembelian tiket penyeberangan di Pelabuhan Merak yang memanfaatkan e-KTP. Dia juga menilai  harga tiket sebesar Rp 50.000 per penumpang tidak terlalu mahal.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Budi Karya Sebut Pemerintah Target Turunkan Biaya Logistik Jadi 8 Persen dari PDB

1 hari lalu

Truk pengangkut logistik melintas di ruas tol Jakarta-Cikampek, Bekasi, Jawa Barat, Kamis, 2 Mei 2024. Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/Bappenas memasang target penurunan biaya logistik nasional terhadap produk domestik bruto (PDB) menjadi 12 persen dalam 5 tahun ke depan. TEMPO/Tony Hartawan
Budi Karya Sebut Pemerintah Target Turunkan Biaya Logistik Jadi 8 Persen dari PDB

Menhub Budi Karya Sumadi menyebut Pemerintah menargetkan menurunkan biaya logistik dari 14,29 persen menjadi 8 persen dari PDB.


2 Maskapai Terdampak Akibat Microsoft Down, Menhub Minta Perusahaan Selalu Siapkan Backup

5 hari lalu

Wisatawan menunggu penerbangan mereka di dekat monitor yang menampilkan layar kesalahan berwarna biru, juga dikenal sebagai
2 Maskapai Terdampak Akibat Microsoft Down, Menhub Minta Perusahaan Selalu Siapkan Backup

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi angkat bicara menanggapi gangguan yang sempat dialami server Microsoft Windows beberapa waktu lalu.


Polda Banten Gagalkan Penyelundupan Sabu 30 Kg dari Riau, Dicegat di Pelabuhan Merak

9 hari lalu

Polda Banten menangkap 2 tersangka, yang membawa 30 kg sabu yang dikirim dari Lampung ke Banten, Selasa, 18 Juli 2024.  Foto : Humas Polda
Polda Banten Gagalkan Penyelundupan Sabu 30 Kg dari Riau, Dicegat di Pelabuhan Merak

Polisi telah menetapkan satu tersangka penyelundupan sabu berinisial R dalam Daftar Pencarian Orang (DPO).


Terkini: Jokowi Beberkan Alasan Obral HGU IKN Hampir Dua Abad, Pembatasan BBM Bersubsidi Tak Bisa Asal Diterapkan

10 hari lalu

Presiden Jokowi setelah melakukan peresmian dimulainya revitalisasi SD Negeri di Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara, Provinsi Kalimantan Timur, yang dilaksanakan Astra melalui YPA-MDR, Rabu (1/11/2023) (ANTARA/Nyaman Bagus Purwaniawan)
Terkini: Jokowi Beberkan Alasan Obral HGU IKN Hampir Dua Abad, Pembatasan BBM Bersubsidi Tak Bisa Asal Diterapkan

Presiden Jokowi membeberkan alasan di balik keputusannya memberikan HGU 190 tahun bagi investor yang ingin menanamkan modal di IKN.


IKN Akan Gunakan Kereta Otonom Tanpa Rel atau ART Asal Cina, Apa Itu?

11 hari lalu

Kereta otonom tanpa rel (autonomous rail transit/ART buatan Cina. (X@crrc)
IKN Akan Gunakan Kereta Otonom Tanpa Rel atau ART Asal Cina, Apa Itu?

Rangkaian kereta otonom tanpa rel (autonomous rail transit/ART) buatan Cina dijadwalkan tiba di Ibu Kota Nusantara atau IKN


Menhub Budi Karya Dorong Pemda Anggarkan Layanan Bus BTS Melalui APBD

12 hari lalu

Menhub Budi Karya Sumadi didampingi Wakil Wali Kota Depok dan unsur Forkopimda saat launching Biskita Trans Depok di areal Stasiun LRT Harjamukti, Kecamatan Cimanggis, Depok, Minggu, 14 Juli 2024. TEMPO/Ricky Juliansyah
Menhub Budi Karya Dorong Pemda Anggarkan Layanan Bus BTS Melalui APBD

Menhub Budi Karya mengatakan telah membantu sejumlah daerah untuk menyediakan layanan bus BTS.


Sebulan hanya 8 Hari Cuaca Cerah di IKN, Menhub Instruksikan Peningkatan Modifikasi Cuaca untuk Genjot Pembangunan Bandara

13 hari lalu

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dan Presiden Joko Widodo meninjau lokasi pembangunan Bandara VVIP IKN di Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Rabu, 1 November 2023. Bandara VVIP IKN berjarak 23 kilometer dari titik 0 IKN dan 120 kilometer dari Balikpapan. Foto: Biro Pers Sekretariat Presiden
Sebulan hanya 8 Hari Cuaca Cerah di IKN, Menhub Instruksikan Peningkatan Modifikasi Cuaca untuk Genjot Pembangunan Bandara

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menginstruksikan peningkatan modifikasi cuaca dalam beberapa bulan ke depan di IKN.


Cerita Budi Karya Ngantor di IKN: Tempati Rumah Dinas Menteri hingga Cek Kesiapan Kereta Tanpa Rel

13 hari lalu

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi melakukan inspeksi mendadak (sidak) terkait kelaikan jalan bus pariwisata di kawasan wisata Taman Margasatwa Ragunan, Jakarta Selatan, Minggu, 9 Juni 2024. ANTARA/Martha Herlinawati Simanjuntak
Cerita Budi Karya Ngantor di IKN: Tempati Rumah Dinas Menteri hingga Cek Kesiapan Kereta Tanpa Rel

Budi Karya membagikan pengalaman dinasnya di IKN melalui media sosial


Menhub Budi Karya Sebut Kereta Otonom Tanpa Rel Bakal Beroperasi di IKN pada Agustus 2024

13 hari lalu

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi (kanan) meninjau pembangunan Bandara VVIP IKN di Kecamatan Penajam, Kabupaten Penajam Paser Utara, Provinsi Kalimantan Timur, Sabtu (5/8/2023).
Menhub Budi Karya Sebut Kereta Otonom Tanpa Rel Bakal Beroperasi di IKN pada Agustus 2024

Menteri Perhubungan Budi Karya mengatakan kereta otonom tanpa rel sudah dikirim dari Cina pada awal Juli 2024. Kereta itu akan tiba akhir bulan ini, lalu dioperasikan pada Agustus mendatang.


Kemenhub Sebut Nusantara Airport di IKN Tak Melayani Penerbangan Komersial

24 hari lalu

Presiden Joko Widodo menyampaikan pidato dalam acara peletakan baru pertama atau groundbreaking pembangunan Bandara VVIP IKN di Kecamatan Penajam, Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Rabu, 1 November 2023. Nantinya pesawat terbesar yang akan dilayani bandara ini adalah Boeing 777-300ER dan Airbus A380. Foto: Biro Pers Sekretariat Presiden
Kemenhub Sebut Nusantara Airport di IKN Tak Melayani Penerbangan Komersial

Dirjen Perhubungan Udara kemenhub sebut bandara VVIP di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, yang bernama Nusantara Airport bersifat nonkomersial