Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Perjalanan Bisnis Eka Tjipta Widjaja Sebelum Jadi Orang Terkaya

Reporter

image-gnews
Eka Tjipta Widjaja. dok.TEMPO
Eka Tjipta Widjaja. dok.TEMPO
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pendiri Sinar Mas Group, Eka Tjipta Widjaja dimakamkan hari ini, Sabtu, 2 Februari 2019. Ia meninggal pada Sabtu pekan lalu, 26 Januari 2019. Ia dimakamkan di pemakaman keluarga Widjaja di Karawang, Jawa Barat dengan nuansa putih yang dominan.

BACA: Ribuan Pelayat Hadiri Pemakaman Eka Tjipta Widjaja di Karawang

Wafat di usia 97 tahun, Eka Tjipta Widjaja adalah orang terkaya RI kedua versi Globe Asia. Sebelum menjadi orang terkaya, Eka Tjipta merintis bisnis dari bawah.

Eka Tjipta pertama kali menjejak Indonesia pada 1931 bersama sang ibu. Keluarganya bermigrasi dari China. Pertama-tama mereka tinggal di Makassar, Sulawesi Selatan.

Sejak semula, Eka Tjipta mempunyai karakter pekerja keras, pantang menyerah. Hidupnya penuh perjuangan, dimulai dari usaha kecil-kecilan, berdagang keliling dengan mengayuh sepeda di Makassar. Barang dagangannya pun sederhana, sekadar biskuit dan permen.

Lambat laun, dia berupaya mengubah nasib, melirik banyak celah bisnis yang terhampar dari melimpahnya komoditas alam di Indonesia. Pada 1961, keuletan Eka Tjipta mulai berbuah. Indonesia yang kaya dan subur, termasuk penghasil kopra, membuat dirinya melirik usaha di sektor tersebut.

Kopra komoditas alam itu menjadi barang yang mempunyai nilai lebih di tangan Eka Tjipta. Untuk meneguhkan pondasi bisnis di sektor itu, terbentuklah CV Sinar Mas pada 1962 di Surabaya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kemajuan pesat di bisnis kopra tak meredakan semangatnya. Setelah kopra, potensi alam lainnya, yaitu produksi minyak goreng, menjadi sasaran berikutnya.

Melalui PT Kunci Mas pada 1968, Eka Tjipta memaksimalkan potensi alam tersebut. Memasuki dekade 1970-an, dia merambah ke lini bisnis lain. Masih segaris dengan memanfaatkan kekayaan dan kesuburan alam Indonesia, dia mendirikan pabrik kertas Tjiwi Kimia.

Pada 1986, dibentuk Sinar Mas Forestry yang bertugas mengelola perusahaan-perusahaan hutan tanaman industri yang beroperasi di Sumatra dan Kalimantan. Melalui tangan dingin Eka Tjipta telah melahirkan raksasa bisnis yang memanufaktur hasil kebun dan hutan. Monumen hidup itu bernama Asia Pulp & Paper (APP) yang mempunyai jangkauan pemasaran hingga 120 negara di 6 benua.

Kini bisnis Sinar Mas Group merambah ke berbagai sektor. Selain komoditas alam, perusahaan Eka Tjipta Widjaja ini juga mencakup sektor properti dan keuangan.

Kerja kerasnya membuahkan hasil. Eka Tjipta tercatat dalam deretan orang terkaya di Indonesia. Majalah Forbes menempatkan Eka Tjipta Widjaja di urutan ketiga orang terkaya dengan harta US$ 8,6 miliar. Sedangkan berdasarkan survei Globe Asia 2018, nilai kekayaan Eka Tjipta Widjaja mencapai Rp198,8 triliun dan menempatkannya sebagai orang terkaya kedua di Indonesia.

BISNIS

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


5 Daftar Orang Terkaya di Arab Saudi pada Mei 2024

1 hari lalu

Pangeran Alwaleed Bin Talal terlihat sedang berkuda di sebuah dataran gurun pada Jumat, 2 Februari 2018, setelah keluar dari tahanan di Hotel Ritz Carlton pada 27 Januari 2018. Twitter
5 Daftar Orang Terkaya di Arab Saudi pada Mei 2024

Berikut ini deretan orang terkaya di Arab Saudi pada Mei 2024 menurut Celebrity Net Worth. Nomor satu ditempati oleh Pangeran Al Waleed.


Fakta-Fakta Bambang Hartono Pemilik Como 1907, Pernah Jadi Atlet Indonesia Tertua

2 hari lalu

Atlet bridge Indonesia, Michael Bambang Hartono, yang berusia 78 tahun, merupakan atlet tertua Asian Games ke-18 serta merupakan orang terkaya di Indonesia. Bos Bank BCA ini juga berhasil menjadi atlet tertua peraih medali setelah mendapat medali perunggu di cabang olahraga Bridge Supermixed Team. ANTARA/INASGOC/Peter F Momor
Fakta-Fakta Bambang Hartono Pemilik Como 1907, Pernah Jadi Atlet Indonesia Tertua

Bambang Hartono Pemilik Como 1907 adalah seorang atlet bridge. Ia menjadi atlet tertua kontingen Indonesia untuk Asian Games 2018 di usia 78 tahun.


Top 3 Dunia: Daftar Orang Terkaya di Singapura dan Korsel, Cina Diminta Bantu Negara Miskin

12 hari lalu

Salah satu orang terkaya di Singapura versi Forbes 2024, Li Xiting. Foto: Mindray
Top 3 Dunia: Daftar Orang Terkaya di Singapura dan Korsel, Cina Diminta Bantu Negara Miskin

Top 3 dunia kemarin adalah daftar konglomerat Singapura dan Korsel yang masuk daftar Forbes hingga Cina diminta membantu negara miskin dari utang.


Terkini: Nama Baru di Daftar Orang Terkaya di RI, Bujet Program Makan Siang Gratis Prabowo

13 hari lalu

Agoes Projosasmito. Foto: Istimewa
Terkini: Nama Baru di Daftar Orang Terkaya di RI, Bujet Program Makan Siang Gratis Prabowo

Berita terkini bisnis pada Rabu siang, 8 Mei 2024, dimulai dari nama baru yang muncul dalam daftar orang terkaya di Indonesia pada bulan kelima ini.


10 Orang Terkaya di Indonesia Mei 2024, Agoes Projosasmito Jadi Nama Baru

13 hari lalu

Orang terkaya di Indonesia masih diduduki oleh sejumlah nama seperti Budi Hartono, Michael Hartono, hingga Chairul Tanjung. Ini daftarnya. Foto: The Org
10 Orang Terkaya di Indonesia Mei 2024, Agoes Projosasmito Jadi Nama Baru

Orang terkaya di Indonesia masih diduduki oleh sejumlah nama seperti Budi Hartono, Michael Hartono, hingga Chairul Tanjung. Ini daftarnya.


10 Daftar Orang Terkaya di Singapura versi Forbes 2024

13 hari lalu

Salah satu orang terkaya di Singapura versi Forbes 2024, Li Xiting. Foto: Mindray
10 Daftar Orang Terkaya di Singapura versi Forbes 2024

Berikut ini daftar orang-orang terkaya di Singapura versi Forbes 2024. Kekayaannya ada yang mencapai US$ 15,9 miliar. Ini informasinya.


10 Orang Terkaya di Korea Selatan versi Forbes Mei 2024

13 hari lalu

Jay Y. Lee, salah satu orang terkaya di Korea Selatan versi Forbes.
10 Orang Terkaya di Korea Selatan versi Forbes Mei 2024

Berikut ini deretan orang terkaya di Korea Selatan versi Forbes. Petinggi Samsung termasuk ke dalam daftar. Berikut ini daftar lengkapnya.


Wakil Menhan Rusia Ditangkap karena Korupsi

27 hari lalu

Wakil Menteri Pertahanan Rusia Timur Ivanov memberikan penjelasan kepada Presiden Vladimir Putin, Menteri Pertahanan Sergei Shoigu dan Patriark Kirill, kepala Gereja Ortodoks Rusia, (tidak terlihat dalam gambar) yang memeriksa model Katedral Utama Angkatan Bersenjata Rusia di  jalannya pembangunannya di dekat Moskow, Rusia, 19 September 2018. Sputnik/Alexei Nikolsky/Kremlin via REUTERS
Wakil Menhan Rusia Ditangkap karena Korupsi

Wakil Menteri Pertahanan Timur Ivanov masuk dalam daftar Majalah Forbes sebagai salah satu orang terkaya di struktur keamanan Rusia.


Daftar 12 Orang Terkaya di Indonesia April 2024 versi Forbes, Prajogo Pangestu Tetap Jawara

35 hari lalu

Prajogo Pangestu. ANTARA
Daftar 12 Orang Terkaya di Indonesia April 2024 versi Forbes, Prajogo Pangestu Tetap Jawara

Prajogo Pangestu menjadi orang terkaya di Indonesia versi Forbes untuk April 2024. Hartono Bersaudara dan Dato Sri Tahir urutan berapa?


Terpopuler Bisnis: Lesu Rupiah terhadap Dolar AS, 7 Orang Terkaya di Dunia hingga Riwayat Saham Freeport Indonesia

37 hari lalu

Penumpang pesawat terbang tengah menukarkan uang dolar di Penukaran Mata Uang Asing Bank BTN di Terminal 3 Bandara Sukarno Hatta, Tangerang, Banten, Kamis, 28 Maret 2024. Nilai tukar (kurs) rupiah terhadap dolar AS yang ditransaksikan antarbank di Jakarta pada Kamis pagi turun 23 poin atau 0,14 persen menjadi Rp15.881 per dolar AS dari penutupan perdagangan sebelumnya sebesar Rp15.858 per dolar AS. TEMPO/Tony Hartawa
Terpopuler Bisnis: Lesu Rupiah terhadap Dolar AS, 7 Orang Terkaya di Dunia hingga Riwayat Saham Freeport Indonesia

Berita terpopuler ekonomi dan bisnis sepanjang Sabtu, 13 April 2024 dimulai dengan nilai rupiah anjlok ke level Rp 16.128 per dolar AS.