BKPM: RI Harus Manfaatkan Peluang di One Belt One Road

Reporter

Sabtu, 6 Mei 2017 08:54 WIB

Kepala BKPM Thomas Lembong saat Memberikan Keterangan Pers Realisasi Investasi Kuartal I di Kantor BKPM Jakarta, 26 April 2017. Tempo/Tongam sinambela

TEMPO.CO, Jakarta -Pemerintah tengah menyiapkan target yang ingin dicapai dalam pertemuan One Belt One Road Forum di Beijing, Cina. Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal Thomas Lembong mengatakan Indonesia disebut tidak optimal memanfaatkan momentum forum itu untuk mencari investasi.

Baca: BKPM: Realisasi Investasi Kuartal I 2017 Capai Rp 165,8 Triliun

Pakistan dan Malaysia misalnya, dianggap bagus memanfaatkan peluang karena bisa menarik investasi cukup besar. "Pakistan sudah ambil US$ 55 miliar dari program one belt one road. Malaysia sudah ambil lebih dari US$ 30 miliar," kata Lembong di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat, 5 Mei 2017. Sementara itu RI baru sanggup membawa pulang investasi sebesar US$ 5-6 miliar.

Baca: Thomas Lembong Beberkan Daya Tarik Hong Kong bagi Jokowi

One Belt One Road adalah jalur ekonomi dan perdagangan dari Cina ke berbagai negara melalui laut dan darat atau dikenal dengan istilah jalur sutera. Konferensi tingkat tinggi One Belt One Road akan berlangsung 14-15 Mei di Beijing ini dan dihadiri 28 kepala negara. Tidak hanya itu, lembaga seperti Bank Dunia dan International Monetary Fund pun dijadwalkan hadir.

Lembong menuturkan forum itu merupakan kesempatan untuk menyelaraskan program infrastruktur yang direncanakan Indonesia dengan negara lain. Sejauh ini, pemerintah akan memilih investasi yang sesuai dengan program di Indonesia.

"Perlu rapat koordinasi untuk menyelaraskan apa yang kami mau ajukan untuk one day one road," kata dia. Namun bila berkaca kepada program infrastruktur yang dikerjakan di Filipina dan Pakistan, proyek transportasi dan perhubungan yang jadi perhatian.

Sedangkan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution menambahkan hal terpenting yang mesti diperhatikan ialah soal utang. Ia ingin Indonesia bisa menawarkan sesuatu kepada calon investor tanpa berutang. "Kalau ngutang, panjang rentetannya," ucap Darmin.

ADITYA BUDIMAN

Berita terkait

Bahlil Prioritaskan Investor Lokal untuk Investasi di IKN: Asing Masuk Klaster Dua

4 jam lalu

Bahlil Prioritaskan Investor Lokal untuk Investasi di IKN: Asing Masuk Klaster Dua

Menteri Investasi Bahlil Lahadalia mengatakan pemerintah memprioritaskan pengusaha dalam negeri untuk berinvestasi di Ibu Kota Nusantara (IKN).

Baca Selengkapnya

Menteri KKP Ajak Investor Asing Investasi Perikanan

4 jam lalu

Menteri KKP Ajak Investor Asing Investasi Perikanan

Kementerian Kelautan dan Perikanan atau KKP mengajak investor untuk investasi perikanan di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Kementerian Investasi Bukukan Investasi Senilai Rp 401,5 Triliun

8 jam lalu

Kementerian Investasi Bukukan Investasi Senilai Rp 401,5 Triliun

Kementerian Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) membukukan realisasi investasi senilai Rp 401,5 triliun pada triwulan I 2024.

Baca Selengkapnya

Sinar Mas Land Melalui Digital Hub Gelar DNA VC Startup Connect

8 jam lalu

Sinar Mas Land Melalui Digital Hub Gelar DNA VC Startup Connect

Sinar Mas Land melalui Digital Hub berkomitmen untuk terus mendukung kemajuan ekosistem startup digital potensial di Indonesia melalui gerakan Digital Hub Next Action (DNA).

Baca Selengkapnya

BI Optimistis Pertumbuhan Ekonomi Naik 4,7-5,5 Persen Tahun Ini

1 hari lalu

BI Optimistis Pertumbuhan Ekonomi Naik 4,7-5,5 Persen Tahun Ini

BI sedang mempersiapkan instrumen insentif agar mendorong pertumbuhan ekonomi.

Baca Selengkapnya

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Tugas dan Daftar Banyak Jabatan Lainnya

1 hari lalu

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Tugas dan Daftar Banyak Jabatan Lainnya

Menkomarinves Luhut Binsar Pandjaitan ditunjuk Jokowi sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional. Ini jabatan kesekian yang diterima Luhut.

Baca Selengkapnya

Ini 7 Manfaat Utama Investasi

3 hari lalu

Ini 7 Manfaat Utama Investasi

Investasi menjadi salah satu langkah keuangan yang wajib dilakukan oleh semua orang.

Baca Selengkapnya

Zulkifli Hasan Ungkap 40 Pabrik Asal Tiongkok Produksi Baja Ilegal di Tanah Air

3 hari lalu

Zulkifli Hasan Ungkap 40 Pabrik Asal Tiongkok Produksi Baja Ilegal di Tanah Air

Zulhas menyayangkan baja tak sesuai standar mutu masih diproduksi di Indonesia dengan alasan investasi.

Baca Selengkapnya

Kejagung Tegaskan Penyitaan dalam Kasus Korupsi Timah Bukan untuk Hentikan Eksplorasi yang Merugikan Masyarakat

6 hari lalu

Kejagung Tegaskan Penyitaan dalam Kasus Korupsi Timah Bukan untuk Hentikan Eksplorasi yang Merugikan Masyarakat

Kejagung menjelaskan kerugian kasus korupsi timah yang mencapai Rp 271 Triliun.

Baca Selengkapnya

Nilai Rupiah Ditutup Menguat pada Perdagangan Akhir Pekan

6 hari lalu

Nilai Rupiah Ditutup Menguat pada Perdagangan Akhir Pekan

PT Laba Forexinfo Berjangka Ibrahim Assuaibi mencatat, mata uang rupiah ditutup menguat dalam perdagangan akhir pekan.

Baca Selengkapnya