Blank Spot di Bandara, AP II Minta Operator Perkuat Sinyal  

Senin, 8 Agustus 2016 15:13 WIB

Bandara Internasional Soekarno Hatta, Tangerang, Banten. ANTARA/Widodo S. Jusuf

TEMPO.CO, Tangerang - Vice President Electronic & Mechanical Engineering PT Angkasa Pura II, M. Putra Pariadi, mengatakan telah meminta ke sejumlah operator telepon seluler untuk memperkuat sinyal di setiap BTS yang ada di sekitar bandara. Menurut dia, langkah ini dilakukan terutama untuk mengatasi area blank spot yang ada di sekitar Bandara Soekarno-Hatta.

“Hal itu bisa diatasi dengan memperkuat jaringan sinyal melalui BTS setiap provider. Sudah kami mintakan," kata Putra kepada Tempo, Senin, 8 Agustus 2016.

Menurut Putra, titik blank spot terjadi karena tidak meratanya penyediaan dari operator telepon seluler. Dia membantah bahwa hal tersebut terjadi karena permintaan dari operator bandara. “Kalau memang itu keluhan pengguna jasa bandara, bisa kami mintakan agar sinyalnya diperkuat,” katanya.

Sejumlah pengguna jasa bandara mengeluhkan sulitnya berkomunikasi ketika menjelang masuk dan di dalam bandara. “Mau telepon susah, orang menghubungi kadang sulit masuk juga," ujar Ditha Pratiwi, 24 tahun, salah seorang penumpang pesawat dari Bengkulu. Dia mengaku harus pindah ke beberapa lokasi untuk bisa menggunakan telepon seluler.

Tempo, yang mencoba menelepon dari radius beberapa kilometer dari Bandara, juga mendapat kesulitan saat menelepon ataupun menerima telepon. Sejak dari lampu merah MI bandara, Jalan Perimeter Selatan sepanjang 9 kilometer, ada beberapa titik blank spot. Sinyal telepon seluler timbul-tenggelam.

JONIANSYAH HARDJONO

Berita terkait

Komitmen untuk Pariwisata, Bandara Lombok Tetap Berstatus Internasional

45 menit lalu

Komitmen untuk Pariwisata, Bandara Lombok Tetap Berstatus Internasional

Bandara Lombok merupakan pintu masuk utama bagi wisatawan yang ingin berlibur ke Lombok dan destinasi lain di Nusa Tenggara Barat.

Baca Selengkapnya

Ini 17 Bandara Internasional dan 17 Bandar Udara yang Turun Status

13 jam lalu

Ini 17 Bandara Internasional dan 17 Bandar Udara yang Turun Status

Kementerian Perhubungan memutuskan hanya ada 17 bandar udara yang berstatus bandara internasional dari semula 34 buah.

Baca Selengkapnya

Bandara Internasional Dipangkas, INACA: Semua Bandara Dapat Hidup, Terjadi Pemerataan Pembangunan

14 jam lalu

Bandara Internasional Dipangkas, INACA: Semua Bandara Dapat Hidup, Terjadi Pemerataan Pembangunan

Ketua Umum INACA Denon Prawiraatmadja angkat bicara soal pengurangan jumlah bandara internasional di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Pangkas Jumlah Bandara Internasional, Apa Bedanya dengan Bandara Domestik?

17 jam lalu

Kemenhub Pangkas Jumlah Bandara Internasional, Apa Bedanya dengan Bandara Domestik?

Keberadaan bandara internasional terkadang menjadi kebanggaan tersendiri bagi suatu wilayah.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Pangkas Jumlah Bandara Internasional , InJourney Airports: Sejalan dengan Transformasi

1 hari lalu

Kemenhub Pangkas Jumlah Bandara Internasional , InJourney Airports: Sejalan dengan Transformasi

InJourney menilai penyesuaian bandara internasional ini berpengaruh positif terhadap konektivitas udara dan pariwisata Tanah Air.

Baca Selengkapnya

Bos Garuda Indonesia Respons Kebijakan Kemenhub yang Pangkas Jumlah Bandara Internasional

1 hari lalu

Bos Garuda Indonesia Respons Kebijakan Kemenhub yang Pangkas Jumlah Bandara Internasional

Maskapai Garuda Indonesia belum ada rencana menambah perjalanan internasional dari bandara yang lain.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Pastikan Bandara Domestik Tetap Bisa Melayani Penerbangan Luar Negeri, Asal...

1 hari lalu

Kemenhub Pastikan Bandara Domestik Tetap Bisa Melayani Penerbangan Luar Negeri, Asal...

Bandara yang statusnya diubah dari internasional menjadi domestik masih dimungkinkan untuk kembali berubah.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Jelaskan Alasan Pangkas Bandara Internasional Jadi 17

1 hari lalu

Kemenhub Jelaskan Alasan Pangkas Bandara Internasional Jadi 17

Kemenhub memangkas sejumlah bandara internasional yang dinilai belum memanfaatkan perjalanan internasional.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Tetapkan 17 Bandara Internasional, Berikut Daftarnya

3 hari lalu

Kemenhub Tetapkan 17 Bandara Internasional, Berikut Daftarnya

Kemenhub akan terus mengevaluasi penataan bandara secara umum, termasuk bandara internasional.

Baca Selengkapnya

Menhub Budi Karya Minta Jepang Berkoordinasi dengan BUMN soal Pengembangan Konektivitas Transportasi IKN

4 hari lalu

Menhub Budi Karya Minta Jepang Berkoordinasi dengan BUMN soal Pengembangan Konektivitas Transportasi IKN

Menhub Budi Karya membahas rencana pengembangan jaringan transportasi di Ibu Kota Negara atau IKN Nusantara dengan Jepang.

Baca Selengkapnya