Kemenperin Gelar Pameran Industri Dasar Logam

Reporter

Rabu, 24 Juni 2015 01:50 WIB

Indaryanto mematri logam bekas untuk dibuat menjadi robot di jalan Puri Anjasmoro, Semarang, Jateng, 10 Agustus 2014. TEMPO/Budi Purwanto

TEMPO.CO, Jakarta - Kementerian Perindustrian (Kemenperin) menggelar pameran produk industri material dasar logam guna mempromosikan produk-produk yang sudah mampu diproduksi oleh industri hilir dalam negeri agar semakin dikenal.

"Kami tahu bahwa industri ini sedang mengalami perlambatan pertumbuhan. Sehingga, kami membuat pameran ini untuk mendekatkan industri-industri yang sudah mampu diproduksi di dalam negeri kepada pasar," kata Menteri Perindustrian Saleh Husin di Jakarta, Selasa, 23 Juni 2015.

Menperin mengatakan, sebagai salah satu industri dasar yang menunjang produksi barang modal dengan logam sebagai bahan baku utamanya, industri logam berperan besar dalam pengembangan industri nasional.

Menurutnya, hampir seluruh komponen utama, yaitu sekitar 85 persen dari peralatan atau mesin yang digunakan dalam kegiatan industri disuplai oleh industri logam.

Secara statistik, pada 2014 pertumbuhan sektor industri material dasar logam adalah sebesar 5,89 persen, sedangkan pada 2013 mencapai 11,63 persen.

"Penurunan pertumbuhan industri logam dalam negeri ini dipengaruhi oleh adanya perlambatan terhadap pertumbuhan ekonomi nasional," ujar Menperin.

Ditambah lagi, lanjutnya, tingginya penggunaan barang impor di Indonesia karena harga jual yang lebih rendah, mengakibatkan rendahnya kinerja dan utilitas industri nasional.

Untuk itu, diperlukan adanya keberpihakan pemerintah terhadap produk yang dihasilkan industri dalam negeri, khususnya sektor industri material dasar logam.

Adapun pameran tersebut akan berlangsung pada 23-26 Juni 2015, yang akan diikuti 32 perusahaan logam hilir di area Plasa Kemenperin, Jakarta.

Produk-produk yang dipamerkan merupakan produk inovasi andalan masing-masing perusahaan yang disesuaikan dengan teknologi maju terkini.

ANTARA

Berita terkait

Pameran Teknologi Ruang Angkasa di Amerika, Seperti Apa Acaranya?

3 jam lalu

Pameran Teknologi Ruang Angkasa di Amerika, Seperti Apa Acaranya?

Industri ruang angkasa atau antariksa kembali menunjukkan diadakannya Space Tech Expo USA 2024 di Long Beach Convention Center, California

Baca Selengkapnya

Disambut Patung Pria Kurus Hidung Panjang, Megawati Singgung Politik Seni

2 hari lalu

Disambut Patung Pria Kurus Hidung Panjang, Megawati Singgung Politik Seni

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri menyinggung politik seni saat meninjau pameran bertajuk Melik Nggendong Lali karya Butet Kartaredjasa.

Baca Selengkapnya

Pengamat Usul Kementerian Perdagangan dan Perindustrian Kembali Digabung di Pemerintahan Prabowo

3 hari lalu

Pengamat Usul Kementerian Perdagangan dan Perindustrian Kembali Digabung di Pemerintahan Prabowo

Wacana penambahan kementerian di pemerintahan Prabowo berpotensi membebani anggaran pendapatan dan belanja negara (APBN)

Baca Selengkapnya

Berkaca Kasus PHK Pegawai Bata, Apa Hak Karyawan yang Kena Pemutusan Hubungan Kerja?

4 hari lalu

Berkaca Kasus PHK Pegawai Bata, Apa Hak Karyawan yang Kena Pemutusan Hubungan Kerja?

Ratusan karyawan pabrik sepatu Bata kena PHK massal. Apa saja hak pegawai baik tetap maupun kontrak yang kena pemutusan hubungan kerja?

Baca Selengkapnya

233 Karyawan Bata di PHK, Bagaimana Jaminan Hak-hak Pegawai Pabrik Sepatu Itu?

7 hari lalu

233 Karyawan Bata di PHK, Bagaimana Jaminan Hak-hak Pegawai Pabrik Sepatu Itu?

PT Sepatu Bata melakukan PHK ratusan karyawan secara bertahap. Bagaimana jaminan terhadap hak-hak pegawai pabrik sepatu itu?

Baca Selengkapnya

Kemenperin Periksa Pejabat Terlibat Penipuan SPK Fiktif, Terbongkar karena Aduan Pihak Ketiga

10 hari lalu

Kemenperin Periksa Pejabat Terlibat Penipuan SPK Fiktif, Terbongkar karena Aduan Pihak Ketiga

Seorang pejabat di Kemenperin menyalahgunakan jabatan untuk membuat SPK fiktif.

Baca Selengkapnya

Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

19 hari lalu

Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan atau Zulhas melantik Pimpinan Tinggi Madya dan Pratama atau Pejabat Eselon I dan II Kementerian Perdagangan.

Baca Selengkapnya

Kemendag dan KBRI Gelar Pameran Fesyen di Singapura, Total Transaksi Capai Rp 4,2 Miliar

19 hari lalu

Kemendag dan KBRI Gelar Pameran Fesyen di Singapura, Total Transaksi Capai Rp 4,2 Miliar

Kementerian Perdagangan dan Duta Besar RI untuk Singapura menggelar pameran fesyen di Singapura. Total transaksinya capai Rp 4,2 miliar.

Baca Selengkapnya

Pameran Dekorasi Rumah Indonesia di Taiwan Raup Transaksi Rp 4,73 Miliar

19 hari lalu

Pameran Dekorasi Rumah Indonesia di Taiwan Raup Transaksi Rp 4,73 Miliar

Kementerian Perdagangan menggelar pameran dekorasi rumah Indonesia di Taiwan, total transaksi yang diperoleh Rp 4,73 miliar.

Baca Selengkapnya

Duet Seniman Bandung, Louise dan Dzikra Gelar Pameran Karya Terbaru di Galeri Orbital

20 hari lalu

Duet Seniman Bandung, Louise dan Dzikra Gelar Pameran Karya Terbaru di Galeri Orbital

Pada kekaryaan pameran ini menurut Rifky, keduanya menemukan nilai artistik melalui kerja bersama di studio.

Baca Selengkapnya