Bank Cina Akuisisi 75,5 Persen Saham Tekstilbank, Turki  

Reporter

Editor

Saroh mutaya

Selasa, 26 Mei 2015 09:18 WIB

Bank of China. REUTERS/David Gray

TEMPO.CO, Jakarta - Industrial and Commercial Bank of China Limited (ICBC) menyatakan telah menyelesaikan akuisisi 75,5 persen saham Tekstilbank dari Turkish GSD Holding.

Pemimpin ICBC Jiang Jianqing menyampaikan pengumuman itu pada upacara peresmian di Ciragan Palace, Istanbul, Senin, 25 Mei 2015, yang dihadiri oleh Wakil Perdana Menteri Turki Ali Babacan.

Pengambilalihan itu menjadikan Tekstilbank sebagai lembaga bisnis pertama di Turki yang dioperasikan oleh bank Cina.

Jiang mengatakan akuisisi itu menjadi tonggak penting dalam kerja sama keuangan antara Cina dan Turki. Jiang berjanji ICBC akan menyediakan layanan keuangan yang lebih baik untuk perusahaan-perusahaan besar di Turki.

"Akuisisi Tekstilbank lebih lanjut melengkapi jejak internasional ICBC. Transaksi ini juga akan meningkatkan kemampuan layanan ICBC untuk para nasabah dari kedua negara, sehingga meningkatkan pembangunan ekonomi lokal," demikian pernyataan yang dikeluarkan oleh pemberi pinjaman Cina itu.

Sebelum upacara, Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan bertemu dengan Jiang dan menyatakan bahwa Turki dan Cina akan meningkatkan kerja sama di berbagai sektor, termasuk ekonomi, keuangan, energi dan infrastruktur.

ICBC juga akan melakukan penawaran tender untuk sisa saham Tekstilbank yang dimiliki oleh pemegang saham publik sesuai dengan persyaratan peraturan Turki.

"Cina dan Turki telah memiliki kerja sama yang luas di bidang-bidang seperti kereta api berkecepatan tinggi, listrik, kedirgantaraan, dan satelit. Turki juga telah menjadi pasar luar negeri penting permesinan, pengadaan, dan konstruksi untuk perusahaan-perusahaan Tiongkok," kata pernyataan perusahaan itu.

"Pembentukan Sabuk Ekonomi Jalur Sutra, ditambah dengan Turki menjadi calon anggota pendiri dari Bank Investasi Infrastruktur Asia, lebih lanjut akan memperluas ruang lingkup kerja sama antara kedua negara dalam mengembangkan proyek-proyek infrastruktur," ucapnya.

Saat ini Cina merupakan mitra dagang terbesar ketiga Turki dan negara pengimpor terbesar kedua. Menurut target perdagangan jangka panjang yang ditetapkan oleh pemerintah Cina dan Turki, nilai total perdagangan bilateral diharapkan melebihi 100 miliar dolar AS pada 2020.

ICBC, yang berkantor pusat di Hong Kong dan Shanghai, memimpin industri perbankan global dalam modal dasar, total aset, kapitalisasi pasar, deposito, pinjaman, dan jumlah nasabah.

Majalah Forbes baru-baru ini memeringkat ICBC di bagian teratas daftar Global 2000, sebuah posisi yang diperoleh bank untuk tahun ketiga berturut-turut.

"ICBC telah membentuk jaringan global sekitar 400 lembaga di luar negeri serta memberikan pelayanan unggul terhadap 42 negara dan wilayah. Selain itu, ICBC memiliki cakupan 20 negara Afrika melalui investasi ekuitas strategis 20 persen di Standard Bank of South Africa," kata pernyataan ICBC.

Tekstilbank adalah sebuah bank berlisensi penyimpanan di Turki yang terutama terlibat dalam operasional perbankan untuk usaha kecil dan menengah serta retail. Bank ini juga menyediakan broker sekuritas, investasi perbankan, dan layanan manajemen aset melalui anak perusahaannya, Tekstil Securities.

"Tekstilbank memiliki fundamental usaha yang sehat dan kemampuan operasi lokal dengan 44 cabang dan sekitar 900 karyawan. Cabang-cabangnya terletak di daerah maju paling ekonomis di Turki, yang bersama-sama menyumbang sekitar 70 persen dari Turki PDB," demikian pernyataan perusahaan yang dilansir kantor berita Xinhua.

ANTARA

Berita terkait

Sejak Akhir 2023, OJK Blokir 5.000 Rekening yang Terlibat Judi Online

2 hari lalu

Sejak Akhir 2023, OJK Blokir 5.000 Rekening yang Terlibat Judi Online

OJK memblokir ribuan rekening yang berhubungan dengan judi online.

Baca Selengkapnya

Mengenal Fitch Ratings dan BBB yang Diraih Bank Mandiri untuk Peningkatan Peringkat

3 hari lalu

Mengenal Fitch Ratings dan BBB yang Diraih Bank Mandiri untuk Peningkatan Peringkat

PT Bank Mandiri (Persero) Tbk mendapatkan kenaikan peringkat pada level BBB dari lembaga internasional, Fitch Ratings. Apa artinya?

Baca Selengkapnya

Hilirisasi Banyak Dimodali Asing, Bahlil Sentil Perbankan

16 hari lalu

Hilirisasi Banyak Dimodali Asing, Bahlil Sentil Perbankan

Menteri Investasi Bahlil Lahadalia buka suara soal dominasi penanaman modal asing (PMA) atau investasi asing ke sektor hilirisasi di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Kenaikan BI Rate Berpotensi Tekan Penyaluran Kredit

16 hari lalu

Kenaikan BI Rate Berpotensi Tekan Penyaluran Kredit

Kenaikan suku bunga acuan Bank Indonesia (BI Rate) menjadi 6,25 persen bisa berdampak pada penyaluran kredit.

Baca Selengkapnya

Meski Sama-sama Entitas Perbankan Ketahui 6 Perbedaan BPR dan Bank Umum

25 hari lalu

Meski Sama-sama Entitas Perbankan Ketahui 6 Perbedaan BPR dan Bank Umum

Bank perkreditan rakyat (BPR) dan bank umum merupakan dua entitas keuangan yang memberikan layanan perbankan. Apa perbedan keduanya?

Baca Selengkapnya

OJK Cabut Izin Usaha 10 BPR hingga April 2024, Ini Sebabnya

25 hari lalu

OJK Cabut Izin Usaha 10 BPR hingga April 2024, Ini Sebabnya

Dalam empat bulan di 2024 ada 10 bank perkreditan rakyat (BPR) yang bangkrut dan dicabut izin usahanya oleh Otoritas Jasa Keuangan atau OJK.

Baca Selengkapnya

15 Perusahaan Terbaik untuk Kembangkan Karier Versi LinkedIn, Banyak di Sektor Keuangan

28 hari lalu

15 Perusahaan Terbaik untuk Kembangkan Karier Versi LinkedIn, Banyak di Sektor Keuangan

Jaringan profesional LinkedIn merilis daftar Top Companies 2024 edisi ketiga untuk Indonesia.

Baca Selengkapnya

Bank Indonesia Sebut 176 Ribu Orang Tukarkan Uang Baru Menjelang Idul Fitri

36 hari lalu

Bank Indonesia Sebut 176 Ribu Orang Tukarkan Uang Baru Menjelang Idul Fitri

Bank Indonesia (BI) mencatat total penukaran uang baru mencapai Rp 1,13 triliun per 3 April 2024 atau H-7 Lebaran.

Baca Selengkapnya

Bank BJB Buka Layanan Operasional Terbatas dan Weekend Banking selama Libur Lebaran

38 hari lalu

Bank BJB Buka Layanan Operasional Terbatas dan Weekend Banking selama Libur Lebaran

Selama periode libur Hari Raya Idul Fitri, Bank BJB tetap membuka beberapa jaringan kantor melalui kegiatan operasional terbatas dan layanan weekend banking.

Baca Selengkapnya

Terkini: Tol Bocimi Ambrol Penanganan Permanen Setelah Lebaran, Anggota DPR Usul Jasa Marga Buat Rest Area Fungsional

41 hari lalu

Terkini: Tol Bocimi Ambrol Penanganan Permanen Setelah Lebaran, Anggota DPR Usul Jasa Marga Buat Rest Area Fungsional

Ruas jalan Tol Bogor-Ciawi-Sukabumi atau Tol Bocimi mengalami longsor, diduga karena intensitas hujan deras pada Rabu malam

Baca Selengkapnya