Harga Elpiji 12 Kg Naik, Gas Melon Bakal Diserbu  

Reporter

Selasa, 12 Agustus 2014 06:03 WIB

Petugas melayani pembagian tabung gas 3 Kg gratis kepada warga korban banjir di jalan Jatinegara Barat, Jakarta (20/1). TEMPO/Eko Siswono Toyudho

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Dewan Pimpinan Daerah Hiswana Migas Wilayah DKI Jakarta, Jawa Barat, dan Banten, Juan Tarigan, mengatakan rencana kenaikan harga elpiji ukuran 12 kilogram akan menimbulkan perpindahan konsumen. Konsumen yang membeli gas berukuran 12 kilogram akan berpindah ke gas 3 kilogram yang masih disubsidi pemerintah. "Kemungkinan ke arah situ memang besar sekali," ujarnya kepada Tempo, Senin, 11 Agustus 2014. (baca juga: Kenaikan Harga Elpiji Sedang Digodok)

Kenaikan harga elpiji 12 kilogram, kata Juan, memang kewenangan penuh Pertamina selaku operator. Gas ukuran tersebut sudah disepakati tidak akan masuk dalam public service obligation (PSO) untuk mendapatkan subsidi. Hal ini berbeda dengan elpiji bersubdisi 3 kilogram. "Di sini mulai dilema sebab pemerintah ternyata ingin mengatur kenaikan harga gas 12 kilogram itu," kata Juan. (baca juga: LPG 12 Kg Diusulkan Naik, Begini Tanggapan Hiswana)

Dia berharap rencana tersebut sudah dipikirkan dengan matang oleh Pertamina dan pemerintah. Sebab, sebelumnya Pertamina pernah memutuskan kenaikan harga, tapi dibatalkan. "Baru beberapa hari naik, eh turun lagi. Kami rugi karena Pertamina tidak mau mengembalikan kelebihan dari penurunan harga itu," kata dia.

Menteri Koordinasi Perekonomian Chairul Tanjung pekan lalu mengaku telah menerima pengajuan surat kenaikan harga elpiji ukuran 12 kilogram dari PT Pertamina (Persero). "Ya sudah saya terima, tapi kewenangan itu (kenaikan) di bawah Presiden," ujar dia di kantornya, Kamis, 7 Agustus 2014.

Menurut dia, kebijakan kenaikan harga elpiji 12 kilogram sepenuhnya berada di bawah kewenangan pemerintah. Pertamina, ujar dia, mengajukan penawaran terlebih dahulu sebelum diputuskan Presiden untuk diberlakukan kenaikan harga. "Belum ada waktu yang tepat (menaikkan). Saya mesti konsultasi dulu ke Presiden," ujar dia.

Senada dengan itu, Direktur Institute for Development of Economics and Finance Enny Sri Hartati mengatakan konsumen yang biasanya membeli elpiji berukuran 12 kilogram bakal berpindah ke elpiji ukuran 3 kilogram. "Kebijakan ini akan membuat terjadinya trade off karena ada perbedaan harga yang sangat jauh," kata Enny saat dihubungi, Senin, 11 Agustus 2014. Akibatnya, anggaran subsidi gas yang harus dikucurkan pemerintah akan membengkak.

JAYADI SUPRIADIN | AYU PRIMA SANDI





Berita Terpopuler

Rini Soemarno Bicara soal Hubungan dengan Megawati

Penyebab Hilangnya Suara Jokowi-Kalla Belum Jelas

Lima Pemain MU Ditendang, Kagawa Aman

Benarkah Megawati Ikut Memilih Tim Transisi?

SBY, Orang Paling Tepat Bantu Transisi Jokowi

Berita terkait

Kementerian Desa PDTT Apresiasi Pertamina dalam Percepatan Pertumbuhan Ekonomi Masyarakat di Wilayah Transmigrasi

4 hari lalu

Kementerian Desa PDTT Apresiasi Pertamina dalam Percepatan Pertumbuhan Ekonomi Masyarakat di Wilayah Transmigrasi

Komitmen Pertamina ini telah mendapatkan apresiasi dan penghargaan dari Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi, karena telah berkontribusi dalam menjalankan Program TJSL yang mendorong kawasan transmigrasi di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Pertamina International Shipping Jadi Top Tier Pengangkut LPG Asia Tenggara

6 hari lalu

Pertamina International Shipping Jadi Top Tier Pengangkut LPG Asia Tenggara

PT Pertamina International Shipping (PIS) memperkuat posisinya sebagai pengangkut LPG 'top tier' di Asia Tenggara dengan menambah dua kapal tanker gas raksasa Very Large Gas Carrier (VLGC), yakni Pertamina Gas Caspia dan Pertamina Gas Dahlia.

Baca Selengkapnya

Pertamina dan Polri Bekerjasama Mengamankan Objek Vital Nasional

7 hari lalu

Pertamina dan Polri Bekerjasama Mengamankan Objek Vital Nasional

Pertamina dan Badan Pemelihara Keamanan (Baharkam) Kepolisian Republik Indonesia (Polri) menandatangani perjanjian kerjasama pengamanan objek vital nasional.

Baca Selengkapnya

Pertamina Paparkan Strategi Pertumbuhan Ganda di Forum CERAWeek

51 hari lalu

Pertamina Paparkan Strategi Pertumbuhan Ganda di Forum CERAWeek

PT Pertamina (Persero) melangkah maju dengan strategi pertumbuhan ganda untuk mempertahankan kebutuhan energi nasional.

Baca Selengkapnya

Deretan Timses atau Penyokong Prabowo-Gibran yang Jadi Komisaris Hingga Promosi

55 hari lalu

Deretan Timses atau Penyokong Prabowo-Gibran yang Jadi Komisaris Hingga Promosi

Pengamat politik Adi Prayitno, menilai bagi-bagi jabatan komisaris BUMN ke para pendukung Prabowo-Gibran adalah balas budi politik dan alamiah.

Baca Selengkapnya

PT Pertamina Hadirkan UMKM Unggulan di Inacraft 2024

27 Februari 2024

PT Pertamina Hadirkan UMKM Unggulan di Inacraft 2024

PT Pertamina (Persero) akan menjadi salah satu yang terdepan dalam menghadirkan 29 Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) unggulan di pameran produk kerajinan Inacraft 2024.

Baca Selengkapnya

Perdana di Kawasan Timur Indonesia, Operasi Tumor Otak Berbasis Pemindaian Tiga Dimensi

1 Februari 2024

Perdana di Kawasan Timur Indonesia, Operasi Tumor Otak Berbasis Pemindaian Tiga Dimensi

Rumah Sakit Otak dan Jantung Pertamina di Makassar menjadi pionir operasi tumor otak berbasis pemindaian tiga dimensi di Indonesia Timur.

Baca Selengkapnya

Sindikat Pengoplos Gas Elpiji di Pulau Bangka Ditangkap, Ratusan Tabung Gas Disita

25 Januari 2024

Sindikat Pengoplos Gas Elpiji di Pulau Bangka Ditangkap, Ratusan Tabung Gas Disita

Jojo menuturkan praktik pengoplosan gas elpiji subsidi dan non subsidi tersebut sudah berjalan lebih dari empat bulan.

Baca Selengkapnya

Mulai Januari 2024, Pembelian LPG 3 Kg Hanya untuk Pengguna Terdaftar

19 Desember 2023

Mulai Januari 2024, Pembelian LPG 3 Kg Hanya untuk Pengguna Terdaftar

Kementerian ESDM mengimbau pengguna LPG 3 Kg untuk melakukan pendaftaran ke sub penyalur atau pangkalan resmi sebelum melakukan pembelian.

Baca Selengkapnya

5 Lowongan Kerja BUMN Oktober 2023

7 Oktober 2023

5 Lowongan Kerja BUMN Oktober 2023

5 lowongan kerja perusahaan BUMN ini dapat dikirim selama Oktober 2023.

Baca Selengkapnya