5 Tahun Bercokol Jadi Orang Terkaya Indonesia, Hartono Bersaudara Disalip Prajogo Pangestu

Sabtu, 13 April 2024 11:07 WIB

R. Budi Hartono dan Michael Hartono menempati posisi pertama daftar 50 Orang Terkaya di Indonesia versi Forbes dengan kekayaan sebesar USD 38,8 miliar atau Rp 555,8 triliun. Hartono Bersaudara mendapatkan sebagian besar kekayaan dari investasi di BCA. Tetapi, akar kekayaan mereka berasal dari usaha rokok Djarum yang dimulai oleh ayah mereka dan sekarang dijalankan oleh putra sulung Budi, Victor Hartono. Selain itu, kepemilikan keluarga ini juga termasuk merek elektronik populer, Polytron, dan real estate utama di Jakarta. Forbes

TEMPO.CO, Jakarta - Lima tahun menduduki peringkat pertama orang terkaya di Indonesia, Hartono Bersaudara akhirnya terdepak tahun ini. Robert Budi Hartono dan Michael Bambang Hartono per Maret 2024 berada di peringkat ketiga dan keempat orang terkaya RI dalam daftar Forbes 2024.

Adapun posisi wahid orang terkaya di Indonesia diduduki raja petrokimia dan energi Prajogo Pangestu. Dikutip Jumat, 12 April 2024, harta Prajogo melambung tujuh kali lipat dari 5,3 miliar dolar AS pada 2023 menjadi 43,4 miliar dolar AS. Setelah Prajogo, posisi kedua ditempati Low Tuck Kwong. Raja batu bara ini mempunyai kekayaan 27,4 miliar dolar AS.

Tempo.co telah merangkum jejak Hartono Bersaudara dalam daftar deretan orang terkaya di Indonesia versi Forbes kurun beberapa tahun terakhir, sebelum akhirnya digeser Prajogo Pangestu dan Low Tuck Kwong. Berikut ulasannya:

2024

Pemilik Djarum Djarum, R Budi Hartono dan Michael Hartono, terdepak ke posisi ketiga dan keempat setelah lama bercokol sebagai orang terkaya di Indonesia selama sepuluh tahun terakhir. Masing-masing memiliki kekayaan 26,5 miliar dolar AS dan 25,5 miliar dolar AS.

Advertising
Advertising

2023

Hingga Desember 2023, Hartono bersaudara, masih mempertahankan posisi orang terkaya nomor satu di Indonesia dengan kekayaan 48 miliar dolar AS, miliar, naik 300 juta dolar AS dari tahun sebelumnya. Kala itu kekayaan Prajogo sudah membayangi.

2022

Hartono bersaudara, menjadi orang terkaya di Indonesia pada 2022 versi Forbes. Majalah bisnis asal Amerika Serikat itu menaksir harta kekayaan pemilik PT Bank Central Asia Tbk, (BCA) itu mencapai 47,7 miliar dolar AS.

2021

Posisi teratas dari daftar orang terkaya di Indonesia ditempati Hartono bersaudara pada 2022. Robert tercatat memiliki kekayaan 20,5 miliar dolar AS. Kekayaannya naik dari 13,6 miliar dolar AS pada tahun sebelumnya. Sementara Michael mengantongi kekayaan 19,7 miliar dolar AS atau naik dari 13 miliar dolar AS dibanding 2020.

2020

Majalah Forbes merilis daftar 50 orang terkaya di Indonesia pada Desember 2020. Dalam daftar yang dirilis pada Rabu, 9 Desember itu duo Hartono masih mempertahankan posisinya sebagai orang terkaya di Tanah Air. Berdasarkan Forbes Asia pada Kamis, 10 Desember 2020, kakak-beradik pemilik grup Djarum ini mengumpulkan total kekayaan sebesar 38,8 miliar dolar AS.

2019

Menurut daftar yang dirilis Forbes ihwal 10 orang terkaya di Indonesia pada 2019, abang adik Hartono menjadi orang terkaya di Indonesia. Total kekayaan mencapai 37,3 miliar dolar Amerika Serikat.

HENDRIK KHOIRUL MUHID | YUDONO YANUAR | FAISAL JAVIER | CAESAR AKBAR

Pilihan Editor: Prajogo Pangestu Masuk Daftar 5 Orang Terkaya Dunia Kekayaannya Paling Banyak Bertambah Sepanjang 2023

Berita terkait

2 Legenda Barcelona yang Juga Pemilik Como 1907

2 hari lalu

2 Legenda Barcelona yang Juga Pemilik Como 1907

Tak hanya dimiliki Hartono bersaudara, Como 1907 juga dimiliki dua legenda Barcelona.

Baca Selengkapnya

Beberapa Kali Ganti Nama, Ini Profil Klub Como 1907 yang Dimiliki Orang Indonesia sejak 2019

2 hari lalu

Beberapa Kali Ganti Nama, Ini Profil Klub Como 1907 yang Dimiliki Orang Indonesia sejak 2019

Como 1907 diakuisisi oleh perusahaan hiburan asal Inggris, SENT Entertainment Ltd, yang dimiliki Hartono bersaudara dari Grup Djarum.

Baca Selengkapnya

BCA Menggelar Program BCA Berbagi Ilmu di UNDIP

3 hari lalu

BCA Menggelar Program BCA Berbagi Ilmu di UNDIP

BCA Menggelar Program BCA Berbagi Ilmu di Universitas Diponegoro (UNDIP) dengan tema 'Survival Leadership, Facing Uncertainties'.

Baca Selengkapnya

Hartono Bersaudara, Sosok Penting di Balik Kesuksesan Como 1907 Promosi ke Serie A Italia

4 hari lalu

Hartono Bersaudara, Sosok Penting di Balik Kesuksesan Como 1907 Promosi ke Serie A Italia

Bagaimana Hartono Bersaudara bisa berperan penting dalam keberhasilan Como 1907 promosi ke Serie A Italia?

Baca Selengkapnya

Jatuh Bangun Como 1907 yang Dimiliki Konglomerat Indonesia: Sempat Hampir Bangkrut hingga Promosi ke Serie A Liga Italia

4 hari lalu

Jatuh Bangun Como 1907 yang Dimiliki Konglomerat Indonesia: Sempat Hampir Bangkrut hingga Promosi ke Serie A Liga Italia

Keberhasilan Como 1907 promosi ke Serie A Liga Italia diraih dengan perjalanan panjang yang tak mudah.

Baca Selengkapnya

Masih Dibuka Pendaftaran Beasiswa BCA, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

5 hari lalu

Masih Dibuka Pendaftaran Beasiswa BCA, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Simak di sini syarat beasiswa BCA.

Baca Selengkapnya

BCA Tidak Operasional Kantor Cabang Hari Ini

6 hari lalu

BCA Tidak Operasional Kantor Cabang Hari Ini

BCA mengumumkan tidak melayani operasional kantor cabang hari ini Jumat, 10 Mei 2024 dalam rangka hari libur Kenaikan Yesus Kristus 2024.

Baca Selengkapnya

Bank Mandiri Meraih Worlds Best Bank 2024 Versi Forbes

6 hari lalu

Bank Mandiri Meraih Worlds Best Bank 2024 Versi Forbes

Bank Mandiri kembali dinobatkan sebagai salah satu bank terbaik dalam daftar Worlds Best Bank 2024 versi Forbes sebagai bank pelat merah terbaik di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Daftar Orang Terkaya di Singapura dan Korsel, Cina Diminta Bantu Negara Miskin

7 hari lalu

Top 3 Dunia: Daftar Orang Terkaya di Singapura dan Korsel, Cina Diminta Bantu Negara Miskin

Top 3 dunia kemarin adalah daftar konglomerat Singapura dan Korsel yang masuk daftar Forbes hingga Cina diminta membantu negara miskin dari utang.

Baca Selengkapnya

Terkini: Nama Baru di Daftar Orang Terkaya di RI, Bujet Program Makan Siang Gratis Prabowo

8 hari lalu

Terkini: Nama Baru di Daftar Orang Terkaya di RI, Bujet Program Makan Siang Gratis Prabowo

Berita terkini bisnis pada Rabu siang, 8 Mei 2024, dimulai dari nama baru yang muncul dalam daftar orang terkaya di Indonesia pada bulan kelima ini.

Baca Selengkapnya