BPH Migas: BBM Satu Harga Tingkatkan Ekonomi Masyarakat

Reporter

Antara

Editor

Grace gandhi

Sabtu, 25 November 2023 07:42 WIB

Pengendara roda empat membeli BBM di salah satu SPBU di kawasan Pasar Minggu, Jakarta, Selasa 3 Januari 2023. Pemerintah resmi mengumumkan penurunan harga bahan bakar minyak (BBM) jenis Pertamax dari Rp13.900 per liter menjadi Rp12.800 per liter, Pertamax Turbo dari Rp15.200 menjadi Rp14.180 per liter, dan Dexlite dari Rp18.800 menjadi Rp16.150 per liter yang mulai berlaku per 3 Januari 2023 pukul 14.00 WIB. ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso/hp.

TEMPO.CO, Kalabahi, Alor - Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas) meyakini keberadaan lembaga penyalur bahan bakar minyak atau BBM satu harga di daerah pelosok mampu meningkatkan ekonomi masyarakat.

“Sebenarnya kehadiran BBM satu harga ini tujuannya adalah mendekatkan masyarakat kepada fasilitas pelayanan BBM,” kata anggota Komite BPH Migas Saleh Abdurahman di Kalabahi, Kabupaten Alor, Nusa Tenggara Timur (NTT), Sabtu, 25 November 2023.

Dia mengatakan hal itu berkaitan dengan telah diresmikannya 11 penyalur BBM satu harga di di Alor, dan dari 11 itu 10 lokasi berada di wilayah NTT dan sisanya di Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB).

Saleh menambahkan bahwa hal yang paling penting adalah keberadaan lembaga penyalur BBM satu harga bisa menggerakkan ekonomi masyarakat di daerah pelosok.

Selama ini, ujar dia lagi, masyarakat terkadang sulit membawa hasil pangan atau hasil pertanian mereka ke perkotaan, namun kini lebih mudah karena energi tersebut sudah ada.

Advertising
Advertising

Selanjutnya: “Saya rasa itu yang paling penting bahwa BBM satu harga...."

<!--more-->

“Saya rasa itu yang paling penting bahwa BBM satu harga bisa menggerakkan ekonomi masyarakat di daerah pelosok,” ujar Saleh lagi.

Selain itu, masyarakat di pelosok sendiri bisa merasakan harga BBM yang sama seperti di wilayah perkotaan.

Menurut Saleh, wilayah Indonesia Timur menjadi wilayah yang masih minim BBM satu harga, karena itu selama tahun 2023 ini bekerja sama dengan Kementerian ESDM dan Pertamina, pihaknya mendorong pemerintah daerah untuk menyiapkan lahan dan membuka lembaga penyalur BBM satu harga.

Program BBM satu harga itu diperkirakan akan berakhir pada tahun 2024, seiring dengan selesainya masa kepemimpinan Presiden Joko Widodo atau Jokowi.

Namun BPH Migas berharap agar program tersebut tetap berjalan, sehingga bisa membantu masyarakat di daerah-daerah pelosok.

Pilihan Editor: Hingga Oktober Jumlah Merchant QRIS 29,6 Juta, Bank Indonesia: 92 Persennya UMKM

Berita terkait

Terkini: Ini Peserta BPJS Kesehatan yang Tak Bisa Naik Kelas Rawat Inap, Airlangga soal Target Prabowo Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen

1 jam lalu

Terkini: Ini Peserta BPJS Kesehatan yang Tak Bisa Naik Kelas Rawat Inap, Airlangga soal Target Prabowo Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen

Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) oleh BPJS Kesehatan mulai tahun depan menjadi sistem Kelas Rawat Inap Standar (KRIS).

Baca Selengkapnya

PDIP Tak Undang Jokowi di Rakernas

2 jam lalu

PDIP Tak Undang Jokowi di Rakernas

PDIP tidak mengundang Presiden Jokowi dalam acara Rakernas IV. Djarot Saiful Hidayat mengungkap alasannya.

Baca Selengkapnya

Kriteria Peserta BPJS Kesehatan yang Tidak Bisa Naik Kelas Rawat Inap

5 jam lalu

Kriteria Peserta BPJS Kesehatan yang Tidak Bisa Naik Kelas Rawat Inap

BPJS Kesehatan diubah menjadi sistem Kelas Rawat Inap Standar (KRIS). Ini daftar peserta BPJS Kesehatan yang tidak bisa naik kelas rawat inap.

Baca Selengkapnya

Pesan Jokowi saat Terima Pengurus GP Ansor di Istana

5 jam lalu

Pesan Jokowi saat Terima Pengurus GP Ansor di Istana

Sejumlah topik dibahas dalam pertemuan Jokowi dan GP Ansor.

Baca Selengkapnya

Pemerintahan Jokowi Targetkan Indonesia Masuk OECD dalam Tiga Tahun

7 jam lalu

Pemerintahan Jokowi Targetkan Indonesia Masuk OECD dalam Tiga Tahun

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, yang bertugas sebagai Ketua Pelaksana Percepatan Keanggotaan OECD, tengah merancang memorandum.

Baca Selengkapnya

BPH Migas Minta PT KAI Optimalkan Pemanfaatan BBM Bersubsidi

7 jam lalu

BPH Migas Minta PT KAI Optimalkan Pemanfaatan BBM Bersubsidi

Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi atau BPH Migas mendorong PT Kereta Api Indonesia (PT KAI) memaksimalkan pemanfaatan BBM bersubsidi.

Baca Selengkapnya

Jokowi Hapus Pembagian Kelas BPJS Kesehatan, YLKI: Menguntungkan Asuransi Swasta

8 jam lalu

Jokowi Hapus Pembagian Kelas BPJS Kesehatan, YLKI: Menguntungkan Asuransi Swasta

YLKI menilai langkah Presiden Jokowi menghapus pembagian kelas BPJS Kesehatan hanya akan menguntungkan perusahaan asuransi swasta.

Baca Selengkapnya

Indonesia 'Ngotot' Masuk OECD, Apa Untungnya?

9 jam lalu

Indonesia 'Ngotot' Masuk OECD, Apa Untungnya?

Presiden Jokowi menggelar rapat terbatas di Istana Kepresidenan Jakarta pada Kamis untuk membahas roadmap atau peta jalan menjadi anggota OECD.

Baca Selengkapnya

Rekam Jejak Juri Ardiantoro yang Ditunjuk Jokowi Jadi Stafsus Presiden, Selain Grace Natalie

10 jam lalu

Rekam Jejak Juri Ardiantoro yang Ditunjuk Jokowi Jadi Stafsus Presiden, Selain Grace Natalie

Selain Grace Natalie, Jokowi juga menunjuk Juri Ardiantoro sebagai stafsus presiden. Berikut rekam jejak Juri.

Baca Selengkapnya

Jokowi Kumpulkan Menteri Membahas Keanggotaan Indonesia di OECD

10 jam lalu

Jokowi Kumpulkan Menteri Membahas Keanggotaan Indonesia di OECD

Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengumpulkan sejumlah menteri untuk membahas proses keanggotaan Indonesia di OECD.

Baca Selengkapnya