Rupiah Hari Ini Diprediksi Menguat ke Level Rp 15.400-15.380 per Dolar AS

Rabu, 22 November 2023 09:26 WIB

Ilustrasi penukaran mata uang asing dan nilai Rupiah. Tempo/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta - Pekan ini, pergerakan nilai tukar (kurs) rupiah terhadap dolar AS menunjukkan tren yang positif. Pengamat Pasar Uang, Ariston Tjendra, memprediksi rupiah masih melanjutkan penguatannya hingga hari ini, Rabu, 22 November 2023.

“Rupiah mungkin masih bisa mempertahankan penguatannya terhadap dolar AS hari ini,” ujar Ariston ketika dihubungi oleh Tempo, Rabu pagi.

Penguatan ini, kata Ariston, dipengaruhi oleh hasil rapat Bank Sentral Amerika Serikat alias The Fed. “Hasil rapat mengindikasikan bahwa The Fed belum akan menaikan suku bunga acuannya ke depan, karena inflasi Amerika Serikat menurun,” tuturnya.

Meskipun demikian, pengamat itu menyebutkan bahwa Bank Sentral Amerika Serikat masih tetap membuka peluang kenaikan suku bunga, apabila data-data Amerika Serikat mendukung hal tersebut. “Terutama data inflasi,” kata dia.

Selain itu, Ariston menjelaskan soal data penjualan rumah existing Amerika Serikat pada bulan Oktober yang menunjukkan penurunan 4,1 persen lebih rendah dari penurunan bulan sebelumnya, yakni 2,2 persen. “Penurunan ini akibat suku bunga tinggi di Amerika Serikat. Pelemahan sektor perumahan bisa membantu menurunkan inflasi Amerika Serikat ke depannya,” ujarnya.

Advertising
Advertising

Dengan demikian, Arison memproyeksi pergerakan rupiah hari ini berada di level Rp 15.400 hingga 15.380 per dolar AS, dengan potensi resisten di kisaran Rp 15.500 per dolar AS.

Adapun sebelumnya, rupiah ditutup menguat 5 poin ke level Rp 15.440 per dolar AS pada perdagangan Selasa sore, 21 November 2023. Sementara pada perdagangan Senin sore, 20 November 2023, rupiah ditutup menguat 47 poin ke level Rp 15.445 perdolar AS.

Pilihan Editor: Jaga Stabilitas Kurs Rupiah, BI Terbitkan Sekuritas dan Sukuk Valuta Asing

Berita terkait

Rupiah Menguat Setelah Rilis Indeks Harga Produsen Amerika Serikat Membaik

3 jam lalu

Rupiah Menguat Setelah Rilis Indeks Harga Produsen Amerika Serikat Membaik

Rupiah terhadap dolar AS pada perdagangan Rabu ditutup menguat setelah rilis data inflasi Indeks Harga Produsen (PPI) Amerika Serikat menguat.

Baca Selengkapnya

Nilai Tukar Rupiah Fluktuatif, Citroen Terapkan Strategi Khusus Jual Produk Anyar

14 jam lalu

Nilai Tukar Rupiah Fluktuatif, Citroen Terapkan Strategi Khusus Jual Produk Anyar

Masih sangat berfluktuasinya nilai tukar rupiah terhadap dolar AS membuat sejumlah produsen mobil menerapkan strategi khusus dalam menjual produknya.

Baca Selengkapnya

Hari Ini Rupiah Makin Terpuruk ke Rp 16.100 per Dolar AS, Pedagang Tunggu Rilis Data Inflasi Terbaru

1 hari lalu

Hari Ini Rupiah Makin Terpuruk ke Rp 16.100 per Dolar AS, Pedagang Tunggu Rilis Data Inflasi Terbaru

Kurs rupiah ditutup melemah 20 poin ke level Rp 16.100 per dolar AS. Pada perdagangan kemarin, kurs rupiah per dolar AS ditutup pada level Rp 16.080

Baca Selengkapnya

Wamenkeu Suahasil Nazara Memperkirakan Suku Bunga the Fed Belum akan Turun Dalam Waktu Dekat, Rupiah Tertekan

1 hari lalu

Wamenkeu Suahasil Nazara Memperkirakan Suku Bunga the Fed Belum akan Turun Dalam Waktu Dekat, Rupiah Tertekan

Wamenkeu Suahasil Nazara memperkirakan suku bunga The Fed belum akan turun dalam waktu dekat, sehingga indeks dolar meningkat dan menekan nilai tukar rupiah.

Baca Selengkapnya

Nilai Tukar Rupiah Kembali Melemah

2 hari lalu

Nilai Tukar Rupiah Kembali Melemah

Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS melemah dalam penutupan perdagangan hari ini.

Baca Selengkapnya

Nilai Tukar Rupiah Hari Ini Diperkirakan Menguat hingga Rp 15.990 Terhadap Dolar AS

2 hari lalu

Nilai Tukar Rupiah Hari Ini Diperkirakan Menguat hingga Rp 15.990 Terhadap Dolar AS

Analis Ibrahim Assuaibi, memperkirakan nilai tukar rupiah terhadap dolar AS hari ini fluktuatif dan akan ditutup menguat pada rentang Rp 15.990 sampai Rp 16.070

Baca Selengkapnya

Perkuat Transaksi Mata Uang Lokal, BI dan Bank Sentral UEA Jalin Kerja Sama

3 hari lalu

Perkuat Transaksi Mata Uang Lokal, BI dan Bank Sentral UEA Jalin Kerja Sama

Gubernur BI dan Gubernur Bank Sentral UEA menyepakati kerja sama penggunaan mata uang lokal untuk transaksi bilateral.

Baca Selengkapnya

Apindo Optimistis Target Pertumbuhan Ekonomi 5 Persen Tercapai

6 hari lalu

Apindo Optimistis Target Pertumbuhan Ekonomi 5 Persen Tercapai

Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) optimistis target pertumbuhan ekonomi sebesar 5 persen pada tahun ini dapat tercapai.

Baca Selengkapnya

Bank Danamon Belum Berencana Naikkan Suku Bunga KPR

6 hari lalu

Bank Danamon Belum Berencana Naikkan Suku Bunga KPR

Bank Danamon Indonesia belum berencana menaikkan suku bunga KPR meski suku bunga acuan BI naik menjadi 6,25 persen

Baca Selengkapnya

Gubernur BI: Kami Upayakan Nilai Tukar Rupiah Turun di Bawah Rp 16.000 per Dolar AS

7 hari lalu

Gubernur BI: Kami Upayakan Nilai Tukar Rupiah Turun di Bawah Rp 16.000 per Dolar AS

BI optimistis rupiah akan terus menguat sesuai fundamental.

Baca Selengkapnya