Sinarmas Sekuritas: Pasar Modal Siap Hadapi Tahun Politik, IHSG Dapat Tembus 7.700

Kamis, 9 November 2023 08:10 WIB

Layar pergerakan Indexs Harga Saham Gabungan atau IHSG di Gedung Busa Efek Indonesia, Jakarta, Jumat, 16 September 2022. IHSG ditutup terkoreksi di level 7.168 pada perdagangan akhir pekan Jumat. Tempo/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta - Indonesia saat ini tengah bersiap menggelar Pemilihan Umum (Pemilu) di tahun depan. Chief Investment Officer Sinarmas Asset Management, Genta Wira Anjalu, berharap pasar modal RI dapat kembali bergairah jelang Pemilu atau tahun politik 2024.

“Hal tersebut dilatarbelakangi oleh data pada pemilu sebelumnya, di mana IHSG dan pasar obligasi mengalami pergerakan positif pada sebelum dan tahun pemilu,” ujar Genta dalam keterangan resmi, dikutip Kamis, 9 November 2023.

Namun, kata Genta, kondisi dari global juga masih diselimuti berbagai tantangan, mulai dari perkembangan suku bunga AS, perlambatan ekonomi China, hingga kondisi geopolitik seperti perang Rusia-Ukraina dan Palestina-Israel yang masih memanas.

Di sisi lain, pemilu dapat mendorong perputaran uang di beberapa industri secara signifikan. Jelang masa pemilihan, permintaan kaos dan atribut kampanye sangat masif pada periode tersebut. Selain itu, sektor perhotelan, restoran, dan transportasi akan cukup banyak mendapatkan limpahan rezeki dari kampanye.

Berbagai dinamika ini membuat market terlihat cukup volatile. Namun, pasar Indonesia dirasa masih memiliki potensi yang baik untuk bisa menghadapi gempuran ketidakpastian ini.

Advertising
Advertising

Selanjutnya: Adapun SimInvest Research memproyeksikan IHSG....

<!--more-->

Adapun SimInvest Research memproyeksikan IHSG berada di kisaran level 7.700 pada 2024. Meskipun dalam jangka pendek volatilitas pasar domestik masih berlanjut, indeks berpotensi mendapat angin segar dari pemilihan presiden Indonesia.

Berdasarkan data historis, indeks seringkali mengalami penguatan pasca pemilu disebabkan kondisi politik yang lebih stabil. Sejalan dengan hal tersebut, sektor konsumsi dan telekomunikasi juga diperkirakan dapat membukukan performa yang solid pada 2024.

Dalam kesempatan yang sama, Head of Retail Research Sinarmas Sekuritas, Ike Widiawati, berharap kepada pelaku pasar untuk dapat memanfaatkan momentum ini dengan bijaksana.

“Volatilitas yang tinggi merupakan hal wajar di tengah masa transisi politik. Jadikan penurunan harga saham sebagai waktu terbaik untuk memperoleh saham dengan harga yang murah,” kata dia.

Ike kemudian menyampaikan kutipan terkenal investor senior Warren Buffett, yakni “Be Fearful When Others Are Greedy and Be Greedy When Others Are Fearful

Pilihan Editor: Persiapan Angkutan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024, Budi Karya: Skenario Harus Disiapkan Lebih Baik

Berita terkait

Penggunaan Bus Listrik di Indonesia Tak Maksimal, Budi Karya Soroti Kurangnya Peran Pemerintah Daerah

11 jam lalu

Penggunaan Bus Listrik di Indonesia Tak Maksimal, Budi Karya Soroti Kurangnya Peran Pemerintah Daerah

Menhub Budi Karya Sumadi meyayangkan masih kurangnya peran Pemda mengakselerasi penggunaan moda transportasi massal bus listrik di wilayahnya.

Baca Selengkapnya

Samuel Sekuritas: IHSG Sesi I Turun 0,53 Persen, Saham Grup Prajogo Pangestu Paling Aktif Diperdagangkan

12 jam lalu

Samuel Sekuritas: IHSG Sesi I Turun 0,53 Persen, Saham Grup Prajogo Pangestu Paling Aktif Diperdagangkan

Analis PT Samuel Sekuritas Indonesia menyebut IHSG sesi I hari ini tercatat melemah 38,77 poin ke level 7,227,9 atau turun 0,53 persen.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Nasib Mantan Pekerja Sepatu Bata Setelah PHK, Pasca Kematian Presiden Iran Harga Minyak Relatif Tenang

20 jam lalu

Terpopuler: Nasib Mantan Pekerja Sepatu Bata Setelah PHK, Pasca Kematian Presiden Iran Harga Minyak Relatif Tenang

Mantan karyawan PT Sepatu Bata yang terkena pemutusan hubungan kerja (PHK) berusaha mencari tempat kerja baru.

Baca Selengkapnya

Sandiaga Uno Sebut Perputaran Ekonomi dari World Water Forum Bisa Capai Rp 1,5 Triliun

1 hari lalu

Sandiaga Uno Sebut Perputaran Ekonomi dari World Water Forum Bisa Capai Rp 1,5 Triliun

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno yakin pergelaran event World Water Forum atau WWF ke-10 di Bali mengerek perputaran ekonomi.

Baca Selengkapnya

Samuel Sekuritas: IHSG Melemah pada Sesi Pertama Perdagangan Hari Ini, Indeks Sektor Keuangan Turun Paling Dalam

1 hari lalu

Samuel Sekuritas: IHSG Melemah pada Sesi Pertama Perdagangan Hari Ini, Indeks Sektor Keuangan Turun Paling Dalam

Samuel Sekuritas Indonesia menyebut IHSG masih kembali melemah pada sesi pertama hari ini. Sempat naik cukup tinggi di awal sesi, tapi ditutup melemah

Baca Selengkapnya

Cek Rekomendasi IHSG Pekan Ini, Sentimen Harga Nikel Berlanjut

1 hari lalu

Cek Rekomendasi IHSG Pekan Ini, Sentimen Harga Nikel Berlanjut

Angga Septianus dari IPOT memperkirakan IHSG pekan ini akan dipengaruhi oleh sentimen harga nikel. Dia merekomendasikan saham-saham ini padapekan ini.

Baca Selengkapnya

Ekonom Sebut Ekonomi Indonesia Terlalu Bergantung pada Sumber Daya Alam

3 hari lalu

Ekonom Sebut Ekonomi Indonesia Terlalu Bergantung pada Sumber Daya Alam

Ekonom Universitas Paramadina Wijayanto Samirin kondisi ekonomi Indonesia dalam masalah karena terlalu tergantung pada sumber daya alam.

Baca Selengkapnya

Puluhan Turis Australia Terkatung-katung di Kaledonia Baru

3 hari lalu

Puluhan Turis Australia Terkatung-katung di Kaledonia Baru

Sekitar 30 turis Australia terkatung-katung di Kaledonia Baru menunggu kesempatan untuk bisa keluar dari negara itu dengan aman usai pecah kerusuhan

Baca Selengkapnya

Hugua Kader PDIP Usulkan Politik Uang Dilegalkan, Cermati Bentuk Money Politics dalam Pemilu

4 hari lalu

Hugua Kader PDIP Usulkan Politik Uang Dilegalkan, Cermati Bentuk Money Politics dalam Pemilu

Politik uang jadi sorotan setelah diusulkan Hugua, anggota Komisi II DPR yang juga kader PDIP agar dilegalkan. Seperti apa bentuk money politics?

Baca Selengkapnya

Kader PDIP Usul Politik Uang Dilegalkan, Ini Aturan Larangan Money Politics dan Sanksi Bagi Pelanggarnya

4 hari lalu

Kader PDIP Usul Politik Uang Dilegalkan, Ini Aturan Larangan Money Politics dan Sanksi Bagi Pelanggarnya

Anggota Komisi II DPR yang juga Kader PDIP, Hugua usulkan politik uang dalam Pemilu dilegalkan. Bagaimana regulasi money politics dan sanksinya?

Baca Selengkapnya