RI Impor Barang dari Israel USD 14,4 Juta, Apa Saja Produknya?

Kamis, 19 Oktober 2023 07:45 WIB

Pelaksana Tugas (Plt.) Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Amalia Adininggar Widyasanti dalam konferensi pers virtual soal Perkembangan Ekspor dan Impor Indonesia Agustus 2023, melalui YouTube BPS pada Jumat, 15 September 2023. TEMPO/Riani Sanusi Putri

TEMPO.CO, Jakarta - Meskipun Indonesia dan Israel tidak memiliki hubungan diplomatik, Indonesia masih melakukan impor barang dari Israel. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat bahwa total impor dari Israel ke Indonesia selama Januari hingga September 2023 adalah sebesar US$ 14,4 juta atau sekitar Rp 226 miliar.

"Kalau kita tidak memiliki hubungan diplomatik, tidak berarti secara ekonomi kita tidak boleh melakukan hubungan dagang. Tetap bisa dilakukan karena ini adalah business to business sifatnya," kata Plt Kepala BPS Amalia Adininggar Widyasanti dalam konferensi pers pada Senin, 16 Oktober 2023.

Sepanjang Januari-September 2023, Indonesia tercatat melakukan impor dari Israel senilai US$ 14,4 juta. Komoditas penyumbang impor terbesar adalah perkakas dan peralatan dari logam tidak mulia (HS 82), mesin-mesin atau peralatan mekanik (HS 84), dan perlengkapan elektrik serta bagiannya (HS 85).

Nilai impor Indonesia dari Israel mengalami kenaikan dan penurunan dalam tiga tahun terakhir. Pada 2020, nilai impor barang dari Israel mencapai US$ 56,5 juta, kemudian turun pada 2021 menjadi US$ 26,5 juta, dan kembali naik di 2022 mencapai US$ 47,8 juta.

Diberitakan sebelumnya, konflik di Jalur Gaza pecah sejak 7 Oktober 2023. Konflik bermula ketika Hamas melancarkan serangan yang belum pernah terjadi sebelumnya ke Israel pada Sabtu pagi waktu setempat. Hamas mengerahkan militannya memasuki komunitas-komunitas di dekat Jalur Gaza. Serangan itu dinamai “Operasi Badai Al Aqsa” dengan meluncurkan lebih dari 5.000 roket ke arah Israel.

Advertising
Advertising

Ketidakadilan yang dialami rakyat Palestina selama 75 tahun

<!--more-->

Pemerintah Palestina mengatakan alasan di balik serangan pasukan Hamas ke Israel itu berkaitan dengan ketidakadilan yang dialami rakyat Palestina selama 75 tahun. Amukan pejuang Hamas di kota-kota Israel pada Sabtu adalah serangan paling mematikan sejak serangan Mesir dan Suriah dalam perang Yom Kippur 50 tahun lalu.

Korban jiwa dalam serangan mendadak itu dilaporkan mencapai 700 orang. Puluhan lainnya jadi sandera.

Kemudian, Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu bersumpah untuk melakukan balas dendam besar-besaran. Israel balik menggempur daerah kantong Palestina di Gaza pada Ahad, 8 Oktober 2023. Serangan itu menewaskan ratusan orang sebagai pembalasan ketika Hamas membunuh 700 warga Israel dan menculik puluhan lainnya.

YOHANES MAHARSO | HENDRIK KHOIRUL MUHID

Pilihan editor: Asosiasi Persepatuan Indonesia Tolak Pengetatan Impor: Salah Resep, Salah Obat

Berita terkait

Daftar Negara yang Mendukung Palestina, Ada Indonesia

34 menit lalu

Daftar Negara yang Mendukung Palestina, Ada Indonesia

Mulai dari Indonesia hingga Afrika Selatan, berikut ini adalah negara yang mendukung Palestina melawan agresi Israel

Baca Selengkapnya

DPR AS Loloskan RUU yang Mendorong Biden Kirim Senjata ke Israel

1 jam lalu

DPR AS Loloskan RUU yang Mendorong Biden Kirim Senjata ke Israel

RUU tersebut diperkirakan tidak akan menjadi undang-undang, tetapi lolosnya beleid itu di DPR AS menunjukkan kesenjangan pada tahun pemilu soal Israel

Baca Selengkapnya

Menlu Retno: Ada Upaya Sistematis Hambat Bantuan ke Gaza!

1 jam lalu

Menlu Retno: Ada Upaya Sistematis Hambat Bantuan ke Gaza!

Menlu Retno Marsudi menilai bantuan kemanusiaan ini sangat diperlukan masyarakat Gaza saat ini.

Baca Selengkapnya

Impor Turun, Mendag Zulkifli Hasan: Produksi Menurun

1 jam lalu

Impor Turun, Mendag Zulkifli Hasan: Produksi Menurun

Menteri Perdagangan Indonesia, Zulkifli Hasan mengatakan ada penurunan impor non-migas pada April 2024.

Baca Selengkapnya

Sidang Kedua di ICJ, Afrika Selatan: Serangan Israel di Rafah Harus Dihentikan!

4 jam lalu

Sidang Kedua di ICJ, Afrika Selatan: Serangan Israel di Rafah Harus Dihentikan!

Afrika Selatan meminta ICJ untuk mendesak Israel agar segera menarik pasukannya dan menghentikan serangan militer mereka di Kota Rafah, Gaza

Baca Selengkapnya

Setelah Perang Gaza Usai, Apa Sebenarnya Rencana Netanyahu?

4 jam lalu

Setelah Perang Gaza Usai, Apa Sebenarnya Rencana Netanyahu?

Ketika Israel terus mengebom Gaza, banyak pertanyaan tentang kapan Israel akan berhenti dan apa yang akan dilakukan Netanyahu selanjutnya.

Baca Selengkapnya

AFC Dukung Usulan Palestina untuk Menangguhkan Keanggotaan Israel di FIFA

5 jam lalu

AFC Dukung Usulan Palestina untuk Menangguhkan Keanggotaan Israel di FIFA

AFC memberikan dukungannya terhadap usulan Palestina untuk menangguhkan keanggotaan Israel dari FIFA menyusul konflik yang sedang berlangsung di Gaza.

Baca Selengkapnya

Jadi Bantuan Kemanusiaan ke Jalur Gaza Viral Diinjak-injak Warga Israel, Berikut Sesungguhnya Prestasi Indomie

7 jam lalu

Jadi Bantuan Kemanusiaan ke Jalur Gaza Viral Diinjak-injak Warga Israel, Berikut Sesungguhnya Prestasi Indomie

Tampak dalam video tersebut salah satu bantuan makanan ke Jalur Gaza yang dirusak ekstremis Israel adalah produk mi instan Indomie asal Indonesia

Baca Selengkapnya

Daftar 15 Anggota NATO yang Dukung Palestina Jadi Anggota PBB, Siapa Saja?

7 jam lalu

Daftar 15 Anggota NATO yang Dukung Palestina Jadi Anggota PBB, Siapa Saja?

Sebanyak 15 negara anggota NATO juga mendukung Palestina menjadi anggota penuh PBB, siapa saja?

Baca Selengkapnya

Bantuan Indomie ke Gaza Dicegat dan Diinjak-injak Warga Ekstremis Israel

8 jam lalu

Bantuan Indomie ke Gaza Dicegat dan Diinjak-injak Warga Ekstremis Israel

Bantuan kemanusiaan dari Indonesia ke Jalur Gaza di antaranya berupa Indomie, ditahan dan diinjak-injak warga ekstrimis Israel

Baca Selengkapnya