Pegiat Lingkungan Market Forces Sebut Ada 5 Bank Danai Proyek Smelter dan PLTU Adaro

Jumat, 7 Juli 2023 11:05 WIB

PT Adaro Energy Tbk (Adaro).

TEMPO.CO, Jakarta - Pegiat lingkungan, Market Forces, menemukan ada lima bank, baik swasta maupun badan usaha milik negara (BUMN), yang mendanai proyek smelter aluminium dan proyek pembangkit listrik tenaga uap atau PLTU milik Adaro di Kalimantan Utara.

"Pada tanggal 12 Mei 2023, ada financial closing antara Adaro dan lima bank Indonesia, tiga BUMN dan dua lagi bank swasta Indonesia. BRI, BNI, Mandiri, serta BCA dan Bank Permata," kata Juru Kampanye Market Forces di Indonesia Nabilla Gunawan dalam acara diskusi di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Kamis, 6 Juli 2023.

Berdasarkan riset Market Forces, total pinjaman mencapai Rp 2,5 triliun dan US$ 1,5 miliar (sekitar Rp 22,56 triliun) kepada anak usaha Adaro, yaitu perusahaan smelter Kalimantan Aluminium Industry dan perusahaan PLTU batu bara Kaltara Power Indonesia.

Nabilla menyebut proyek smelter aluminium beserta pembangkit listrik tersebut terdiri dari tiga fase. Pada fase I, dilakukan pembangunan smelter alumunium berkapasitas 500 ribu ton per tahun dan PLTU batu bara. Nilai proyek fase I diperkirakan mencapai US$ 2 miliar.

Adapun rincian pemberi pinjaman menurut penelusuran Market Forces adalah Bank Mandiri sebesar US$ 585 juta (sekitar Rp 8,79 triliun), BNI US$ 350 juta (sekitar Rp 5,26 triliun), BRI US$ 450 juta (sekitar Rp 6,76 triliun), BCA US$ 270 juta (sekitar Rp 4 triliun), dan Bank Permata US$ 100 juta (sekitar Rp 1,5 triliun).

Advertising
Advertising

Spesifikasi proyek pada fase II sama dengan sebelumnya, smelter aluminium berkapasitas 500 ribu ton per tahun sekaligus PLTU. Adapun skema pembiayaannya adalah dengan ekuitas dan pinjaman bank. Namun, belum diketahui pemberi pinjaman.

Pada fase terakhir, spesifikasi proyeknya adalah smelter aluminium berkapasitas 500 ribu ton per tahun, serta pembangkit listrik tenaga air atau PLTA.

Selanjutnya: "Bank-bank yang dari luar setelah kami telusuri...."

Berita terkait

Cerita Pemilik Tanah di Paser Kaltim Terdampak Tambang Batu Bara: Kebun Sawit Tidak Bisa Dipanen

8 jam lalu

Cerita Pemilik Tanah di Paser Kaltim Terdampak Tambang Batu Bara: Kebun Sawit Tidak Bisa Dipanen

Akibat aktivitas tambang batu bara, kebun sawit warga di Paser Kaltim berubah menyerupai pulau. Tak lagi bisa dipanen.

Baca Selengkapnya

OJK Tambah Kriteria Konglomerasi Keuangan di Rancangan Peraturan OJK yang Baru

16 jam lalu

OJK Tambah Kriteria Konglomerasi Keuangan di Rancangan Peraturan OJK yang Baru

Dalam Rancangan Peraturan OJK yang baru, total aset konglomerasi keuangan paling sedikit Rp 20 triliun sampai dengan kurang dari Rp 100 triliun.

Baca Selengkapnya

Walhi: Rencana Izin Usaha Pertambangan Bagi Ormas Bisa Perparah Kerusakan Lingkungan

1 hari lalu

Walhi: Rencana Izin Usaha Pertambangan Bagi Ormas Bisa Perparah Kerusakan Lingkungan

Walhi mengkritik rencana pemberian izin usaha pertambangan kepada ormas keagamaan bisa picu kerusakan lingkungan lebih berat

Baca Selengkapnya

Terkini: Pesangon 233 Mantan Pekerja Pabrik Sepatu Bata Dibayarkan Senin, Penipuan Oknum Pegawai Bank ke Nasabah Sering Terjadi OJK Bilang Begini

3 hari lalu

Terkini: Pesangon 233 Mantan Pekerja Pabrik Sepatu Bata Dibayarkan Senin, Penipuan Oknum Pegawai Bank ke Nasabah Sering Terjadi OJK Bilang Begini

Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia Cabang Purwakarta memastikan 233 pekerja pabrik Sepatu Bata yang di PHK akan menerima pesangon pada Senin.

Baca Selengkapnya

Ramai Kritik Hilirisasi Nikel Dianggap Lebih Untungkan Cina, Ini Tanggapan Stafsus ESDM

3 hari lalu

Ramai Kritik Hilirisasi Nikel Dianggap Lebih Untungkan Cina, Ini Tanggapan Stafsus ESDM

Pengamat Ekonomi Energi UGM Fahmy Radhi mengatakan keuntungan nilai tambah hilirisasi nikel di Indonesia selama ini lebih banyak tersalur ke Cina.

Baca Selengkapnya

BCA Tidak Operasional Kantor Cabang Hari Ini

4 hari lalu

BCA Tidak Operasional Kantor Cabang Hari Ini

BCA mengumumkan tidak melayani operasional kantor cabang hari ini Jumat, 10 Mei 2024 dalam rangka hari libur Kenaikan Yesus Kristus 2024.

Baca Selengkapnya

Kasus Penipuan Deposito BTN, Ombudsman: Bukan Kali Pertama Terjadi

5 hari lalu

Kasus Penipuan Deposito BTN, Ombudsman: Bukan Kali Pertama Terjadi

Kasus penipuan deposito BTN bukan kali pertama. Ombudsman mengungkap kasus serupa sudah terjadi dua kali di dua tahun terakhir

Baca Selengkapnya

Jokowi Perpanjang Izin Ekspor Konsentrat Freeport Lagi, Ini Sebabnya

6 hari lalu

Jokowi Perpanjang Izin Ekspor Konsentrat Freeport Lagi, Ini Sebabnya

Presiden Jokowi akhirnya memberikan perpanjangan izin ekspor konsentrat tembaga oleh PT Freeport Indonesia yang tadinya berakhir pada 31 Mei 2024

Baca Selengkapnya

BTN Persilakan Nasabah Tempuh Jalur Hukum atas Kasus Penipuan oleh Mantan Pegawai

6 hari lalu

BTN Persilakan Nasabah Tempuh Jalur Hukum atas Kasus Penipuan oleh Mantan Pegawai

BTN berkomitmen menindak tegas setiap pelanggaran hukum dan tidak akan melindungipegawai yang melakukan penipuan dan penggelapan dana

Baca Selengkapnya

Wali Kota Cilegon Siap Tunjukkan Pengelolaan Co-Firing TPSA Bagendung

7 hari lalu

Wali Kota Cilegon Siap Tunjukkan Pengelolaan Co-Firing TPSA Bagendung

Pemerintah Kota (Pemkot) Cilegon siap tunjukan proses pengelolaan sampah menjadi Bahan Bakar Jumputan Padat (BBJP) di Tempat Pembuangan Sampah Akhir (TPSA) Bagendung.

Baca Selengkapnya