50 Persen Kendaraan Mudik Belum Kembali ke Jawa, Kemenhub Antisipasi Lonjakan Arus Balik

Jumat, 28 April 2023 16:42 WIB

Kendaraan melintas di jalan Tol Trans Sumatera, Bakauheni, Lampung Selatan, Lampung, Jumat 6 Mei 2022. Arus balik dari arah Palembang menuju Pelabuhan Bakauheni, Lampung pada H+3 Lebaran terpantau ramai dan lancar. ANTARA FOTO/Ardiansyah

TEMPO.CO, Jakarta - Kementerian Perhubungan atau Kemenhub mencatat sekitar 50 persen kendaraan belum kembali dari Sumatera ke Jawa melalui angkutan penyeberangan. Untuk itu, Kemenhub bersama stakeholder terkait melakukan antisipasi lonjakan arus balik dari Pelabuhan Penyeberangan Bakauheni ke Merak hingga akhir pekan ini.

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi bersama Kakorlantas Polri Firman Santyabudi memantau situasi pergerakan arus balik angkutan penyeberangan rute Merak Bakauheni dari udara melalui helikopter. Dari pantauan udara, Budi Karya menyebut situasi arus balik di Bakauheni maupun di Merak masih terpantau lancar.

“Walaupun hari ini pergerakan arus balik dari Bakauheni ke Merak cukup landai, tetapi harus diingat bahwa ada masyarakat yang mudiknya masih lama dan baru akan pulang akhir pekan ini. Mudah-mudahan tidak terjadi suatu lonjakan yang besar, kalaupun itu terjadi kita sudah siap mengantisipasinya,” ujar Budi Karya dikutip dari keterangan resminya, Jumat, 28 April 2023.

Budi Karya juga mengungkapkan pihaknya meminta Dirut ASDP untuk menjaga pelayanan masyarakat dalam arus balik ini dan agar dapat melayani masyarakat dengan baik.

Sementara itu, Budi Karya menjelaskan sejumlah langkah antisipasi telah disiapkan untuk mengantisipasi lonjakan arus balik di Bakauheni hingga akhir pekan ini. Salah satunya yakni melakukan pengaturan arus kendaraan.

Advertising
Advertising

"Jika Pelabuhan Bakauheni sudah padat maka kendaraan akan dialihkan ke Pelabuhan Panjang dan sebaliknya," kata dia.

Dia juga menyebutkan kapasitas Pelabuhan Bakauheni sangat baik hingga mampu menampung 39 ribu kendaraan aan akan tertangani dengan baik jika ada lonjakan kendaraan.

Selanjutnya: Budi Karya imbau pemudik hindari perjalanan balik pada 30 April dan 1 Mei 2023<!--more-->

Kemudian, untuk menghindari kepadatan kendaran yang akan menyeberang dari Sumatera ke Jawa di hari puncak arus balik kedua, Budi Karya mengimbau masyarakat untuk menghindari melakukan perjalanan balik pada Minggu dan Senin atau 30 April dan 1 Mei 2023.

Lebih lanjut, Budi Karya mengatakan terdapat sejumlah hal positif yang dihasilkan dalam penyelenggaraan arus mudik dan balik lebaran tahun ini, baik di Merak-Bakauheni maupun di tempat lain.

"Di antaranya pemudik yang kooperatif untuk membeli tiket secara daring jauh-jauh hari dan jumlah pengguna sepeda motor yang menurun," katanya.

Dia juga mengapresiasi pihak yang telah membantu termasuk rekan media yang turut mensosialisasikan pembelian tiket secara daring, sehingga penggunaannya sudah mencapai 90 persen.

Adapun berdasarkan data Ditjen Perhubungan Darat, jumlah penumpang dan kendaraan yang telah menyeberang dari Pulau Jawa ke Pulau Sumatera pada arus mudik mulai H-10 sampai dengan H Lebaran sebanyak 920.054 orang dan kendaraan sebanyak 213.737 unit.

Sementara, yang telah menyeberang dari Pulau Sumatera ke Pulau Jawa pada arus balik mulai H+2 sampai dengan H+4 pagi ini yaitu sebanyak 463.847 orang penumpang dan kendaraan sebanyak 104.046 unit.

Pilihan Editor: Arus Balik Lebaran 2023, Sebanyak 220.051 Mobil Pemudik Masuk Jakarta Lewat Tol Trans Jawa

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Berita terkait

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

1 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

Kemenhub tetapkan Bandara Adi Soemarmo turun status dari bandara internasional menjadi bandara domestik. Ini kekhawatiran Sandiaga Uno,

Baca Selengkapnya

Kemenhub Putuskan Hanya 17 Bandara Internasional dan 17 Bandara Domestik di Indonesia, Apa Beda Keduanya?

1 hari lalu

Kemenhub Putuskan Hanya 17 Bandara Internasional dan 17 Bandara Domestik di Indonesia, Apa Beda Keduanya?

Kemenhub tetapkan 17 bandara internasional dan 17 bandara domestik di Indonesia. Kenapa?

Baca Selengkapnya

18 Tahun Kepergian Pramoedya Ananta Toer, Kisah dari Penjara ke Penjara

2 hari lalu

18 Tahun Kepergian Pramoedya Ananta Toer, Kisah dari Penjara ke Penjara

Sosok Pramoedya Ananta Toer telah berpulang 18 tahun lalu. Ini kisahnya dari penjara ke penjara.

Baca Selengkapnya

Konversi Sepeda Motor Listrik, Kementerian ESDM Gandeng Kemendikbudristek

2 hari lalu

Konversi Sepeda Motor Listrik, Kementerian ESDM Gandeng Kemendikbudristek

Kementerian ESDM menggandeng Kemendikbudristek untuk mengakselerasi program konversi sepeda motor listrik.

Baca Selengkapnya

Bandara Internasional Dipangkas, INACA: Semua Bandara Dapat Hidup, Terjadi Pemerataan Pembangunan

4 hari lalu

Bandara Internasional Dipangkas, INACA: Semua Bandara Dapat Hidup, Terjadi Pemerataan Pembangunan

Ketua Umum INACA Denon Prawiraatmadja angkat bicara soal pengurangan jumlah bandara internasional di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Pangkas Jumlah Bandara Internasional, Apa Bedanya dengan Bandara Domestik?

4 hari lalu

Kemenhub Pangkas Jumlah Bandara Internasional, Apa Bedanya dengan Bandara Domestik?

Keberadaan bandara internasional terkadang menjadi kebanggaan tersendiri bagi suatu wilayah.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Pangkas Jumlah Bandara Internasional , InJourney Airports: Sejalan dengan Transformasi

4 hari lalu

Kemenhub Pangkas Jumlah Bandara Internasional , InJourney Airports: Sejalan dengan Transformasi

InJourney menilai penyesuaian bandara internasional ini berpengaruh positif terhadap konektivitas udara dan pariwisata Tanah Air.

Baca Selengkapnya

Bos Garuda Indonesia Respons Kebijakan Kemenhub yang Pangkas Jumlah Bandara Internasional

4 hari lalu

Bos Garuda Indonesia Respons Kebijakan Kemenhub yang Pangkas Jumlah Bandara Internasional

Maskapai Garuda Indonesia belum ada rencana menambah perjalanan internasional dari bandara yang lain.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Pastikan Bandara Domestik Tetap Bisa Melayani Penerbangan Luar Negeri, Asal...

4 hari lalu

Kemenhub Pastikan Bandara Domestik Tetap Bisa Melayani Penerbangan Luar Negeri, Asal...

Bandara yang statusnya diubah dari internasional menjadi domestik masih dimungkinkan untuk kembali berubah.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Jelaskan Alasan Pangkas Bandara Internasional Jadi 17

4 hari lalu

Kemenhub Jelaskan Alasan Pangkas Bandara Internasional Jadi 17

Kemenhub memangkas sejumlah bandara internasional yang dinilai belum memanfaatkan perjalanan internasional.

Baca Selengkapnya