Bisnis Rempah Herbal Nur Chayati Tembus Pasar Ekspor

Selasa, 11 April 2023 13:20 WIB

INFO BISNIS - Tanaman rempah di Indonesia melimpah. Hal ini dimanfaatkan oleh Nur Chayati untuk menjalankan bisnis wedang Omah Rempah 3Gen. Berkat pertumbuhan bisnisnya, ia berhasil lolos kurasi dan ikut Singapore Expo di West Mall, Singapura. Keterlibatan Omah Rempah 3Gen dalam gelaran itu merupakan hasil dukungan PT Bank Negara Indonesia, Tbk (Persero) melalui BNI Xpora.

Nur adalah guru jurusan farmasi pada Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Tegal. Kebetulan di dalam kurikulum sekolah terdapat pelajaran tentang mengolah tanaman herbal menjadi produk konsumsi yang siap jual. Nur pun memanfaatkan berbagai tanaman herbal yang mudah ditemui serta berkhasiat seperti jahe merah, sereh, secang, cengkeh, akar wangi, kayu manis, kapulaga, lada, cabe jawa, daun pandan, daun salam hingga daun jeruk plus gula batu.

Awalnya, produk tersebut dipasarkan secara door to door. Mulai dari kerabat, teman sekolah hingga dilirik oleh masyarakat luar. Tak ayal, usaha ini mendapat respons cukup baik dari konsumen.

"Usaha kami mendapat apresiasi termasuk Dikbud, Dinkes. Itu juga cikal bakal sekolah kami menjadi sekolah percontohan dan membentuk link and match di dunia kerja dengan dunia sekolah," ujarnya pada Senin, 3 April 2023.

Permintaan terhadap produk Omah Rempah 3Gen seketika melejit. Produksi di sekolah tak lagi dapat memenuhi pesanan masyarakat. Nur akhirnya memproduksi rempah di rumahnya. Usaha kecil menengah ini kemudian berinovasi hingga mampu memproduksi jenis wedang uwuh, wedang kelor hingga wedang kelor plus jahe.

Advertising
Advertising

Keuletan Nur juga membawa produknya diminati oleh pasar Turki, Belanda hingga Jepang. Tahun ini, Omah Rempah 3Gen mendapat kesempatan menghadiri Singapore Expo 2023 setelah difasilitasi BNI melalui BNI Xpora. Kesempatan tersebut dimanfaatkan Nur memperluas pasar ke berbagai negara.

"Kami menjajaki pasar ekspor, sudah audiensi dengan agregator Afrika, Jepang hingga Amerika Serikat. Harapannya target 2023 kami bisa melaksanakan ekspor secara simultan, rutin," tuturnya.

Namun demikian Omah Rempah 3Gen masih berupaya memenuhi syarat legalitas dari calon buyer. Mulai dari Badan Pangan Obat dan Makanan (BPOM) hingga Hazard Analysis and Critical Control Point (HACCP). Sementara, usaha ini baru mendapat Produk Industri Rumah Tangga (PIRT).

Perkembangan Omah Rempah 3Gen turut didukung oleh BNI. Melalui kantor cabang di sejumlah negara termasuk Singapura, BNI terus berupaya memperkuat kapabilitas bisnis internasional dalam rangka mendukung ekspansi nasabah ke kancah global.

Perseroan berkomitmen untuk terus melayani masyarakat Indonesia yang berada di luar negeri, serta menangkap peluang bisnis. BNI fokus mendukung bisnis UMKM yang berorientasi ekspor dengan program pemberdayaan melalui Xpora. Melalui program tersebut, BNI membantu mencarikan pembeli produk UMKM oleh diaspora Indonesia di luar negeri.

Adapun pada Desember 2022 transaksi ekspor-impor BNI tumbuh positif 55 persen year on year (yoy), dipengaruhi harga komoditas unggulan Indonesia yang melesat di tahun tersebut. (*)

Berita terkait

Bamsoet Apresiasi Penambahan Kuota Haji 2024 dari Saudii

15 menit lalu

Bamsoet Apresiasi Penambahan Kuota Haji 2024 dari Saudii

Bamsoet mengapresiasi penambahan kuota haji sebesar 20 ribu orang pada tahun 2024, sehingga total kuota Jemaah Haji Indonesia menjadi 241.000 orang.

Baca Selengkapnya

Pegadaian Peduli Transformasi Sekolah di Bengkulu

42 menit lalu

Pegadaian Peduli Transformasi Sekolah di Bengkulu

Program ini menjadi bukti komitmen PT Pegadaian dalam upaya penerapan TPB/SDGs empat tentang Pendidikan Berkualitas melalui pengembangan kapasitas guru dan manajemen Sekolah.

Baca Selengkapnya

Pastikan Pekerja Terlindungi BPJS Ketenagakerjaan, Pj Gubernur Aceh Terbitkan Qanun

59 menit lalu

Pastikan Pekerja Terlindungi BPJS Ketenagakerjaan, Pj Gubernur Aceh Terbitkan Qanun

Pj Gubernur Aceh, Bustami Hamzah, mendukung penyelenggaraan jaminan sosial ketenagakerjaan bagi seluruh pekerja di wilayah Pemerintah Aceh, dengan menerbitkan Qanun Aceh Nomor 1 Tahun 2024 tentang Ketenagakerjaan.

Baca Selengkapnya

BRI Peduli Salurkan Bantuan Bencana Bagi Warga Terdampak Banjir di Sumatera Barat

1 jam lalu

BRI Peduli Salurkan Bantuan Bencana Bagi Warga Terdampak Banjir di Sumatera Barat

Bencana banjir lahar dingin yang melanda enam kabupaten dan kota di Sumatera Barat (Sumbar) tidak hanya menimbulkan kerugian material yang signifikan, tetapi juga membawa duka mendalam dengan adanya korban jiwa.

Baca Selengkapnya

Holding Ultra Mikro Berhasil Tingkatkan Inklusi dan Literasi Keuangan Nasional

1 jam lalu

Holding Ultra Mikro Berhasil Tingkatkan Inklusi dan Literasi Keuangan Nasional

Kehadiran Holding Ultra Mikro (UMi) yang terdiri dari BRI sebagai induk bersama PT PNM dan PT Pegadaian, telah memberikan dampak nyata terhadap literasi dan inklusi keuangan masyarakat, terutama para pelaku usaha ultra mikro serta Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).

Baca Selengkapnya

Nikson Nababan Diundang Hadiri Peluncuran Buku Guru Patimpus

1 jam lalu

Nikson Nababan Diundang Hadiri Peluncuran Buku Guru Patimpus

Eks Bupati Tapanuli Utara dua periode, Nikson Nababan, diundang oleh sejumlah tokoh Karo dari marga Sembiring Pelawi garis keturunan Guru Patimpus, untuk menghadiri peluncuran buku Guru Patimpus

Baca Selengkapnya

NeutraDC Hadir sebagai Penyedia AI Enabler di Indonesia Cloud & Datacenter Convention 2024

1 jam lalu

NeutraDC Hadir sebagai Penyedia AI Enabler di Indonesia Cloud & Datacenter Convention 2024

NeutraDC yang telah memiliki reputasi sebagai pemimpin dalam industri telekomunikasi berkomitmen untuk memperkuat ekosistem infrastruktur data center.

Baca Selengkapnya

PNM Sosialisasikan Program Mekaar di Serang

2 jam lalu

PNM Sosialisasikan Program Mekaar di Serang

PT Permodalan Nasional Madani (PNM) Cabang Serang, menyelenggarakan kegiatan sosialisasi Program Mekaar sekaligus silaturahmi tokoh masyarakat dan pemuka agama, di Kecamatan Baros Kabupaten Serang, Selasa, 14 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

WNI Terasosiasi FTF Serta Keterlibatan Perempuan dan Anak dalam Terorisme Jadi Fokus BNPT

2 jam lalu

WNI Terasosiasi FTF Serta Keterlibatan Perempuan dan Anak dalam Terorisme Jadi Fokus BNPT

Deputi Penindakan dan Pembinaan Kemampuan BNPT, Ibnu Suhaendra mengatakan, negara harus hadir melindungi WNI dari terorisme.

Baca Selengkapnya

Mas Dhito Terjunkan Empat Dinas untuk Bantu Anak Putus Sekolah

3 jam lalu

Mas Dhito Terjunkan Empat Dinas untuk Bantu Anak Putus Sekolah

Bupati Kediri, Hanindhito Himawan Pramana atau Mas Dhito, menerjunkan Dinas Perumahan dan Permukiman (Perkim), Dinas Sosial, Dinas Kesehatan dan Dinas Pendidikan Kabupaten Kediri, untuk membantu salah satu warga yang putus sekolah.

Baca Selengkapnya