Pesawat Lion Air Putar Balik ke Bandara Soekarno-Hatta, Angkut 169 Penumpang

Rabu, 26 Oktober 2022 22:46 WIB

Pesawat Lion Air. FOTO/Instagram/lionairgroup

TEMPO.CO, Jakarta - Maskapai penerbangan Lion Air JT 330 harus kembali ke bandara keberangkatan atau return to base di Bandar Soekarno-Hatta setelah mengalami masalah pada mesin pesawat. Corporate Communications Strategic of Lion Air Danang Mandala Prihantoro mengatakan masalah pada armada yang mengudara dengan tujuan Bandara Sultan Mahmud Badarudin II (Palembang) itu terjadi setelah 30 menit lepas landas.

Adapun pesawat lepas landas pada pukul 17.13 WIB. Danang mengatakan mulanya pesawat Boeing itu beroperasi dengan normal. Pesawat juga dinyatakan layak mengudara setelah dicek oleh petugas sesuai dengan standar operasional prosedur.

"Lion Air penerbangan JT-330 telah dipersiapkan secara tepat. Sebelum keberangkatan, pesawat Boeing 737-800NG registrasi PK-LKK dinyatakan layak dan aman dioperasikan melalui pengecekan awal," katanya dalam keterangan tertulis, Rabu, 26 Oktober 2022.

Namun pada ketinggian tiga ribu kaki, mesin pesawat mengalami masalah. Pilot kemudian memutuskan untuk kembali ke Bandara Soekarno-Hatta.

Baca: Pemukulan Awak Kabin Turkish Airline Bermula dari Keluhan soal Binatang Peliharaan

Advertising
Advertising

Pesawat yang membawa 169 penumpang dan enam kru tersebut mendarat dengan aman sampai terparkir lagi. Penumpang turun dengan tertib dan dipersilakan menunggu di ruang tunggu untuk mendapatkan informasi lebih lanjut.

"Teknisi dan pilot melakukan pengecekan pada pesawat melalui tahapan kerja yang dijalankan menurut daftar kerja yang membutuhkan waktu. Untuk saat ini, Lion Air tidak dapat berspekulasi," ujar Danang.

Lion Air telah menginformasikan kepada penumpang bahwa penerbangan JT 330 akan digantikan dengan pesawat yang lain. Mereka mengklaim telah melaksanakan pelayanan penumpang sesuai dengan ketentuan.

Pesawat pengganti yang membawa penerbangan JT 330 juga bertipe sama, yaitu Boeing 738-800 Next Generation dengan registrasi PK-LOP. Lalu keberangkatan dilanjutkan pada pukul 19.20 WIB. Pesawat lantas mendarat di Bandara Sultan Mahmud Badarudin II pukul 20.20 WIB.

Atas kejadian ini manajemen Lion Air Group meminta maaf kepada penumapng. "Lion Air menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh penumpang atas ketidaknyamanan yang timbul," tutur Danang.

Baca juga: Batik Air Buka Rute Terbang Baru Jakarta-Ambon dan Jakarta-Bengkulu Tanpa Transit

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Berita terkait

Gelar Kompetisi Drone Tempur Loyal Wingman, Angkatan Udara Amerika Pilih 2 Finalis Ini

3 hari lalu

Gelar Kompetisi Drone Tempur Loyal Wingman, Angkatan Udara Amerika Pilih 2 Finalis Ini

Kompetisi drone tempur ini telah menyisihkan tiga perusahaan teknologi militer dirgantara raksasa--Boeing, Lockheed-Martin, dan Northrup-Grumman.

Baca Selengkapnya

Terima Berbagai Aduan Jumat Curhat, Kapolres Bandara Soekarno-Hatta: Kalau Pecah Ban Telpon Hotline 110

4 hari lalu

Terima Berbagai Aduan Jumat Curhat, Kapolres Bandara Soekarno-Hatta: Kalau Pecah Ban Telpon Hotline 110

Kapolres menyampaikan kepolisian juga menyediakan layanan kesehatan di Klinik Pratama Polresta Bandara Soekarno-Hatta untuk berobat dan cek.

Baca Selengkapnya

Pesawat Kargo Boeing Mendarat Darurat di Istanbul Tanpa Roda Depan

5 hari lalu

Pesawat Kargo Boeing Mendarat Darurat di Istanbul Tanpa Roda Depan

Pesawat kargo Boeing melakukan pendaratan darurat tanpa roda depan. Percikan api beterbangan.

Baca Selengkapnya

Bandara Internasional Soekarno-Hatta Siapkan 12 Konter Makkah Route

5 hari lalu

Bandara Internasional Soekarno-Hatta Siapkan 12 Konter Makkah Route

Bandara Internasional Soekarno-Hatta telah mempersiapkan fasilitas dan pelayanan untuk memudahkan calon jemaah haji melakukan penerbangan ke Mekah

Baca Selengkapnya

Senjata AS Digunakan dalam Serangan Israel ke Lebanon, Diduga Langgar Hukum Internasional

8 hari lalu

Senjata AS Digunakan dalam Serangan Israel ke Lebanon, Diduga Langgar Hukum Internasional

Sejak 7 Oktober, 16 pekerja medis tewas akibat serangan udara Israel di Lebanon, dan 380 orang lainnya tewas termasuk 72 warga sipil.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Kemenperin akan Panggil Manajemen Sepatu Bata, Zulhas Sebut Pelaku Usaha Jastip Wajib Ikut Aturan

8 hari lalu

Terpopuler: Kemenperin akan Panggil Manajemen Sepatu Bata, Zulhas Sebut Pelaku Usaha Jastip Wajib Ikut Aturan

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) akan memanggil manajemen PT Sepatu Bata Tbk., imbas penutupan pabrik alas kaki itu di Purwakarta, Jawa Barat.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Pemilik Sepatu Bata hingga Jokowi Minta Timbal Balik Ekonomi

8 hari lalu

Terkini Bisnis: Pemilik Sepatu Bata hingga Jokowi Minta Timbal Balik Ekonomi

Siapa pemilik merek sepatu Bata yang pabriknya tutup di Purwakarta?

Baca Selengkapnya

Belajar dari Delay 5 Jam Lion Air Surabaya-Banjarmasin, Apa Saja Hak Penumpang?

8 hari lalu

Belajar dari Delay 5 Jam Lion Air Surabaya-Banjarmasin, Apa Saja Hak Penumpang?

Jika Anda mengalami keterlambatan atau delay seperti penumpang Lion Surabaya-Banjarmasin, ini hak penumpang sesuai Peraturan Menhub

Baca Selengkapnya

Delay 5 Jam, Penumpang Lion Air SUB-BDJ Desak Kompensasi Rp 300 Ribu

9 hari lalu

Delay 5 Jam, Penumpang Lion Air SUB-BDJ Desak Kompensasi Rp 300 Ribu

Pesawat Lion Air JT 316 rute Surabaya-Banjarmasin delay selama lima jam karena menunggu kedatangan pesawat Lion Air dari Batam.

Baca Selengkapnya

Utak-atik Jatah Partai di Kabinet Prabowo

11 hari lalu

Utak-atik Jatah Partai di Kabinet Prabowo

Untuk menampung koalisi partai pengusung, jumlah kementerian kabinet Prabowo kabarnya bertambah dari 34 menjadi 41 lembaga.

Baca Selengkapnya