Setelah Jabodetabek, Sejumlah Wilayah Bersiap Menyusul Migrasi ke TV Digital

Jumat, 23 September 2022 13:15 WIB

Set top box (STB) televisi digital yang nantinya dibagikan untuk rumah tangga miskin (RTM). (Ilustrasi). ANTARA/Akhmad Nazaruddin Lathif.

TEMPO.CO, Jakarta -Pemerintah akan menghentikan siaran televisi analog di wilayah Jabodetabek mulai 5 Oktober 2022 pukul 24.00 untuk beralih ke televisi atau tv digital. Direktur Penyiaran Kementerian Komunikasi (Kominfo), Geryantika Kurnia, pun berharap distribusi set top box (STB) bisa selesai akhir September 2022.

Migrasi siaran televisi digital dimulai dari wilayah Jabodetabek, karena wilayah ini telah memenuhi kriteria Analog Switch Off (ASO). Adapun kriteria tersebut, kata Geryantika, yakni daerah yang masyarakatnya sehari-hari bisa melihat siaran televisi analog dan bisa melihat siaran televisi digital dengan jangkauan yang hampir sama.

“Kriteria kedua, distribusi STB sudah dilakukan,” kata Geryantika dalam konferensi pers di Kominfo, Jumat, 23 September 2022.

Setelah penghentian siaran televisi analog di wilayah Jabodetabek, Geryantika mengatakan sejumlah daerah juga akan segera menyusul. Di antaranya Bandung, Semarang, Jogjakarta, dan Surabaya. “Setelah itu daerah luar Jawa, ada Medan, Banjarmasin, Bali, Palembang, Makassar,” ungkapnya.

Ihwal distribusi set top box, Geryantika mengatakan pemerintah mengacu pada Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) yang menjadi referensi penyaluran bantuan sosial atau bansos. Namun, ternyata data tersebut kurang tepat untuk penyaluran STB karena masih ada persyaratan lain yang mesti dipenuhi. Misalnya, kriteria memiliki tv.

Advertising
Advertising

“Berdasarkan masukan teman-teman penyelenggara multipleksing, pemerintah punya rencana besar dengan menggunakan referensi NIK,” ujar Geryantika. “Kami gunakan referensi PPPKE (Pensasaran Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem,” kata dia.

Baca Juga: Alasan Kominfo Batal Matikan TV Analog di Jakarta pada 25 Agustus

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Berita terkait

Prediksi Cuaca BMKG untuk Jabodetabek Hari Ini, Waspada Potensi Hujan di Mana?

1 hari lalu

Prediksi Cuaca BMKG untuk Jabodetabek Hari Ini, Waspada Potensi Hujan di Mana?

BMKG memprediksi seluruh wilayah Jakarta memiliki cuaca cerah berawan sepanjang pagi ini, Senin 29 April 2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Cuaca BMKG untuk Jabodetabek Hari Ini, Simak Peringatan Dini Hujan, Petir, dan Angin Kencang

5 hari lalu

Prediksi Cuaca BMKG untuk Jabodetabek Hari Ini, Simak Peringatan Dini Hujan, Petir, dan Angin Kencang

Berikut prediksi cuaca BMKG untuk Jabodetabek dari pagi ini sampai malam nanti.

Baca Selengkapnya

Cuti Bersama Lebaran Telah Usai, Ini Prediksi Cuaca Jabodetabek Hari Ini

14 hari lalu

Cuti Bersama Lebaran Telah Usai, Ini Prediksi Cuaca Jabodetabek Hari Ini

Prediksi cuaca BMKG menyebut langit Jakarta didominasi cerah berawan sepanjang hari ini, Selasa 16 April 2024. Tapi ...

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Arus Balik Lebaran KAI Tawarkan Promo Tarif Spesial, Cek Titik Rawan Macet dan Kecelakaan Arus Balik Lebaran

14 hari lalu

Terpopuler: Arus Balik Lebaran KAI Tawarkan Promo Tarif Spesial, Cek Titik Rawan Macet dan Kecelakaan Arus Balik Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI memberikan promo tarif spesial selama masa arus balik Lebaran.

Baca Selengkapnya

KAI Commuter Tambahkan 8 Perjalanan di Hari Pertama Kerja Besok

14 hari lalu

KAI Commuter Tambahkan 8 Perjalanan di Hari Pertama Kerja Besok

KAI Commuter memprediksi akan ada lebih dari 850 - 900 ribu pengguna commuter line Jabodetabek di hari pertama kerja, pasca libur Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

Terkini: Arus Balik Jasamarga Siapkan Layanan Operasional di 4 Tol Trans Jawa, Prajoyo Pangestu Salib Hartono Bersaudara sebagai Orang Terkaya Indonesia

17 hari lalu

Terkini: Arus Balik Jasamarga Siapkan Layanan Operasional di 4 Tol Trans Jawa, Prajoyo Pangestu Salib Hartono Bersaudara sebagai Orang Terkaya Indonesia

PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) menyiapkan pelayanan operasional jalan tol pada periode arus balik Hari Raya Idul Fitri 1445 H.

Baca Selengkapnya

Arus Lalu Lintas Keluar Jabodetabek Masih Tinggi, Pemudik Diimbau Perhatikan Ini

17 hari lalu

Arus Lalu Lintas Keluar Jabodetabek Masih Tinggi, Pemudik Diimbau Perhatikan Ini

Pemudik yang masih berada di kampung halaman diimbau mengatur waktu perjalanan kembali ke Jabodetabek.

Baca Selengkapnya

Prediksi Cuaca Jabodetabek Hari Ini, Waspada Hujan Masih Mendominasi

17 hari lalu

Prediksi Cuaca Jabodetabek Hari Ini, Waspada Hujan Masih Mendominasi

Menurut prediksi cuaca BMKG, potensi hujan merata siang nanti. Sebagian berlanjut hingga dinihari. Simak selengkapnya.

Baca Selengkapnya

Pengguna Commuter Line Tujuan Wisata Mendominasi di H+3 Lebaran, KAI Commuter Imbau Keamanan dan Kenyamanan

17 hari lalu

Pengguna Commuter Line Tujuan Wisata Mendominasi di H+3 Lebaran, KAI Commuter Imbau Keamanan dan Kenyamanan

Corporate Secretary KAI Commuter Anne Purba berujar selama Lebaran volume pengguna commuter line Jabodetabok mendominasi, khususnya pada H+3 Lebaran.

Baca Selengkapnya

Saat Lebaran, 250 Ribu Penumpang Naik KAI Commuter Line Jabodetabek

18 hari lalu

Saat Lebaran, 250 Ribu Penumpang Naik KAI Commuter Line Jabodetabek

Hingga pukul 15.00 WIB di hari Lebaran pertama, jumlah pengguna KAI Commuter Line Jabodetabek tercatat sebanyak 250.599 orang.

Baca Selengkapnya