Dogecoin Bakal Diperdagangkan di Bursa Kripto AS 2 Bulan Lagi

Reporter

Bisnis.com

Jumat, 14 Mei 2021 14:18 WIB

Dogecoin. metro.co.uk

TEMPO.CO, Jakarta - Coinbase Global Inc., berencana menawarkan aset kripto Dogecoin di platform perdagangannya dalam dua bulan ke depan.

Dilansir Jumat, 14 Mei 2021, operator bursa aset kripto terbesar di AS tersebut rencananya dapat melayani perdagangan Dogecoin dalam enam hingga delapan pekan mendatang.

CEO Coinbase Brian Armstrong menyebutkan, pihaknya akan terus berupaya mempercepat proses penambahan jenis mata uang kripto yang dapat diperdagangkan. Dia menjelaskan, Coinbase akan menambah jenis baru apabila telah mencapai skala tertentu.

“Di masa depan, kami berencana untuk menjadi bursa pertama yang memperdagangkan aset-aset kripto terbaru,” katanya.

Armstrong melanjutkan, proliferasi aset-aset kripto alternatif seperti Dogecoin dan Binance Coin cukup menantang. Pasalnya, kompetitor Coinbase telah melayani perdagangan jenis-jenis aset tersebut sebelum pihaknya.

Armstrong menuturkan, volume perdagangan pada mata uang kripto alternatif juga menunjukkan tren kenaikan dalam beberapa waktu belakangan. Hal ini berarti konsumen potensial telah membuka akun transaksi di bursa lain atau meninggalkan Coinbase.
<!--more-->
Saat ini, Coinbase telah melayani perdagangan dua mata uang kripto utama di dunia, yakni Bitcoin dan Ethereum, serta 108 jenis aset kripto alternatif lainnya.

Pada kuartal lalu, 40 persen transaksi aset digital berasal dari jenis selain Bitcoin dan Ethereum. Adapun, valuasi Dogecoin telah melampaui US$ 50 miliar menyusul dukungan dari tokoh-tokoh seperti CEO Tesla, Elon Musk, dan pemilik tim basket NBA Dallas Mavericks, Mark Cuban.

BISNIS

Baca juga: Cuitan Elon Musk Juga Bikin Saham Terkait Bitcoin Ambrol Berjamaah

Berita terkait

Harga Langganan Starlink per Bulan dan Keuntungannya

1 hari lalu

Harga Langganan Starlink per Bulan dan Keuntungannya

Harga Starlink per bulannya dimulai dari Rp750.000. Biaya ini belum termasuk dengan perangkat keras. Berikut rincian biaya paket lainnya.

Baca Selengkapnya

Luhut Binsar Pandjaitan Sebut Jokowi dan Elon Musk Bakal Resmikan Starlink di Bali

2 hari lalu

Luhut Binsar Pandjaitan Sebut Jokowi dan Elon Musk Bakal Resmikan Starlink di Bali

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan sebut layanan Starlink akan diresmikan Jokowi bersama Elon Musk di Bali

Baca Selengkapnya

CEO Indodax: Bitcoin Berada pdi Titik Rendah untuk Sementara Waktu

2 hari lalu

CEO Indodax: Bitcoin Berada pdi Titik Rendah untuk Sementara Waktu

Menurut CEO Indodax bitcoin kemungkinan baru mengalami kenaikan secara bertahap dalam beberapa bulan ke depan

Baca Selengkapnya

Dampak Badai Matahari 2024, Gangguan Satelit Starlink Hingga Munculnya Fenomena Aurora

4 hari lalu

Dampak Badai Matahari 2024, Gangguan Satelit Starlink Hingga Munculnya Fenomena Aurora

Badai geomagnetik akibat aktivitas matahari atau Badai Matahari 2024 mulai terjadi sejak Jum'at, 10 Mei lalu hingga beberapa waktu ke depan.

Baca Selengkapnya

Satelit Starlink Milik Elon Musk Terganggu Akibat Badai Matahari, Begini Penjelasannya

4 hari lalu

Satelit Starlink Milik Elon Musk Terganggu Akibat Badai Matahari, Begini Penjelasannya

Badai Geomagnetik akibat aktivitas matahari kembali berdampak pada satelit Starlink milik Elon Musk. Apa penyebabnya?

Baca Selengkapnya

Rekam Jejak Starlink Elon Musk hingga Masuk Indonesia

5 hari lalu

Rekam Jejak Starlink Elon Musk hingga Masuk Indonesia

Berikut rekam jejak Starlink milik Elon Musk yang kini mulai beroperasi di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Pengguna Sebut Starlink Tak Cocok untuk Gamer, Pakar Ungkap Keluhan Speed Menurun

6 hari lalu

Pengguna Sebut Starlink Tak Cocok untuk Gamer, Pakar Ungkap Keluhan Speed Menurun

Pengguna Starlink sebut latensi masih kalah dari internet fiber optik.

Baca Selengkapnya

Film 13 Bom di Jakarta Tayang di Netflix, Tak Semua Fiksi Berikut Beberapa Kejadian Nyata

7 hari lalu

Film 13 Bom di Jakarta Tayang di Netflix, Tak Semua Fiksi Berikut Beberapa Kejadian Nyata

13 Bom di Jakarta tayang di Netflix, adalah film aksi diinspirasi kisah nyata yang terjadi di Jakarta pada 2015. Apakah itu?

Baca Selengkapnya

Starlink Masuk Indonesia, Akan Ancam Penyedia Internet Lokal?

10 hari lalu

Starlink Masuk Indonesia, Akan Ancam Penyedia Internet Lokal?

Starlink bakal meramaikan persaingan dalam bisnis jasa Internet di Indonesia, namun Menkominfo menjamin tak merusak pasar pemain lokal.

Baca Selengkapnya

Luhut Punya Kabar Baru Soal Rencana Investasi Tesla di Indonesia

10 hari lalu

Luhut Punya Kabar Baru Soal Rencana Investasi Tesla di Indonesia

Selain Indonesia, ada negara-negara lain yang membujuk Tesla untuk berinvestasi.

Baca Selengkapnya