Khusus Rute Ini, Lion Air Gratiskan Layanan Bagasi 15 Kilogram

Senin, 22 Februari 2021 11:45 WIB

Lion Air Airbus 330-900NEO. dok. Lion Air

TEMPO.CO, Jakarta - Lion Air memberikan layanan gratis bagasi sebesar 15 kg mulai efektif pada 22 Februari 2021 hingga pemberitahuan lebih lanjut (until further notice/UFN) untuk rute keberangkatan dari Jakarta dan Batam.

Corporate Communication Strategic Danang Mandala Prihantoro mengatakan bahwa fasilitas ini sebagai bagasi tercatat atau terdaftar (checked baggage), yaitu barang bawaan penumpang yang diserahkan dan dilaporkan melalui petugas di meja pelaporan terminal keberangkatan bandar udara (check-in counter).

Setelah ditimbang dan dibawa ke ruang bagasi atau kompartemen kargo pesawat udara. “Gratis bagasi 15 kg berlaku khusus pemesanan awal sebelum keberangkatan pada semua jadwal penerbangan rute domestik Lion Air yang dilayani pergi pulang, meliputi Jakarta–Batam–Jakarta dan Batam–Jakarta–Batam,” ujarnya melalui siaran pers, Senin 22 Februari 2021.

Selain itu, kota dan bandar udara keberangkatan meliputi Jakarta, Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta di Tangerang, Banten (CGK) dan Batam, Bandar Udara Internasional Hang Nadim di Batu Besar, Pulau Batam, Kepulauan Riau (BTH).

Danang menyebutkan layanan bagasi tercatat gratis 15kg merupakan program baru Lion Air untuk penerbangan Jakarta–Batam–Jakarta dan Batam–Jakarta–Batam guna menjawab peluang dan tantangan bisnis seiring pertumbuhan tren perjalanan udara yang simpel, sesuai era kekinian.

Advertising
Advertising

“Hadirnya opsi program khusus ini, setiap penumpang Lion Air dapat melakukan perjalanan udara lebih ekonomis serta terjangkau dengan pilihan kapasitas bagasi tercatat 15 kg."

Baca: Penumpang Lion Air Bisa Rapid Test Antigen Gratis, Ini Syaratnya

Berita terkait

Tips Bepergian Naik Pesawat dengan Hewan Peliharaan

5 jam lalu

Tips Bepergian Naik Pesawat dengan Hewan Peliharaan

Tak semua maskapai penerbangan membolehkan penumpang bawa hewan peliharaan, pastikan tahu berikut sebelum beli tiket.

Baca Selengkapnya

Pesawat Khusus Anjing Bakal Terbang dari New York Mulai Bulan Depan

6 jam lalu

Pesawat Khusus Anjing Bakal Terbang dari New York Mulai Bulan Depan

Bark Air merupakan layanan perjalanan udara pertama yang memungkinkan anjing menikmati penerbangan kelas satu.

Baca Selengkapnya

Ini 17 Bandara Internasional dan 17 Bandar Udara yang Turun Status

7 jam lalu

Ini 17 Bandara Internasional dan 17 Bandar Udara yang Turun Status

Kementerian Perhubungan memutuskan hanya ada 17 bandar udara yang berstatus bandara internasional dari semula 34 buah.

Baca Selengkapnya

Bandara Internasional Dipangkas, INACA: Semua Bandara Dapat Hidup, Terjadi Pemerataan Pembangunan

8 jam lalu

Bandara Internasional Dipangkas, INACA: Semua Bandara Dapat Hidup, Terjadi Pemerataan Pembangunan

Ketua Umum INACA Denon Prawiraatmadja angkat bicara soal pengurangan jumlah bandara internasional di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Pangkas Jumlah Bandara Internasional, Apa Bedanya dengan Bandara Domestik?

11 jam lalu

Kemenhub Pangkas Jumlah Bandara Internasional, Apa Bedanya dengan Bandara Domestik?

Keberadaan bandara internasional terkadang menjadi kebanggaan tersendiri bagi suatu wilayah.

Baca Selengkapnya

Bos Garuda Indonesia Respons Kebijakan Kemenhub yang Pangkas Jumlah Bandara Internasional

18 jam lalu

Bos Garuda Indonesia Respons Kebijakan Kemenhub yang Pangkas Jumlah Bandara Internasional

Maskapai Garuda Indonesia belum ada rencana menambah perjalanan internasional dari bandara yang lain.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Pastikan Bandara Domestik Tetap Bisa Melayani Penerbangan Luar Negeri, Asal...

19 jam lalu

Kemenhub Pastikan Bandara Domestik Tetap Bisa Melayani Penerbangan Luar Negeri, Asal...

Bandara yang statusnya diubah dari internasional menjadi domestik masih dimungkinkan untuk kembali berubah.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Jelaskan Alasan Pangkas Bandara Internasional Jadi 17

22 jam lalu

Kemenhub Jelaskan Alasan Pangkas Bandara Internasional Jadi 17

Kemenhub memangkas sejumlah bandara internasional yang dinilai belum memanfaatkan perjalanan internasional.

Baca Selengkapnya

Tidak Berstatus Internasional, Bandara Adi Soemarmo tetap Layani Penerbangan Haji 2024

1 hari lalu

Tidak Berstatus Internasional, Bandara Adi Soemarmo tetap Layani Penerbangan Haji 2024

Bandara Adi Soemarmo Solo tidak lagi menyandang status sebagai bandara internasional. Tapi tetap layani penerbangan haji.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Tetapkan 17 Bandara Internasional, Berikut Daftarnya

2 hari lalu

Kemenhub Tetapkan 17 Bandara Internasional, Berikut Daftarnya

Kemenhub akan terus mengevaluasi penataan bandara secara umum, termasuk bandara internasional.

Baca Selengkapnya