Pemerintah Belum Putuskan Mitra Integrasi Proyek Kereta Cepat

Senin, 15 Juni 2020 21:24 WIB

Foto udara yang menunjukkan suasana pengerjaan proyek pembangunan jalur kereta cepat Jakarta-Bandung, di Jawa Barat, 10 Mei 2020. Proyek kereta cepat ini ditargetkan akan selesai pada 2021. Xinhua/Du YU

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah belum memutuskan keterlibatan mitra baru dalam integrasi pembangunan kereta cepat Jakarta-Bandung dan Jakarta-Surabaya. Saat ini, pembicaraan terkait rencana proyek tersebut masih terus berlangsung.

"Sudah dibicarakan untuk survei persiapan. Namun (mitra) integrasi belum (diputuskan)," ujar Deputi Bidang Koordinasi Infrastruktur dan Tranportasi Ridwan Djamaluddin dalam konferensi pers yang digelar secara virtual, Senin, 15 Mei 2020.

Sebelumnya, Indonesia berencana membangun dua proyek kereta cepat dengan Cina dan Jepang. Dengan Negeri Tirai Bambu, Indonesia sudah membentuk konsorsium Kereta Cepat Indonesia-Cina (KCIC) yang beranggotakan PT Pilar Sinergi BUMN Indonesia dan Beijing Yawan HSR Co.Ltd. KCIC mengerjakan pembangunan kereta cepat jalur Bandung-Surabaya.

Sedangkan dengan investor Jepang, yakni Japan International Cooperation Agency (JICA), Indonesia berencana membangun kereta semi-cepat Jakarta-Surabaya. Studi sudah dilakukan antara JICA dan Kementerian Perhubungan.

Namun, dua pekan lalu, Presiden Joko Widodo atau Jokowi menginstruksikan agar megaproyek kereta api cepat Jakarta ke Bandung diintegrasikan atau diperpanjang ke Surabaya. Dengan demikian, belum dipastikan apakah Jepang akan menjadi mitra dalam perpanjangan proyek ini.

"Ini bukan persoalan Jepang atau Cina. Ini urusan dalam negeri," ujar Ridwan.

Menurut Ridwan, saat ini yang paling penting bagi pemerintah adalah membentuk skenario nasional terkait pembangunan infrastruktur ini. Siapa pun nanti mitranya, dia memastikan keputusan yang diambil pemerintah akan menguntungkan negara.

"Yang paling penting efisien dan kalau sudah terbangun, bermanfaat baik bagi masyarakat," ucapnya. Lebih lanjut Ridwan berujar, laporan awal terkait rencana integrasi proyek kereta cepat itu akan disampaikan pada Juli mendatang.

FRANCISCA CHRISTY ROSANA

Berita terkait

Pj. Bupati Banyuasin Tinjau Langsung Kondisi Jalan Poros Kecamatan Air Salek

8 jam lalu

Pj. Bupati Banyuasin Tinjau Langsung Kondisi Jalan Poros Kecamatan Air Salek

Penjabat (Pj) Bupati Banyuasin, Hani Syopiar Rustam, meninjau langsung jalan Desa Srikaton menuju ke Jalan Perambahan, pada Minggu, 28 April 2024.

Baca Selengkapnya

Menghitung Waktu Tempuh dari Rumah ke Surabaya: Lebih Singkat Mana Pesawat dengan Kereta Cepat?

12 jam lalu

Menghitung Waktu Tempuh dari Rumah ke Surabaya: Lebih Singkat Mana Pesawat dengan Kereta Cepat?

Untuk warga di timur Jakarta, seperti Bekasi dan Depok, naik kereta cepat ke Surabaya bisa jadi lebih menghemat waktu daripada naik pesawat dari Soeta

Baca Selengkapnya

Didesain sebagai Kota Cerdas, IKN Bakal Hadirkan Smart Transportation and Mobility

1 hari lalu

Didesain sebagai Kota Cerdas, IKN Bakal Hadirkan Smart Transportation and Mobility

OIKN bakal mengembangkan sistem transportasi cerdas di IKN.

Baca Selengkapnya

Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

2 hari lalu

Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan atau Zulhas melantik Pimpinan Tinggi Madya dan Pratama atau Pejabat Eselon I dan II Kementerian Perdagangan.

Baca Selengkapnya

KCIC Sebut Cuaca Buruk Picu Keterlambatan Perjalanan Kereta Cepat Whoosh

3 hari lalu

KCIC Sebut Cuaca Buruk Picu Keterlambatan Perjalanan Kereta Cepat Whoosh

Cuaca buruk membuat perjalanan kereta cepat Whoosh mengalami keterlambatan. PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) memberi kompensasi makanan dan minuman untuk penumpang.

Baca Selengkapnya

Menhub Budi Karya Minta Jepang Berkoordinasi dengan BUMN soal Pengembangan Konektivitas Transportasi IKN

4 hari lalu

Menhub Budi Karya Minta Jepang Berkoordinasi dengan BUMN soal Pengembangan Konektivitas Transportasi IKN

Menhub Budi Karya membahas rencana pengembangan jaringan transportasi di Ibu Kota Negara atau IKN Nusantara dengan Jepang.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Prediksi Proyek Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Sukses, Cek Tanggal Pendaftaran CPNS 2024

4 hari lalu

Terkini Bisnis: Prediksi Proyek Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Sukses, Cek Tanggal Pendaftaran CPNS 2024

Berita terkini ekonomi dan bisnis hingga Kamis siang, 25 April 2024 antara lain tentang prediksi proyek kereta cepat Jakarta-Surabaya sukses.

Baca Selengkapnya

Benarkah Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Akan Lebih Sukses Dibanding Jakarta-Bandung?

4 hari lalu

Benarkah Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Akan Lebih Sukses Dibanding Jakarta-Bandung?

Pengamat dari MTI membeberkan alasan proyek kereta cepat Jakarta-Surabaya bakal lebih sukses ketimbang Jakarta-Bandung.

Baca Selengkapnya

Perdana Beroperasi di Lebaran, Kereta Cepat Whoosh Angkut 222 Ribu Penumpang

5 hari lalu

Perdana Beroperasi di Lebaran, Kereta Cepat Whoosh Angkut 222 Ribu Penumpang

Kereta Cepat Whoosh mencatat jumlah penumpang dalam operasional perdananya selama masa angkutan lebaran tahun ini mencapai 222.309 orang. Adapun volume pengguna tertinggi per hari mencapai 21.500 penumpang.

Baca Selengkapnya

Arsyadjuliandi Desak Pemerintah Segera Selesaikan Pembayaran Lahan Tol

5 hari lalu

Arsyadjuliandi Desak Pemerintah Segera Selesaikan Pembayaran Lahan Tol

Anggota Komisi II DPR RI, Arsyadjuliandi Rachman, mendesak pemerintah untuk segera menyelesaikan pembayaran lahan Tol Pekanbaru-Padang.

Baca Selengkapnya