Sri Mulyani: Ekonomi Dunia Confirm Melemah

Senin, 26 Agustus 2019 13:26 WIB

Menteri Keuangan Sri Mulyani mengikuti Rapat Kerja (Raker) dengan Komisi XI DPR RI di Kompleks Gedung Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu, 21 Agustus 2019. Rapat kerja tersebut membahas pengesahan Daftar Inventarisasi Masalah (DIM) RUU Bea Materai dan BPJS Kesehatan. TEMPO/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati memperingatkan kondisi ekonomi global yang semakin melemah pada pekan terakhir di pengujung Agustus ini. Dalam pemaparan anggaran pendapatan dan belanja negara (APBN) KiTa 2019, Sri Mulyani mengatakan situasi ini terjadi setelah negara-negara G7 menggelar pertemuan.

"Weekend ini, dunia sedang bergejolak karena ada pertemuan G7 dan statement yang dibuat negara G7 membuat sentimen makin meningkat. Ekonomi dunia confirm melemah," kata Sri Mulyani di kantornya, Senin, 26 Agustus 2019.

Sri Mulyani mengatakan risiko pelemahan global meningkat pasca-eskalasi perang dagang Amerika Serikat dan Cina terjadi sepanjang Juli dan Agustus. Adapun gejolak ekonomi dunia ini juga ditandai dengan pelemahan mata uang yuan.

Menurut Sri Mulyani, Amerika Serikat saat ini mulai menaikkan tarif impor sejumlah barang, kecuali elektronik. Kebijakan itu dibalas oleh Cina yang juga mulai berencana menaikkan bea tarif impornya dari AS.

Sejumlah bank moneter dunia, ujar Sri Mulyani, juga telah merespons pelemahan ekonomi global dengan mengambil kebijakan fiskalnya. Begitu pun Bank Indonesia yang disebut telah menurunkan suku bunga dua kali hingga Agustus 2019.

Di tengah pelemahan kondisi keekonomian global, Sri Mulyani mengatakan pertumbuhan ekonomi Indonesia masih tergolong stabil. "Pertumbuhan ekonomi kita di atas 5 persen ini exceptional (luar biasa)," ujarnya.

Adapun dalam pemaparannya, Sri Mulyani mengatakan kondisi pertumbuhan ekonomi per kuartal II 2019 sebesar 5,05 persen. Angka ini lebih kecil ketimbang asumsi APBN yang sebesar 5,3 persen.

Sedangkan realisasi nilai tukar rupiah terhadap global sebesar Rp 14.215 year to date. Sedangkan asumsi makro APBN 2019 sebesar Rp 15 ribu.

Berita terkait

Terkini: Pendapatan Garuda Indonesia Kuartal I 2024 Melonjak, Sri Mulyani Kembali Bicara APBN untuk Transisi Energi

1 hari lalu

Terkini: Pendapatan Garuda Indonesia Kuartal I 2024 Melonjak, Sri Mulyani Kembali Bicara APBN untuk Transisi Energi

PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk. mencatatkan pertumbuhan pendapatan di kuartal I 2024 ini meningkat hingga 18,07 persen dibandingkan kuartal I 2023.

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani Tekankan Pentingnya Kekuatan APBN untuk Efektivitas Transisi Energi

2 hari lalu

Sri Mulyani Tekankan Pentingnya Kekuatan APBN untuk Efektivitas Transisi Energi

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menekankan pentingnya kekuatan anggaran pendapatan dan belanja negara (APBN) untuk efektivitas transisi energi.

Baca Selengkapnya

Turunnya Penerimaan Pajak Berdampak pada Defisit APBN

2 hari lalu

Turunnya Penerimaan Pajak Berdampak pada Defisit APBN

Jika penerimaan pajak terus anjlok di tengah melesatnya belanja negara, defisit APBN bisa membengkak.

Baca Selengkapnya

Ekonomi NTB Tumbuh Positif, Ekspor Diprediksi Meningkat

2 hari lalu

Ekonomi NTB Tumbuh Positif, Ekspor Diprediksi Meningkat

Perkembangan ekonomi Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) 2023 tumbuh positif.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Ikappi Respons Isu Pembatasan Operasional Warung Madura, Tips Hindari Denda Barang Impor

3 hari lalu

Terkini Bisnis: Ikappi Respons Isu Pembatasan Operasional Warung Madura, Tips Hindari Denda Barang Impor

Ikappi merespons ramainya isu Kementerian Koperasi dan UKM membatasi jam operasional warung kelontong atau warung madura.

Baca Selengkapnya

Respons Sri Mulyani Soal Sorotan Publik ke Bea Cukai, Berikut Tips Hindari Denda Barang Impor

3 hari lalu

Respons Sri Mulyani Soal Sorotan Publik ke Bea Cukai, Berikut Tips Hindari Denda Barang Impor

Kerap kali barang impor bisa terkena harga denda dari Bea Cukai yang sangat tinggi. Bagaimana respons Menteri Keuangan Sri Mulyani?

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani Temui Wapres, Bahas Mitigasi Dampak Geopolitik Timur Tengah

3 hari lalu

Sri Mulyani Temui Wapres, Bahas Mitigasi Dampak Geopolitik Timur Tengah

Menteri Keuangan Sri Mulyani menemui Wakil Presiden Maruf Amin untuk melaporkan hasil pertemuan IMF-World Bank Spring Meeting dan G20 yang saya hadiri di Washington DC. pekan lalu. Dalam pertemuan itu, Sri Mulyani pun membahas mitigasi dampak geopolitik di Timur Tengah.

Baca Selengkapnya

Netizen Serbu Akun Instagram Bea Cukai: Tukang Palak Berseragam

4 hari lalu

Netizen Serbu Akun Instagram Bea Cukai: Tukang Palak Berseragam

Direktorat Jenderal Bea dan Cuka (Bea Cukai) mendapat kritik dari masyarakat perihal sejumlah kasus viral.

Baca Selengkapnya

Minta Perbaikan Kinerja, Pernyataan Lengkap Sri Mulyani tentang Alat Belajar SLB Dipajaki Bea Cukai

4 hari lalu

Minta Perbaikan Kinerja, Pernyataan Lengkap Sri Mulyani tentang Alat Belajar SLB Dipajaki Bea Cukai

Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati tanggapi kasus penahanan hibah alat belajar SLB oleh Bea Cukai.

Baca Selengkapnya

Beberapa Kasus Terkait Bea Cukai yang Menghebohkan Publik

4 hari lalu

Beberapa Kasus Terkait Bea Cukai yang Menghebohkan Publik

Bea cukai sedang disorot masyarakat. Ini beberapa kasus yang membuat heboh

Baca Selengkapnya