Neraca Perdagangan Surplus, Darmin: Pertumbuhan Jangan Terganggu

Jumat, 15 Maret 2019 19:35 WIB

Menko Bidang Perekonomian Darmin Nasution menyampaikan sambutan saat pembukaan perdagangan 2019 di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Rabu, 2 Januari 2019. TEMPO/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Serang - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution mengharapkan surplus neraca perdagangan pada Februari 2019 tidak mengganggu proyeksi pertumbuhan ekonomi. "Jangan sampai hasil yang di satu pihak lebih baik karena neraca perdagangan positif tapi nanti pertumbuhannya terpengaruh pula," kata Darmin di Jakarta, Jumat, 15 Maret 2019.

Baca: BPS: Neraca Perdagangan Februari Surplus Setelah Defisit 4 Bulan

Darmin menjelaskan salah satu kontribusi surplus neraca perdagangan itu karena terjadi penurunan impor yang cukup signifikan. Ia menyebutkan turunnya impor ini dapat mengganggu kinerja pertumbuhan ekonomi karena sebagian besar impor adalah bahan baku dan bahan modal yang dibutuhkan untuk investasi.

Namun begitu, kata Darmin, dampak dari turunnya impor tidak akan langsung terlihat karena baru terlihat dalam satu atau dua tahun ke depan. "Impor barang modal, mesin-mesin dan sebagainya itu dampaknya tidak tahun ini, sehingga kita masih punya ruang untuk menjawab persoalan yang menyangkut pertumbuhan," ujarnya.

Darmin juga mengharapkan adanya upaya lebih untuk mendorong kinerja ekspor agar pembenahan neraca perdagangan terus berlanjut secara berkesinambungan. "Situasi dunia masih terus berubah, belum pulih, ekspor kita ketiga negara (tujuan ekspor), tadinya ke Jepang masih positif, sekarang tiga-tiganya sudah negatif," katanya.

Advertising
Advertising

Sebelumnya Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat neraca perdagangan Februari 2019 mengalami surplus US$ 330 juta yang terdiri dari ekspor sebesar US$ 12,53 miliar dan impor US$ 12,2 miliar.

Baca: Neraca Perdagangan Surplus, Sri Mulyani: Kita Tetap Waspada

Meski demikian, realisasi ini tercapai karena kinerja ekspor dan impor mengalami penurunan dibandingkan periode sama tahun 2018. Pada Februari 2018, realisasi ekspor tercatat mencapai US$ 14,13 miliar dan impor sebesar US$ 14,18 miliar.

ANTARA

Berita terkait

Viral Pria Robek Tas Hermes di Depan Petugas Bea Cukai Karena Tolak Bayar Pajak: Saya Gak Terima..

19 jam lalu

Viral Pria Robek Tas Hermes di Depan Petugas Bea Cukai Karena Tolak Bayar Pajak: Saya Gak Terima..

Viral seorang pria yang merobek tas Hermes mewah miliknya di depan petugas Bea Cukai. Bagaimana duduk persoalan sebenarnya?

Baca Selengkapnya

Kemendag Sosialisasikan Permendag Nomor 7 Tahun 2024 Soal Pengaturan Impor

22 jam lalu

Kemendag Sosialisasikan Permendag Nomor 7 Tahun 2024 Soal Pengaturan Impor

Permendag nomor 3 tahun 2023 diklaim belum sempurna.

Baca Selengkapnya

Amnesty International Temukan Pasokan Teknologi Pengawasan dan Spyware Masif ke Indonesia

23 jam lalu

Amnesty International Temukan Pasokan Teknologi Pengawasan dan Spyware Masif ke Indonesia

Amnesty International menyiarkan temuan adanya jaringan ekspor spyware dan pengawasan ke Indonesia.

Baca Selengkapnya

Ekonomi NTB Tumbuh Positif, Ekspor Diprediksi Meningkat

2 hari lalu

Ekonomi NTB Tumbuh Positif, Ekspor Diprediksi Meningkat

Perkembangan ekonomi Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) 2023 tumbuh positif.

Baca Selengkapnya

Penerimaan Bea Cukai Turun 4,5 Persen

2 hari lalu

Penerimaan Bea Cukai Turun 4,5 Persen

Penerimaan Bea Cukai Januari-Maret turun 4,5 persen dibanding tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Mendag Zulkifli Hasan Kembalikan Aturan Impor Bahan Baku Industri ke Aturan Lama, Ini Alasannya

2 hari lalu

Mendag Zulkifli Hasan Kembalikan Aturan Impor Bahan Baku Industri ke Aturan Lama, Ini Alasannya

Mendag Zulkifli Hasan kembalikan aturan impor bahan baku industri. Apa alasannya? Begini bunyi Permendag 25/2022.

Baca Selengkapnya

GAPKI Sebut Kinerja Ekspor Sawit Turun, Ini Penyebabnya

2 hari lalu

GAPKI Sebut Kinerja Ekspor Sawit Turun, Ini Penyebabnya

Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia mengatakan kinerja ekspor sawit mengalami penurunan. Ini penyebabnya.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Zulhas Revisi Permendag Barang Bawaan Impor, Teten Evaluasi Pernyataan Pejabatnya soal Warung Madura

2 hari lalu

Terpopuler: Zulhas Revisi Permendag Barang Bawaan Impor, Teten Evaluasi Pernyataan Pejabatnya soal Warung Madura

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan atau Zulhas merevisi lagi peraturan tentang barang bawaan impor penumpang warga Indonesia dari luar negeri.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Ikappi Respons Isu Pembatasan Operasional Warung Madura, Tips Hindari Denda Barang Impor

3 hari lalu

Terkini Bisnis: Ikappi Respons Isu Pembatasan Operasional Warung Madura, Tips Hindari Denda Barang Impor

Ikappi merespons ramainya isu Kementerian Koperasi dan UKM membatasi jam operasional warung kelontong atau warung madura.

Baca Selengkapnya

Bea Masuk Barang Impor Disoal, YLKI juga Mendapat Aduan

3 hari lalu

Bea Masuk Barang Impor Disoal, YLKI juga Mendapat Aduan

Bea Cukai sedang disorot karena kasus bea masuk impor yang mahal. Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) mengungkapkan ada sejumlah aduan serupa.

Baca Selengkapnya