Gojek Mulai Beroperasi di Jayapura, Ada 3 Layanan

Kamis, 10 Januari 2019 19:39 WIB

Calon penumpang gojek sedang menjelaskan alamat yang ditujunya kepada driver gojek setelah melakukan pemesanan melalui aplikasi gojek pada smartphone, Yogyakarta, 16 November 2015. TEMPO/Pius Erlangga

TEMPO.CO, Jakarta - Layanan jasa transportasi aplikasi on demand, Gojek mulai merambah Jayapura pada hari ini, Kamis 10 Januari 2019. Vice Presiden Gojek Regional Indonesia Bagian Timur Anandita Danaatmadja hadirnya Gojek diharapkan mampu membantu masyarakat dalam mendapatkan berbagai layanan lengkap dengan mudah.

BACA: Cara Kemenhub Mengakomodir Kepastian Hukum dan Bisnis Ojek Online

Anandita berharap dengan operasional yang semakin luas, bisa membantu mitra pengemudi dan pengusaha mikro melalui layanan yang ada. "Kami berharap masyarakat di Jayapura bisa merasakan manfaat teknologi, khususnya dalam membantu perekonomian daerah," kata Anandita dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Kamis 10 Januari 2018.

Dalam keterangannya, untuk memberikan layanan Gojek di Jayapura perusahaan bakal memberikan prioritas kepada ojek lokal untuk bisa bergabung menjadi mitra pengemudi Gojek. Selain itu, Gojek juga berencana untuk membuka akses seluas-luasnya kepada Usaha Menengah, Kecil dan Mikro atau UMKM yang ada di Jayapura untuk bisa go online dan mendapat pangsa pasar yang lebih luas.

BACA: Go-Jek Dilarang Mengaspal di Filipina Karena Alasan Ini

Advertising
Advertising

Adapun, untuk sementara ini, hanya ada tiga layanan yang diberikan Gojek di Jayapura. Ketiganya adalah Go-Ride, Go-Food dan Go-Send. Selain itu, Gojek bersama dengan kepolisian setempat akan mengupayakan keamanan mitra pengemudi dan pelanggan dengan memanfaatkan aplikasi khusus bernama Noken.

Sementara itu, Wali Kota Jayapura Benhur Tomi Mano berharap dengan beroperasinya Gojek di Jayapura bisa membuka pintu bagi kota ini untuk bisa mewujudkan Jayapura menjadi Smart City. Ia juga berharap supaya warga di Jayapura bisa mendukung kehadiran Gojek di sana untuk meningkatkan taraf hidup pekerja sektor informal sekaligus ikut memberdayakan UMKM.

"Bagi masyarakat yang masih mengandalkan mata pencaharian pada ojek pangkalan, saya mengajak ayo bergabung dengan Gojek dan hindari pelanggaran-pelanggaran di jalan," kata Benhur dalam keterangan yang sama.


Berita terkait

Gopay Salurkan Zakat dan Donasi Ramadan Rp 31 Miliar

7 hari lalu

Gopay Salurkan Zakat dan Donasi Ramadan Rp 31 Miliar

Gopay menyalurkan zakat dan donasi dengan total Rp 31 miliar yang terkumpul selama Ramadan.

Baca Selengkapnya

Setelah Pramuka Tak Jadi Ekskul Wajib, Kebijakan Kemendikbud Soal Seragam Sekolah Disorot Publik

16 hari lalu

Setelah Pramuka Tak Jadi Ekskul Wajib, Kebijakan Kemendikbud Soal Seragam Sekolah Disorot Publik

Dua kebijakan Kemendikbud dapat sorotan publik, soal Pramuka tak lagi jadi ekskul wajib dan seragam sekolah.

Baca Selengkapnya

Gojek Tawarkan Sejumlah Fitur Keamanan Menjelang Idul Fitri

29 hari lalu

Gojek Tawarkan Sejumlah Fitur Keamanan Menjelang Idul Fitri

Gojek memperkenalkan sejumlah fitur untuk memastikan keamanan dan keselamatan penggunaan selama mudik Lebaran.

Baca Selengkapnya

THR Ojol, Bukan Pegawai hingga Dorongan dari Komisi IX DPR

32 hari lalu

THR Ojol, Bukan Pegawai hingga Dorongan dari Komisi IX DPR

Analis ketenagakerjaan memandang pekerja ojek online dan kurir seharusnya memperoleh THR Lebaran. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya

Kemenaker Sebut THR Ojol Belum Wajib Tahun Ini, Baru Dibahas Setelah Lebaran

34 hari lalu

Kemenaker Sebut THR Ojol Belum Wajib Tahun Ini, Baru Dibahas Setelah Lebaran

Aturan baru perihal perlindungan, jaminan sosial, termasuk THR kepada pengemudi ojek online (ojol) dan kurir baru akan dibahas setelah lebaran.

Baca Selengkapnya

Menghitung Jumlah THR Ojol jika Wajib Dibayarkan, Bisa Capai Puluhan Triliun?

35 hari lalu

Menghitung Jumlah THR Ojol jika Wajib Dibayarkan, Bisa Capai Puluhan Triliun?

Misalnya dengan mengacu pada UMR DKI Jakarta yang Rp5 juta, maka THR untuk 4 juta ojol bisa mencapai Rp20 triliun.

Baca Selengkapnya

Polemik THR Bagi Ojol, Alasan Grab dan Gojek Tak Berikan THR kepada Driver Ojek Online dan Respons SPAI

35 hari lalu

Polemik THR Bagi Ojol, Alasan Grab dan Gojek Tak Berikan THR kepada Driver Ojek Online dan Respons SPAI

Gojek dan Grab menolak memberikan Tunjangan Hari Raya (THR) kepada mitra pengemudinya. Menurutnya, ada insentif lain. Apa tuntutan driver ojol?

Baca Selengkapnya

Heboh THR Driver Ojol dan Kurir: DPR Minta Pemerintah Buat Aturannya tapi Tidak Bisa Berlaku Tahun Ini

36 hari lalu

Heboh THR Driver Ojol dan Kurir: DPR Minta Pemerintah Buat Aturannya tapi Tidak Bisa Berlaku Tahun Ini

DPR mendorong pembuatan aturan terkait perlindungan dan jaminan sosial bagi dirver ojol termasuk THR, Menaker menyanggupinya tapi tidak tahun ini.

Baca Selengkapnya

Ada Hubungan Kerja Ojol dengan Platform, SPAI: Grab dan Gojek Wajib Bayar THR

38 hari lalu

Ada Hubungan Kerja Ojol dengan Platform, SPAI: Grab dan Gojek Wajib Bayar THR

Ketua SPAI Lily Pujiati menilai pengemudi ojek online atau ojol dan kurir berhak mendapatkan tunjangan hari raya atau THR Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

SPAI Protes Besaran THR Ojol Ditentukan Aplikator: Harusnya Rata-rata Upah 1 Tahun Terakhir

41 hari lalu

SPAI Protes Besaran THR Ojol Ditentukan Aplikator: Harusnya Rata-rata Upah 1 Tahun Terakhir

Serikat Pekerja Angkutan Indonesia (SPAI) menanggapi soal imbauan Kemnaker kepada perusahaan ojol untuk memberikan THR.

Baca Selengkapnya