Pakar Marketing Bocorkan Tip Bisnis: Jangan Minder Lawan Asing

Sabtu, 25 Agustus 2018 08:41 WIB

Eks Brand Director Danone AQUA Indonesia, Baskorohadi Sukatmo (kiri) dalam talkshow bisnis Friday Vibes "Mengalahkan Raksasa Bisnis Ala David vs Goliath" yang diadakan Tempo.co dan Smartplus Accelerator di Gedung Tempo, Palmerah, Jumat, 23 Agustus 2018. TEMPO/Fajar Pebrianto

TEMPO.CO, Jakarta - Baskorohadi Sukatmo, senior partner dari konsultan bisnis Smartplus Accelerator, berpesan kepada pengusaha Indonesia agar tidak memiliki sindrom inferiority dalam berbisnis. Baskorohadi adalah sosok marketing sukses yang mampu membuat brand minuman teh Tekita berjaya di era 90-an dan brand susu berkalsium Anlene populer sampai saat ini.

Baca: Daftar Produk Paling Laris di Shopee Selama Ramadan

"Jangan punya sindrom itu, apalagi jika bersaing dengan orang luar di Indonesia, sebagai orang Indonesia, harusnya kitalah yang lebih tahu soal pasar di sini," kata dia dalam talkshow bisnis Friday Vibes "Mengalahkan Raksasa Bisnis Ala David vs Goliath" yang diadakan Tempo.co dan Smartplus Accelerator di Gedung Tempo, Palmerah, Jumat, 23 Agustus 2018.

Sindrom Inferiority adalah sebuah perasaan minder atau kekhwatiran tidak mampu bersaing denganorang lain. Perasaan ini, kata Baskoro, tak hanya terjadi pada orang Indonesia terhadap ekspatriat, namun juga pada perusahaan Indonesia terhadap perusahaan luar negeri.

Di sekitar tahun 1995, Baskoro menceritakan bagaimana usaha dia membangun jaringan bisnis minuman teh bermerek Tekita awalnya hanya berbasis di Surabaya. Padahal saat itu, minuman Teh Botol Sosro dengan kemasan 220 mililiter. menjadi pemimpin pasar di Indonesia.

Advertising
Advertising

Baskoro saat itu menjabat sebagai Product Manager di Pepsi-Cola Indo Beverages, perusahaan pemilik merek Tekita. Salah satu upaya Baskoro yaitu meluncurkan minuman Tekita kemasan 300 mililiter dengan harga yang sama dengan Teh Botol Sosro. Segmentasi pasar pun difokuskan pada anak SMA dan Kuliah. Hasilnya, hanya butuh satu tahun bagi Tekita untuk menjadi pemain nomor dua di bawah Teh Botol dengan pangsa pasar 15 persen.

Tak hanya di Tekita, perjuangan yang sama dilakukan oleh Baskoro saat menjadi Marketing Manager di Fonterra Brands Indonesia. Sekitar tahun 2000, Ia diberi tugas untuk membuat produk susu berkalsium tinggi merek Anlene yang masih kecil menjadi merek yang kuat. Padahal, saat itu saingannya yang tak kecil yaitu Nestle asal Swiss.

Baskoro menceritakan, saat itu Ia tidak memilih untuk bertarung langsung di pasar yang telah dikuasai oleh produk susu Nestle. Di bawah Baskoro, Anlene dijual dengan citra susu pencegah penyakit Osteopororsis.

Komunitas ibu-ibu pun digandeng dan Hari Osteoporosis Nasional pun diluncurkan. Hasilnya, kini Anlene dikenal sebagai salah satu merek susu kalsium tinggi yang punya pangsa pasar cukup besar di Indonesia.

Baca berita tentang tip marketing lainnya di Tempo.co.

Berita terkait

Peluang Usaha: Pengertian, Ciri-Ciri, dan Strateginya

30 Januari 2024

Peluang Usaha: Pengertian, Ciri-Ciri, dan Strateginya

Bagi Anda yang berencana membuka usaha di tahun ini, ketahui beberapa ciri-ciri peluang usaha hingga strateginya di artikel ini.

Baca Selengkapnya

Cara Membuat QRIS Terbaru yang Mudah untuk Pemilik Bisnis

24 Januari 2024

Cara Membuat QRIS Terbaru yang Mudah untuk Pemilik Bisnis

Cara membuat QRIS untuk pemilik bisnis atau merchant (UMKM) cukup mudah. Berikut ini langkah-langkahnya dan jenis pembayaran via QRIS.

Baca Selengkapnya

Mengenal Apa Itu B2C, Keunggulan, Serta Karakteristiknya

22 Januari 2024

Mengenal Apa Itu B2C, Keunggulan, Serta Karakteristiknya

Business-to-Consumer atau B2C adalah transaksi bisnis antara pemilik bisnis dengan konsumen akhir. Ini keunggulan dan karakteristik model bisnisnya

Baca Selengkapnya

Lion Air Luncurkan Rute Non-Stop Jakarta - Sorong, Mulai Terbang 7 Februari

22 Januari 2024

Lion Air Luncurkan Rute Non-Stop Jakarta - Sorong, Mulai Terbang 7 Februari

Rute baru domestik Jakarta - Sorong, menjadi bagian rute non-stop jaringan Lion Air di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Mengenal B2B Marketing dan Strateginya untuk Bisnis

15 Januari 2024

Mengenal B2B Marketing dan Strateginya untuk Bisnis

B2B marketing adalah transaksi khusus antar bisnis, umumnya terjadi dalam rantai pasokan. Ketahui strategi agar B2B marketing efektif.

Baca Selengkapnya

Lion Air Buka Rute Yogyakarta-Lampung, Terbang Perdana 21 Januari

14 Januari 2024

Lion Air Buka Rute Yogyakarta-Lampung, Terbang Perdana 21 Januari

Maskapai penerbangan Lion Air mengumumkan pembukaan rute penerbangan langsung dari Bandara Internasional Yogyakarta Kulonprogo (YIA) menuju Bandara Radin Inten II Tanjung Karang, Lampung (TKG).

Baca Selengkapnya

Resmi Jadi Istri Pangeran Abdul Mateen, Siapakah Anisha Rosnah?

12 Januari 2024

Resmi Jadi Istri Pangeran Abdul Mateen, Siapakah Anisha Rosnah?

Berikut profil Anisha Rosnah yang resmi menikah dengan Pangeran Abdul Mateen, putra ke-10 Sultan Hassanal Bolkiah.

Baca Selengkapnya

Lion Air Buka Rute Baru Langsung dari Kendari ke Surabaya, Terbang 7 Kali Seminggu

9 Januari 2024

Lion Air Buka Rute Baru Langsung dari Kendari ke Surabaya, Terbang 7 Kali Seminggu

Maskapai penerbangan Lion Air memperkenalkan rute baru langsung dari Kendari ke Surabaya

Baca Selengkapnya

Mengenal Instagram Bisnis untuk Pemasaran dan Bedanya dengan Instagram Biasa

4 Januari 2024

Mengenal Instagram Bisnis untuk Pemasaran dan Bedanya dengan Instagram Biasa

Instagram bisnis adalah platform yang digunakan untuk mengembangkan bisnis. Banyak fitur yang bisa dicoba untuk memasarkan produk. Berikut ulasannya.

Baca Selengkapnya

5 Perbedaan Sales dan Marketing yang Perlu Dipahami

20 Desember 2023

5 Perbedaan Sales dan Marketing yang Perlu Dipahami

Perbedaan sales dan marketing wajib diketahui karena keduanya memiliki tugas dan strategi yang berbeda. Simak ulasannya di sini.

Baca Selengkapnya