Indosat: Kebijakan Registrasi Kartu Prabayar Bersihkan Database

Kamis, 10 Mei 2018 09:58 WIB

Joy Wahjudi. indosatooredoo.com

TEMPO.CO, Jakarta - Direktur Utama PT Indosat Tbk. Joy Wahjudi menilai kebijakan registrasi kartu prabayar card positif baik bagi industri maupun pemerintah. "Kebijakan itu menurut saya positif, karena membersihkan database kita," kata Joy di kantornya, Jakarta Pusat, Rabu, 9 Mei 2018.

Joy mengaku memang membutuhkan waktu serta perubahan pola bisnis untuk mengikuti kebijakan tersebut. Dalam proses penyesuaian, Indosat disebut mengalami kerugian. Sejak Januari 2018, Joy mengatakan Indosat tidak lagi menjual kartu perdana berisi kuota atau bebas aktivasi.

Baca: Registrasi Ulang di Atas 10 Nomor, Pengguna Prabayar Wajib Lapor

Langkah tersebut berdampak menurunkan jumlah pengguna kartu Indosat. Pada triwulan I 2018, pelanggan seluler Indosat turun menjadi 96 juta dari 110 juta pelanggan di Triwulan IV 2017. Selain itu, pendapatan operasional pada triwulan I tahun 2018 juga menurun 22,9 persen sebesar Rp 5,7 triliun dari triwulan IV tahun 2017 sebesar Rp 7,3 triliun. "Makanya drop. Tapi saya ambil sekarang," ujar Joy.

Ke depan, Joy optimis kebijakan registrasi tak akan mengganggu kinerja bisnis. Sebab, menurut dia, tidak ada perubahan berarti dalam Peraturan Menteri Komunikasi dan Informatika Nomor 21 Tahun 2017.

Khususnya karena tidak ada batas nomor yang didaftarkan, termasuk bagi pedagang SIM card. "Cuma lakukan dengan benar, misalnya satu KTP buat ribuan, problemnya nanti bukan sama kita, tapi berurusan dengan polisi," katanya.

Sesuai dengan Peraturan Menteri Kominfo Nomor 21 Tahun 2017, tidak ada batasan jumlah nomor yang dapat diregistrasikan dengan syarat registrasi dilakukan dengan NIK dan Nomor KK secara benar. Selanjutnya, operator diwajibkan melaporkan kepada pemerintah atas nomor yang didaftarkan melebihi 10 nomor atau lebih setiap 3 bulan.

Untuk itu, Joy optimistis dapat menjaga kuantitas pelanggan setianya. Menurut Joy, kartu perdana bebas aktivasi sebelumnya banyak digunakan layaknya voucher data.

Seiring dengan kewajiban registrasi kartu prabayar itu juga, Indosat tidak lagi menjual kartu perdana bebas aktivasi. Dan sebagai gantinya, Joy mengatakan akan meningkatkan penjualan voucher. "Menurut saya gak akan turun," katanya.

Berita terkait

Pasar Ramadan IM3 di Solo, Ada Promo Freedom Internet 150 GB

43 hari lalu

Pasar Ramadan IM3 di Solo, Ada Promo Freedom Internet 150 GB

Pasar Ramadan IM3 digelar untuk mendukung kampanye 'Nyatakan Silaturahmi dengan Freedom Internet' yang diluncurkan Indosat awal Maret lalu.

Baca Selengkapnya

Indosat Bagi-bagi Gerobak dan Perkuat Jaringan di Masa Ramadan

46 hari lalu

Indosat Bagi-bagi Gerobak dan Perkuat Jaringan di Masa Ramadan

Indosat Ooredoo Hutchison mengadakan program bagi-bagi gerobak untuk pemberdayaan ekonomi masyarakat dan perkuat jaringan selama Ramadan.

Baca Selengkapnya

Jangan Sampai Hangus, Cek Umur Kartu SIM Indosat, Telkomsel, dan XL Ikuti Tahapannya

23 Februari 2024

Jangan Sampai Hangus, Cek Umur Kartu SIM Indosat, Telkomsel, dan XL Ikuti Tahapannya

Seringkali kita lupa untuk memeriksa masa aktif kartu SIM kita. Begini tahapan cek umur kartu SIM Indosat, Telkomsel, dan XL.

Baca Selengkapnya

Sinyal Indosat Bermasalah di Jawa Tengah dan Yogyakarta, Manajemen: Sudah Kembali Normal

1 Januari 2024

Sinyal Indosat Bermasalah di Jawa Tengah dan Yogyakarta, Manajemen: Sudah Kembali Normal

Warganet tengah mengeluhkan sinyal Indosat yang bermasalah sejak tadi pagi. Bagaimana kata pihak manajemen?

Baca Selengkapnya

10 Contoh Pasar Oligopoli di Indonesia

30 November 2023

10 Contoh Pasar Oligopoli di Indonesia

Ada banyak contoh pasar oligopoli di Indonesia yang cukup mendominasi, seperti di bidang telekomunikasi, penerbangan, hingga otomotif.

Baca Selengkapnya

Tarif Internet RI Murah, Indosat Bicara Pentingnya Keseimbangan Harga dan Kualitas Layanan

18 November 2023

Tarif Internet RI Murah, Indosat Bicara Pentingnya Keseimbangan Harga dan Kualitas Layanan

Indosat Ooredoo Hutchison menilai pentingnya keseimbangan tepat antara penawaran tarif internet dan kualitas layanannya.

Baca Selengkapnya

Internet di RI Termurah Nomor 17 di Dunia, Indosat: Karena Tingginya Permintaan dan Penetrasi

17 November 2023

Internet di RI Termurah Nomor 17 di Dunia, Indosat: Karena Tingginya Permintaan dan Penetrasi

Steve Saerang, Senior Vice President Head of Corporate Communications Indosat Ooredoo Hutchison menjelaskan tarif internet Indonesia tergolong lebih murah

Baca Selengkapnya

3 Cara Transfer Pulsa Sesama Indosat dan Syaratnya

15 November 2023

3 Cara Transfer Pulsa Sesama Indosat dan Syaratnya

Pelanggan Indosat dapat mentransfer sebagian pulsanya. Cara melakukan transfer pulsa sesama Indosat cukup mudah. Berikut penjelasannya.

Baca Selengkapnya

3 Cara Transfer Pulsa Indosat yang Mudah dan Praktis

9 November 2023

3 Cara Transfer Pulsa Indosat yang Mudah dan Praktis

Cara transfer pulsa Indosat kini praktis dan mudah, cocok untuk berbagi pulsa dalam situasi mendesak seperti pembelian paket data internet.

Baca Selengkapnya

Daftar Lowongan Kerja BUMN dan Swasta Bulan Agustus 2023

4 Agustus 2023

Daftar Lowongan Kerja BUMN dan Swasta Bulan Agustus 2023

PT Garuda Indonesia, PT Indosat Tbk, dan PT ASDP Indonesia Ferry tengah membuka lowongan kerja dengan berbagai posisi.

Baca Selengkapnya