Subsidi BBM dan Listrik Naik, Darmin Nasution: Itu Logis

Reporter

Zara Amelia

Editor

Martha Warta

Kamis, 8 Maret 2018 20:25 WIB

Menteri Koordinator Perekonomian, Darmin Nasution usai rapat koordinasi membahas harga gas industri di Gedung Kemenko Perekonomian, 4 Oktober 2016. Tempo/Richard Andika

TEMPO.CO, Jakarta-Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution menganggap kenaikan subsidi bahan bakar minyak (BBM) dan listrik sebagai hal wajar. Menurut Darmin, langkah tersebut termasuk logis mengingat harga minyak mentah (crude oil) dunia yang telah melebihi asumsi dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2018.

"Dinaikkan subsidi adalah konsekuensi dari naiknya harga crude oil. Itu memang konsekuensi logis," ucap Darmin di Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta Selatan pada Kamis, 8 Maret 2018.

Baca: Darmin: Subsidi BBM Naik Bukan Kemunduran Reformasi Fiskal

Darmin mengatakan, pemerintah bisa saja berdiam diri dengan tidak menaikkan harga subsidi BBM dan listrik meski harga minyak dunia melambung. Namun, hal tersebut bisa berakibat fatal bagi PT Pertamina (Persero), sebagai perusahaan milik negara yang menyalurkan dan menyediakan BBM.

"Bisa collapse dia (PT Pertamina) kalau enggak dinaikkan subsidinya," kata Darmin.

Advertising
Advertising

Darmin belum memastikan jika pemerintah mengajukan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara Perubahan (APBN-P) terkait kenaikkan subsidi energi tersebut. Hingga kini, Darmin belum mengetahui skema untuk memungkinkan kenaikan dana subsidi di APBN. "Kami akan cari jalannya (menaikkan subsidi), apakah harus dengan APBN-P atau bukan. Kalau memang keputusannya begit dengan APBN-P, ya nanti begitu," kata Darmin.

Darmin pun mengimbau publik untuk tidak khawatir atas kenaikan subsidi energi yang disinyalir mengakibatkan defisit anggaran negara. Sebab, pemerintah akan memperoleh tambahan pendapatan dari kenaikan Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) dan Pajak Penghasilan (PPh) migas berkat naiknya harga minyak mentah serta nilai tukar rupiah terhadap Dolar AS yang melemah.

"Kalau harga crude oil naik, otomatis subsidi juga naik. Tapi penerimaan pemerintah juga naik. Masih surplus, jadi tidak membuat defisit," ucap Darmin.

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati akan menaikkan subsidi BBM dan listrik menyusul terjadinya kenaikan minyak mentah dunia, yang saat ini berada di kisaran US$ 60 per barel. Harganya berbeda jauh dari asumsi Indonesia Crude Price (ICP) yang dipatok dalam APBN yaitu US$ 48 per barel.

Sri Mulyani menjelaskan, pada dasarnya, kenaikan harga minyak mentah dunia memberikan pendapatan yang lebih banyak dalam penerimaan negara bukan pajak (PNBP). Namun kenaikan harga minyak akan membuat tanggungan subsidi energi PT Pertamina dan PT PLN lebih tinggi daripada yang dianggarkan dalam APBN. Dengan adanya subsidi tersebut, Sri Mulyani memastikan selisih tanggungan itu akan dibayarkan pemerintah.

Namun Sri Mulyani memastikan APBN akan tetap sehat dengan defisit kurang dari 2,19 atau 2,19 sesuai dengan Undang-Undang APBN. "Jadi kami melakukan kebijakan ini agar kebijakan makro tetap terjaga, kredibel, dan stabil serta fiskalnya tidak mengalami erosi kepercayaan," ujar Sri Mulyani.

Baca berita lainnya tentang BBM di Tempo.co.

Berita terkait

Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

9 hari lalu

Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

Kepala Eksekutif OJK Friderica Widyasari Dewi memberikan sejumlah tips yang dapat diterapkan oleh ibu-ibu dalam menyikapi isi pelemahan rupiah.

Baca Selengkapnya

Konflik Israel-Iran, Pertamina Klaim Tidak Ada Gangguan Stok BBM

9 hari lalu

Konflik Israel-Iran, Pertamina Klaim Tidak Ada Gangguan Stok BBM

PT Pertamina Patra Niaga memastikan stok bahan bakar minyak (BBM) Indonesia tidak terganggu meski ada konflik di Israel dan Iran.

Baca Selengkapnya

10 Negara dengan Harga BBM Paling Murah, Indonesia Termasuk?

10 hari lalu

10 Negara dengan Harga BBM Paling Murah, Indonesia Termasuk?

Berikut ini daftar negara dengan harga BBM paling murah di dunia, ada yang hanya dijual Rp467 per liter. Apa Indonesia termasuk?

Baca Selengkapnya

Pertamina Patra Niaga Pastikan BBM dan Operasional Aman Pasca Erupsi Gunung Ruang

14 hari lalu

Pertamina Patra Niaga Pastikan BBM dan Operasional Aman Pasca Erupsi Gunung Ruang

PT Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi memastikan sarana dan fasilitas pelayanan kepada konsumen pasca erupsi Gunung Ruang aman.

Baca Selengkapnya

Konflik Iran-Israel Memanas, ESDM Yakin Cadangan BBM RI Aman

14 hari lalu

Konflik Iran-Israel Memanas, ESDM Yakin Cadangan BBM RI Aman

Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menyebut cadangan bahan bakar minyak (BBM) nasional tidak terdampak konflik Iran dan Israel

Baca Selengkapnya

Erupsi Gunung Ruang, Bagaimana Suplai Minyak Tanah dan BBM di Kepulauan Sitaro?

15 hari lalu

Erupsi Gunung Ruang, Bagaimana Suplai Minyak Tanah dan BBM di Kepulauan Sitaro?

Pertamina Patra Niaga tengah memantau sirkulasi BBM dan minyak tanah di area terdampak erupsi Gunung Agung.

Baca Selengkapnya

Tren Kenaikan Konsumsi Bensin di Jateng dan DIY saat Libur Lebaran 2024 Melebihi Prediksi

15 hari lalu

Tren Kenaikan Konsumsi Bensin di Jateng dan DIY saat Libur Lebaran 2024 Melebihi Prediksi

Konsumsi puncak konsumsi bensin terjadi di ruas tol Trans Jawa terjadi di H+4 Lebaran atau 14 April 2024.

Baca Selengkapnya

Pemerintah Tahan Kenaikan Harga BBM di Tengah Konflik Timur Tengah

16 hari lalu

Pemerintah Tahan Kenaikan Harga BBM di Tengah Konflik Timur Tengah

Menteri ESDM Arifin Tasrif menegaskan pemerintah masih menahan kenaikan harga bahan bakar minyak atau BBM di tengah eskalasi konflik di Timur Tengah

Baca Selengkapnya

Kementerian ESDM Pastikan Stok BBM Aman di Tengah Konflik Iran-Israel

16 hari lalu

Kementerian ESDM Pastikan Stok BBM Aman di Tengah Konflik Iran-Israel

Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) memastikan stok bahan bakar minyak (BBM) aman di tengah konflik Iran dengan Israel.

Baca Selengkapnya

Petugas Motor Distribusikan BBM Kemasan, Bantu Mobil Mogok di Contraflow

16 hari lalu

Petugas Motor Distribusikan BBM Kemasan, Bantu Mobil Mogok di Contraflow

Jasa Marga bekerja sama dengan PT Pertamina menyediakan bensin kemasan di lajur contraflow Tol Trans Jawa.

Baca Selengkapnya