Tes CPNS Zaman Now, Menpan-RB: Anak Menteri pun Tak Bisa Dibantu

Reporter

Tempo.co

Editor

Yudono Yanuar

Selasa, 28 November 2017 07:27 WIB

Ekspresi peserta saat mengikuti ujian CPNS Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) di Jakarta, 9 Oktober 2017. Tempo/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Asman Abnur mengatakan, sistem penerimaan CPNS tahun ini sudah menggunakan Computer Assisted Test (CAT) yang hasilnya bisa langsung dilihat saat itu juga.

Sistem CAT ini, mereduksi kemungkinan adanya kecurangan dan peserta ‘titipan’. Harapannya, sistem ini bisa menyaring CPNS yang benar-benar berkualitas. Bahkan, Menteri Asman meyakinkan bahwa anak seorang menteri pun harus bisa lulus semua tahapan tes dengan kemampuan pribadi.

Baca juga: Menpan-RB Jelaskan Kebutuhan dan Persiapan CPNS 2018

“Mau anak siapapun tidak bisa dibantu, anak menteri sekalipun tidak bisa dibantu. Jadi saya harap ASN ini diisi dengan orang-orang yang punya kualitas tinggi,” tegas Menteri Asman menerima kunjungan mahasiswa Ilmu Pemerintahan Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, di Jakarta, Senin, 27 November 2017.

Menteri Asman menjelaskan Aparatur Sipil Negara (ASN) zaman sekarang adalah sebagai pelayan masyarakat. Para ASN zaman now menurut Menteri Asman, harus memiliki jiwa hospitality atau jiwa melayani.

Advertising
Advertising

“Yang bilang pegawai negeri itu penguasa adalah pegawai zaman dulu, bukan zaman now’ ASN zaman now adalah pelayan masyarakat,” ungkap Menteri Asman seperti dikutip dari laman resmi Kemenpan-RB.

Menteri Asman juga menjelaskan, menjadi ASN zaman now bukanlah pekerjaan yang mudah. Para abdi negara ini harus keluar dari sistem kerja manual ke sistem kerja yang lebih modern.

Dengan modernisasi, Menteri Asman ingin kinerja ASN tidak kalah dengan swasta. Sehingga, ke depannya kualitas sistem pemerintahan di Indonesia bisa meningkat.

“Jadi tidak ada lagi PNS ke kantor tidak jelas apa yang dihasilkan. Apa yang menjadi target maka yang akan menjadi ukuran pegawai negeri berhasil atau tidak. Pemerintah tidak boleh lagi kalah dengan swasta, harus lebih baik dan bagus agar maju negara kita,” katanya.

Poin terakhir, yang cukup penting adalah peningkatan pelayanan kepada masyarakat. Demi mewujudkan reformasi birokrasi yang optimal, pelayanan harus transparan dan mempermudah masyarakat. “Dan terakhir adalah terus mengembangkan layanan publik, semua harus mudah dan transparan karena pelayanan itu adalah hak rakyat,” kata Menteri Asman.

Pada 2018, pemerintah akan kembali membuka lowongan bagi CPNS .

Berita terkait

Daftar Instansi yang Sudah Umumkan Formasi CPNS 2024

2 hari lalu

Daftar Instansi yang Sudah Umumkan Formasi CPNS 2024

Berikut rincian jumlah formasi yang diumumkan instansi pusat dan instansi daerah untuk seleksi CPNS dan PPPK 2024.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Prediksi Proyek Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Sukses, Cek Tanggal Pendaftaran CPNS 2024

2 hari lalu

Terkini Bisnis: Prediksi Proyek Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Sukses, Cek Tanggal Pendaftaran CPNS 2024

Berita terkini ekonomi dan bisnis hingga Kamis siang, 25 April 2024 antara lain tentang prediksi proyek kereta cepat Jakarta-Surabaya sukses.

Baca Selengkapnya

PUPR, Kemensos dan Kemenhub Rekrut 84 Ribu CASN Tahun Ini, Simak Formasinya

3 hari lalu

PUPR, Kemensos dan Kemenhub Rekrut 84 Ribu CASN Tahun Ini, Simak Formasinya

Jumlah CASN yang direkrut terdiri atas 690 ribu PNS dan 1,6 juta untuk formasi pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK).

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Prabowo-Gibran Diharap Percepat Pertumbuhan Ekonomi, Tanggal Pendaftaran CPNS 2024

3 hari lalu

Terpopuler: Prabowo-Gibran Diharap Percepat Pertumbuhan Ekonomi, Tanggal Pendaftaran CPNS 2024

Berita terpopuler: Prabowo-Gibran diharap bisa mempercepat pertumbuhan ekonomi usai dilantik, pendaftaran CPNS 2024 dibuka.

Baca Selengkapnya

Pendaftaran CPNS 2024 Akan Dibuka, Cek Tanggalnya

3 hari lalu

Pendaftaran CPNS 2024 Akan Dibuka, Cek Tanggalnya

Seleksi CPNS 2024 akan berlangsung lebih dari satu kali dalam setahun. Lalu, kapan pendaftaran CPNS 2024 dibuka? Ini tanggalnya.

Baca Selengkapnya

Pendaftaran IPDN Dibuka, Apa Saja Syarat dan Berkas Administrasinya?

4 hari lalu

Pendaftaran IPDN Dibuka, Apa Saja Syarat dan Berkas Administrasinya?

Institut Pemerintahan Dalam Negeri atau IPDN merupakan salah satu perguruan tinggi kedinasan yang banyak diminati selain STAN.

Baca Selengkapnya

Seleksi CPNS 2024 Dibuka Mei, Simak Jadwal dan Daftar Formasinya

9 hari lalu

Seleksi CPNS 2024 Dibuka Mei, Simak Jadwal dan Daftar Formasinya

Jadwal dan formasi CPNS 2024 untuk CPNS dan PPPK.

Baca Selengkapnya

Azwar Anas dan Yaqut Cholil Sepakat Lulusan Ma'had Aly Bisa Seleksi CPNS

24 hari lalu

Azwar Anas dan Yaqut Cholil Sepakat Lulusan Ma'had Aly Bisa Seleksi CPNS

Ma'had Aly merupakan perguruan tinggi keagamaan berbasis pesantren.

Baca Selengkapnya

Kemenpan RB Setujui 110.553 Formasi CPNS dan CPPPK Kemenag Tahun Ini

25 hari lalu

Kemenpan RB Setujui 110.553 Formasi CPNS dan CPPPK Kemenag Tahun Ini

Kemenpan RB menyetujui 110.553 formasi CPNS dan CPPPK untuk Kemenag pada tahun ini. Terbesar selama enam tahun terakhir.

Baca Selengkapnya

Kemenag Usul Lulusan Ma'had Aly Bisa Ikut Seleksi CPNS

25 hari lalu

Kemenag Usul Lulusan Ma'had Aly Bisa Ikut Seleksi CPNS

Lulusan Ma'had Aly berpeluang mengikuti seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil atau CPNS, khususnya formasi penyuluh agama.

Baca Selengkapnya