HUT RI, KAI Gratiskan Tiket Kereta, Apa Saja?  

Reporter

Kamis, 13 Agustus 2015 18:30 WIB

Sejumlah calon penumpang antre mencetak tiket kereta api di loket Stasiun Pasar Senen, Jakarta, 11 Mei 2015. TEMPO/M IQBAL ICHSAN

TEMPO.CO, Jakarta - PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasional 8 Surabaya menggratiskan tiket tujuh kereta api lokal yang beroperasi di wilayah itu pada 17 Agustus 2015. Ini merupakan program Merdeka, bagian dari kegiatan BUMN Hadir Untuk Negeri.

"Kami menggratiskan tiket tujuh KA lokal bersubsidi tepat tanggal 17 Agustus 2015, dan jadwal keberangkatan mulai pukul 08.00 sampai 17.00 WIB," kata Manager Humas PT KAI Daop 8 Surabaya, Sumarsono, di Surabaya, Kamis 13 Agustus 2015.

Ia mengatakan masyarakat bisa mendapat tiket kereta gratis di setiap stasiun di wilayah Daop 8 Surabaya. PT KAI Daop 8 Surabaya akan mengembalikan uang warga yang sudah terlanjur membayar pesanan tiket untuk keberangkatan 17 Agustus 2015.

"Akan kami kembalikan 100 persen dengan menunjukkan bukti tiket di loket masing-masing stasiun, khusus keberangkatan pukul 08.00 sampai 17.00 WIB, dan pengembalian biaya tiket hanya pada tanggal 17 Agustus 2015," katanya.

Sumarsono menambahkan, meski gratis masyarakat yang akan menikmati program ini tetap wajib membawa tiket saat naik kereta. Sebab, jumlah tiket gratis disesuaikan dengan daya tampung kereta.

Adapun tiket kereta gratis disediakan untuk perjalanan menggunakan kereta api berikut:


KA Jenggala jurusan Sidoarjo-Mojokerto


KA Dhoho rute Surabaya Kota-Kertosono-Blitar


KA Penataran rute Surabaya Kota-Malang-Blitar.


KRD rute Sidoarjo-Surabaya Pasar Turi-Bojonegoro


Advertising
Advertising

KRD rute Surabaya-Kertosono


KA Komuter rute Surabaya-Porong


KA Sulam rute Surabaya Pasar Turi-Lamongan

ANTARA

Berita terkait

11 Kereta Dihentikan Sementara saat Gempa Garut

1 hari lalu

11 Kereta Dihentikan Sementara saat Gempa Garut

Sebanyak 11 kereta diminta berhenti sementara saat gempa Garut yang terjadi pada Sabtu, 27 April 2024 pukul 23.29 WIB.

Baca Selengkapnya

Volume Penumpang Kereta Api di Triwulan Pertama 2024 Mencapai 11 Juta Penumpang

4 hari lalu

Volume Penumpang Kereta Api di Triwulan Pertama 2024 Mencapai 11 Juta Penumpang

KAI mengoperasikan sejumlah kereta api baru, di antaranya seperti KA Argo Merbabu relasi Gambir-Semarang Tawang Bank Jateng (pp).

Baca Selengkapnya

Eri Cahyadi Terima Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha

4 hari lalu

Eri Cahyadi Terima Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengukir sejarah baru dalam kepemimpinannya di Kota Surabaya.

Baca Selengkapnya

5 Tips Memilih Kursi Kereta Api Jarak Jauh agar Tidak Mundur

4 hari lalu

5 Tips Memilih Kursi Kereta Api Jarak Jauh agar Tidak Mundur

Saat bepergian jarak jauh menggunakan kereta, ketahui beberapa tips memilih kursi kereta agar tidak mundur. Berikut ini tipsnya.

Baca Selengkapnya

Penelitian Tak Tuntas Sesar Gempa IKN dan Syarat TOEFL dari PT KAI di Top 3 Tekno

5 hari lalu

Penelitian Tak Tuntas Sesar Gempa IKN dan Syarat TOEFL dari PT KAI di Top 3 Tekno

Selain soal sesar gempa di sekitar IKN dan syarat TOEFL untuk pelamar kerja di PT KAI, ada pula prediksi ketibaan musim kemarau di Jawa Barat.

Baca Selengkapnya

Tips Raih Nilai TOEFL 500 Agar Lulus Rekrutmen Kerja

5 hari lalu

Tips Raih Nilai TOEFL 500 Agar Lulus Rekrutmen Kerja

Skor TOEFL yang tinggi menjadi syarat dalam rekrutmen sejumlah perusahaan. Bagaimana tips untuk mencapainya?

Baca Selengkapnya

Syarat IPK 3.5 ke Atas dan TOEFL Minimal 500: Fakta-fakta Rekrutmen PT KAI 2024 Dikritisi Warganet

5 hari lalu

Syarat IPK 3.5 ke Atas dan TOEFL Minimal 500: Fakta-fakta Rekrutmen PT KAI 2024 Dikritisi Warganet

Unggahan rekrutmen Management Trainee oleh PT KAI mengundang perdebatan warganet terkait IPK minimal 3.5 hingga sertifikat TOEL minimal bernilai 500

Baca Selengkapnya

Pembangunan Infrastruktur di Kota Surabaya Rampung 2024

6 hari lalu

Pembangunan Infrastruktur di Kota Surabaya Rampung 2024

Sejumlah pembangunan infrastruktur di Kota Surabaya ditargetkan rampung di tahun 2024.

Baca Selengkapnya

Syarat Rekrutmen PT KAI IPK 3.5 dan TOEFL 500 Disorot Publik, Apa Saja Jenis TOEFL?

6 hari lalu

Syarat Rekrutmen PT KAI IPK 3.5 dan TOEFL 500 Disorot Publik, Apa Saja Jenis TOEFL?

Sarat masuk PT KAI dengan IPK 3.5 dan TOEFL 500 mendapat kritik dan sorotan publik. Untuk posisi apa setinggi itu? Ketahui jenis-jenis TOEFL?

Baca Selengkapnya

Kronologi Kereta Cepat Jakarta-Bandung: dari Digagas SBY hingga KAI Terbebani Utang Rp6,9 T

7 hari lalu

Kronologi Kereta Cepat Jakarta-Bandung: dari Digagas SBY hingga KAI Terbebani Utang Rp6,9 T

Proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung menyisakan pekerjaan rumah bagi PT Kereta Api Indonesia berupa utang Rp6,9 triliun ke Bank Pembangunan Cina (CDB)

Baca Selengkapnya