Loket Bandara Ditutup, Penumpang Tak Bisa Go Show  

Reporter

Kamis, 5 Februari 2015 16:26 WIB

Menteri Perhubungan Ignasius Jonan diruang kerja ketua DPD Irman Gusman, di Gedung Nusantara III lantai 8, Senayan, Jakarta, 15 Januari 2015. TEMPO/Dhemas Reviyanto

TEMPO.CO, Jakarta - Hingga saat ini Kementerian Perhubungan belum memberikan alternatif bagi penumpang go show yang berangkat langsung ke bandara dan mengandalkan membeli tiket di loket. "Usulanmu apa?" kata Menteri Perhubungan Ignasius Jonan di kantornya, Jakarta, Kamis, 5 Februari 2015.

Menurut Jonan, menghapus praktek percaloan di bandara bukanlah hal yang mudah. "Ngomong gampang, jalaninnya nggak gampang. Sudah itu urusan saya," kata Jonan.

Sebelumnya, Sabtu pekan lalu, Jonan telah mengeluarkan surat edaran kepada seluruh pengelola bandar udara, baik Angkasa Pura I dan II serta Unit Pelaksana Teknis Bandar Udara untuk menutup loket tiket di bandar udara.

Penutupan itu disebut untuk menghapus praktek calo yang masih marak di bandara. Namun Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia menilai penghapusan itu merampas hak konsumen untuk mendapatkan alternatif cara membeli tiket terutama buat penumpang go show.

Jonan memberi batas waktu hingga tiga bulan ke depan bagi pengelola bandar udara di seluruh Indonesia untuk menutup loket tiket. Jonan mengancam jika dalam tiga bulan terbukti ada praktek calo, dia akan langsung menutup loket di bandar udara. "Kalau sampai masih ada percaloan dan bisa dibuktikan, saya tutup loketnya," kata Jonan.

Sebelumnya, Jonan tak memberi tenggat kapan bandar udara harus menutup loket tiket. Namun melihat reaksi masyarakat atas rencana tersebut dan tak ada alternatif bagi penumpang go show, serta tidak adanya kesiapan pengelola bandar udara, Jonan memberi kelonggaran sampai tiga bulan ke depan.

Untuk penutupan loket, kata Jonan, hanya akan dilakukan buat loket dan bandar udara yang terbukti masih melakukan praktek percaloan. "Loket yang melakukan percaloan akan saya tutup," kata Jonan.

KHAIRUL ANAM

Berita terkait

Komitmen untuk Pariwisata, Bandara Lombok Tetap Berstatus Internasional

1 menit lalu

Komitmen untuk Pariwisata, Bandara Lombok Tetap Berstatus Internasional

Bandara Lombok merupakan pintu masuk utama bagi wisatawan yang ingin berlibur ke Lombok dan destinasi lain di Nusa Tenggara Barat.

Baca Selengkapnya

Ini 17 Bandara Internasional dan 17 Bandar Udara yang Turun Status

12 jam lalu

Ini 17 Bandara Internasional dan 17 Bandar Udara yang Turun Status

Kementerian Perhubungan memutuskan hanya ada 17 bandar udara yang berstatus bandara internasional dari semula 34 buah.

Baca Selengkapnya

Bandara Internasional Dipangkas, INACA: Semua Bandara Dapat Hidup, Terjadi Pemerataan Pembangunan

13 jam lalu

Bandara Internasional Dipangkas, INACA: Semua Bandara Dapat Hidup, Terjadi Pemerataan Pembangunan

Ketua Umum INACA Denon Prawiraatmadja angkat bicara soal pengurangan jumlah bandara internasional di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Pangkas Jumlah Bandara Internasional, Apa Bedanya dengan Bandara Domestik?

16 jam lalu

Kemenhub Pangkas Jumlah Bandara Internasional, Apa Bedanya dengan Bandara Domestik?

Keberadaan bandara internasional terkadang menjadi kebanggaan tersendiri bagi suatu wilayah.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Pangkas Jumlah Bandara Internasional , InJourney Airports: Sejalan dengan Transformasi

23 jam lalu

Kemenhub Pangkas Jumlah Bandara Internasional , InJourney Airports: Sejalan dengan Transformasi

InJourney menilai penyesuaian bandara internasional ini berpengaruh positif terhadap konektivitas udara dan pariwisata Tanah Air.

Baca Selengkapnya

Bos Garuda Indonesia Respons Kebijakan Kemenhub yang Pangkas Jumlah Bandara Internasional

23 jam lalu

Bos Garuda Indonesia Respons Kebijakan Kemenhub yang Pangkas Jumlah Bandara Internasional

Maskapai Garuda Indonesia belum ada rencana menambah perjalanan internasional dari bandara yang lain.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Pastikan Bandara Domestik Tetap Bisa Melayani Penerbangan Luar Negeri, Asal...

1 hari lalu

Kemenhub Pastikan Bandara Domestik Tetap Bisa Melayani Penerbangan Luar Negeri, Asal...

Bandara yang statusnya diubah dari internasional menjadi domestik masih dimungkinkan untuk kembali berubah.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Jelaskan Alasan Pangkas Bandara Internasional Jadi 17

1 hari lalu

Kemenhub Jelaskan Alasan Pangkas Bandara Internasional Jadi 17

Kemenhub memangkas sejumlah bandara internasional yang dinilai belum memanfaatkan perjalanan internasional.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Tetapkan 17 Bandara Internasional, Berikut Daftarnya

3 hari lalu

Kemenhub Tetapkan 17 Bandara Internasional, Berikut Daftarnya

Kemenhub akan terus mengevaluasi penataan bandara secara umum, termasuk bandara internasional.

Baca Selengkapnya

Menhub Budi Karya Minta Jepang Berkoordinasi dengan BUMN soal Pengembangan Konektivitas Transportasi IKN

4 hari lalu

Menhub Budi Karya Minta Jepang Berkoordinasi dengan BUMN soal Pengembangan Konektivitas Transportasi IKN

Menhub Budi Karya membahas rencana pengembangan jaringan transportasi di Ibu Kota Negara atau IKN Nusantara dengan Jepang.

Baca Selengkapnya