Ribuan Mahasiswa Jadi Investor Bursa

Reporter

Senin, 15 September 2014 13:37 WIB

Wapres Boediono (ketiga kiri) didampingi Menkeu Agus Martowardojo (dua kanan), Mendag Gita Wirjawan (kedua kiri), Ketua Dewan Komisioner OJK Muliaman D. Hadad (kanan) dan Dirut Bursa Efek Indonesia (BEI) Ito Warsito (kiri). TEMPO/Eko Siswono Toyudho

TEMPO.CO, Jakarta - Direktur Pengembangan PT Bursa Efek Indonesia (BEI) Frederica Widyasari menargetkan sebanyak 10 ribu investor dari kalangan mahasiswa. Nantinya jumlah tersebut akan dicatatkan pada Museum Rekor Indonesia (MURI) bertepatan dengan acara puncak gerakan cinta pasar modal 12 November 2014.

Menurut Frederica, saat ini jumlah investor dari kalangan mahasiswa sudah mencapai 7.000 akun. Kalangan akademikus awalnya hanya digolongkan menjadi investor jangka panjang. "Namun saat ini trennya sudah berubah. Mahasiswa sudah banyak yang membuka rekening sebagai investor aktif," kata Frederica, Senin, 15 September 2014. (Baca juga: Efek Jokowi Pancing Investasi Rp 4,3 Triliun).

Tahun ini BEI mencanangkan Gerakan Nasional Cinta Pasar Modal untuk meningkatkan jumlah orang yang bertransaksi di pasar modal. Gerakan ini juga diharapkan mampu menciptakan rekor baru di Indonesia dalam hal penciptaan single investor identity (SID) atau yang lebih dikenal dengan identitas tunggal bagi investor. (Baca: Koreksi Indeks Dow Jones Bakal Bayangi IHSG).

Program ini sekaligus merupakan program edukasi bagi investor maupun calon investor. Menurut data Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI), jumlah investor lokal yang menanamkan dananya di saham mencapai 436 ribu.

Bahkan, di salah satu galeri investasi di Bandung, kata Frederica, jumlah investor melebihi yang tercatat di kantor cabang. Untuk menjaga animo para mahasiswa, BEI setiap tahun membuat kompetisi pasar modal.

Edukasi kepada para mahasiswa juga dilakukan oleh Otoritas Jasa Keuangan melalui acara goes to campus. "Kalau tingkat SMA biasanya kami buat kompetisi, kalau di kampus ada galeri investasi," kata Frederica. Selain itu, BEI membuat sekolah pasar modal, baik reguler maupun syariah, serta klub investasi.

FAIZ NASHRILLAH


Terpopuler
Ahok Minta Lulung Diam, tapi Ada Syaratnya
SBY Bingung Disalahkan Soal RUU Pilkada
Suryadharma: Ketua PPP Mendatang Harus ke Prabowo
Pilkada Langsung Boros? Ini Bantahannya
Menelisik Pengurusan Pelat Nomor Cantik Mobil Mewah

Berita terkait

Bahlil Prioritaskan Investor Lokal untuk Investasi di IKN: Asing Masuk Klaster Dua

5 jam lalu

Bahlil Prioritaskan Investor Lokal untuk Investasi di IKN: Asing Masuk Klaster Dua

Menteri Investasi Bahlil Lahadalia mengatakan pemerintah memprioritaskan pengusaha dalam negeri untuk berinvestasi di Ibu Kota Nusantara (IKN).

Baca Selengkapnya

Menteri KKP Ajak Investor Asing Investasi Perikanan

6 jam lalu

Menteri KKP Ajak Investor Asing Investasi Perikanan

Kementerian Kelautan dan Perikanan atau KKP mengajak investor untuk investasi perikanan di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Kementerian Investasi Bukukan Investasi Senilai Rp 401,5 Triliun

9 jam lalu

Kementerian Investasi Bukukan Investasi Senilai Rp 401,5 Triliun

Kementerian Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) membukukan realisasi investasi senilai Rp 401,5 triliun pada triwulan I 2024.

Baca Selengkapnya

Sinar Mas Land Melalui Digital Hub Gelar DNA VC Startup Connect

10 jam lalu

Sinar Mas Land Melalui Digital Hub Gelar DNA VC Startup Connect

Sinar Mas Land melalui Digital Hub berkomitmen untuk terus mendukung kemajuan ekosistem startup digital potensial di Indonesia melalui gerakan Digital Hub Next Action (DNA).

Baca Selengkapnya

BI Optimistis Pertumbuhan Ekonomi Naik 4,7-5,5 Persen Tahun Ini

1 hari lalu

BI Optimistis Pertumbuhan Ekonomi Naik 4,7-5,5 Persen Tahun Ini

BI sedang mempersiapkan instrumen insentif agar mendorong pertumbuhan ekonomi.

Baca Selengkapnya

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Tugas dan Daftar Banyak Jabatan Lainnya

1 hari lalu

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Tugas dan Daftar Banyak Jabatan Lainnya

Menkomarinves Luhut Binsar Pandjaitan ditunjuk Jokowi sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional. Ini jabatan kesekian yang diterima Luhut.

Baca Selengkapnya

Ini 7 Manfaat Utama Investasi

3 hari lalu

Ini 7 Manfaat Utama Investasi

Investasi menjadi salah satu langkah keuangan yang wajib dilakukan oleh semua orang.

Baca Selengkapnya

Zulkifli Hasan Ungkap 40 Pabrik Asal Tiongkok Produksi Baja Ilegal di Tanah Air

3 hari lalu

Zulkifli Hasan Ungkap 40 Pabrik Asal Tiongkok Produksi Baja Ilegal di Tanah Air

Zulhas menyayangkan baja tak sesuai standar mutu masih diproduksi di Indonesia dengan alasan investasi.

Baca Selengkapnya

Kejagung Tegaskan Penyitaan dalam Kasus Korupsi Timah Bukan untuk Hentikan Eksplorasi yang Merugikan Masyarakat

6 hari lalu

Kejagung Tegaskan Penyitaan dalam Kasus Korupsi Timah Bukan untuk Hentikan Eksplorasi yang Merugikan Masyarakat

Kejagung menjelaskan kerugian kasus korupsi timah yang mencapai Rp 271 Triliun.

Baca Selengkapnya

Nilai Rupiah Ditutup Menguat pada Perdagangan Akhir Pekan

6 hari lalu

Nilai Rupiah Ditutup Menguat pada Perdagangan Akhir Pekan

PT Laba Forexinfo Berjangka Ibrahim Assuaibi mencatat, mata uang rupiah ditutup menguat dalam perdagangan akhir pekan.

Baca Selengkapnya