BI Minta Maluku Maksimalkan Potensi Laut

Reporter

Editor

Jumat, 4 Mei 2012 13:15 WIB

TEMPO/Nita Dian

TEMPO.CO, Ambon - Karena luas wilayahnya mayoritas perairan dan memiliki pemandangan alam menakjubkan, Bank Indonesia (BI) meminta masyarakat Maluku untuk mengembangkan usaha perikanan dan pariwisata. "Tantangan geografisnya tinggi, tapi potensial," ujar Deputi Gubernur Sistem Pemberdayaan Uang Bank Indonesia Ronald Waas, Jumat, 4 Mei 2012.

BI mengapresiasi, dengan kondisi geografis yang menantang, Maluku bisa menjaga pertumbuhan ekonominya sedikit di bawah skala nasional. Pada 2011, pertumbuhan ekonominya 6,02 persen. "Selisih tipis dari nasional yang 6,5 persen," ujarnya.

Pertumbuhan ini, selain didukung sektor perikanan dan pariwisata, juga didukung sektor pertanian dan perdagangan. "Sektor yang ini bisa jadi kekuatan Maluku," ucapnya.

Ronald mengungkapkan, di sektor perikanan, Maluku bisa kembangkan usaha laut seperti perikanan tangkap, budidaya keramba, budidaya laut, tambak, dan rumput laut.

Untuk sektor usaha terakhir, BI telah mengucurkan dana sebesar Rp 511 juta di dua desa binaannya, Wael dan Nurue, sebagai perangsang pengembangan usaha. Dana itu dipakai untuk membeli 3.500 meter waring, 350 terpal, dan 85 mesin perahu nelayan (ketinting). "Dana tersebut juga akan dipakai untuk membeli perahu untuk budidaya rumput laut," ujar Ronald.

Rangsangan ini ditujukan agar rumput laut bisa menjadi komoditas utama Maluku di sektor perekonomian. Bukan tak mungkin, ujar Ronald, rumput laut akan menjadi komoditas ekspor seperti kerang dan moluska.

Pemetaan potensi ini disebut Ronald amat penting dalam menumbuhkan ekonomi Maluku. "Sektor pariwisata dan perikanan adalah potensi daerah yang khas dan punya nilai," ujarnya. Khusus sektor perikanan, Maluku bahkan berambisi untuk menjadikan daerahnya sebagai lumbung ikan nasional.

M. ANDI PERDANA

Berita terkait

Trenggono Sebut Perbankan Ogah Danai Sektor Perikanan karena Rugi Terus

1 hari lalu

Trenggono Sebut Perbankan Ogah Danai Sektor Perikanan karena Rugi Terus

Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono mengatakan bahwa sektor perikanan kurang mendapat dukungan investasi dari perbankan. Menurut dia, penyebabnya karena perbankan menghindari resiko merugi dari kegiatan investasi di sektor perikanan itu.

Baca Selengkapnya

Menteri KKP Ajak Investor Asing Investasi Perikanan

1 hari lalu

Menteri KKP Ajak Investor Asing Investasi Perikanan

Kementerian Kelautan dan Perikanan atau KKP mengajak investor untuk investasi perikanan di Indonesia.

Baca Selengkapnya

DFW Desak Pemerintah Usut Dugaan Kejahatan Perikanan di Laut Arafura

12 hari lalu

DFW Desak Pemerintah Usut Dugaan Kejahatan Perikanan di Laut Arafura

Destructive Fishing Watch (DFW) Indonesia mendesak pemerintah untuk mengusut dugaan kejahatan perikanan di laut Arafura.

Baca Selengkapnya

Sejumlah Permasalahan Perikanan Jadi Sorotan dalam Hari Nelayan Nasional

23 hari lalu

Sejumlah Permasalahan Perikanan Jadi Sorotan dalam Hari Nelayan Nasional

Koalisi Rakyat untuk Keadilan Perikanan (Kiara) mengungkap sejumlah permasalahan nelayan masih membutuhkan perhatian serius dari pemerintah.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Sri Mulyani Masih Optimistis Pertumbuhan Ekonomi Indonesia 5,2 Persen, Bahlil Debat dengan Luhut

42 hari lalu

Terkini Bisnis: Sri Mulyani Masih Optimistis Pertumbuhan Ekonomi Indonesia 5,2 Persen, Bahlil Debat dengan Luhut

Sri Mulyani masih yakin pertumbuhan ekonomi Indonesia tetap bisa mencapai 5,2 persen pada tahun ini.

Baca Selengkapnya

Inflasi Komoditas Perikanan 2,61 Persen, Ditopang Produksi Melimpah

42 hari lalu

Inflasi Komoditas Perikanan 2,61 Persen, Ditopang Produksi Melimpah

KKP menargetkan inflasi komoditas perikanan tahun 2023 sebesar 3+1 persen.

Baca Selengkapnya

KKP Anggarkan Rp 662 Miliar untuk Kesetaraan Gender, Ada 148 Ribu Perempuan di Sektor Perikanan

42 hari lalu

KKP Anggarkan Rp 662 Miliar untuk Kesetaraan Gender, Ada 148 Ribu Perempuan di Sektor Perikanan

Anggaran untuk mendukung perempuan dan disabilitas yang ada dalam sektor perikanan nasional.

Baca Selengkapnya

Eksploitasi Pekerja Sektor Perikanan Indonesia Masih Tinggi, Subsidi Nelayan Sulit

43 hari lalu

Eksploitasi Pekerja Sektor Perikanan Indonesia Masih Tinggi, Subsidi Nelayan Sulit

Pengusaha yang hanya mengejar keuntungan telah menyebabkan luasnya praktik kerja paksa, perdagangan manusia, dan perbudakan di sektor perikanan.

Baca Selengkapnya

Edi Damansyah Dorong Produksi Perikanan Kukar

43 hari lalu

Edi Damansyah Dorong Produksi Perikanan Kukar

Bupati Kutai Kartanegara (Kukar), Edi Damansyah, membuat program Dedikasi Kukar Idaman untuk para nelayan dan pembudidaya ikan di Kecamatan Anggana.

Baca Selengkapnya

Gagal, Isu Pertanian dan Subsidi Perikanan Belum Disetujui WTO

56 hari lalu

Gagal, Isu Pertanian dan Subsidi Perikanan Belum Disetujui WTO

Isu soal pertanian dan subsidi perikanan belum disetujui dalam KTM13 WTO di Abu Dhabi lalu. Meski demikian, sudah disetujui sekitar 80 member WTO.

Baca Selengkapnya