Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

AS dan Korea Utara Tegang, Investor Lebih Pilih Investasi Ini

Editor

Abdul Malik

image-gnews
Pekerja mengamati pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di BEI, Jakarta, 31 Maret 2017. ANTARA
Pekerja mengamati pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di BEI, Jakarta, 31 Maret 2017. ANTARA
Iklan

TEMPO.CO, Sydney - Para investor di pasar keuangan dan saham mulai khawatir dengan dampak ketegangan geopolitik antara Amerika Serikat dan Korea Utara, maupun dengan Suriah. Mereka kini lebih memilih berinvestasi di aset-aset safe-haven (aset pelindung) agar mereka tidak merugi. Aset-aset itu di antaranya yen Jepang, emas, surat utang pemerintah.

Harga emas telah menyentuh level tertinggi dalam lima bulan dan nilai imbal hasil (yield) obligasi telah menyentuh level terendah sepanjang tahun ini. Seperti dilansir Reuters, Rabu, 12 April 2017, indeks saham Nikkei Jepang terpeleset 1,2 persen seiring naiknya kurs yuan. Indeks MSCI Asia-Pacifik di luar Jepang hampir stagnan, di mana indeks Shanghai melemah 0,4 persen akibat Cina melaporkan sedikit penurunan indeks harga produsen.

Baca : Tax Amnesty Diramalkan Giring Penguatan IHSG Hari Ini

Secara kontras, harga emas melonjak di level US$ 1.277 per ounce atau menyentuh level tertinggi sejak 10 November 2016. “Ketidakpastian kondisi politik mulai berdampak pada pasar finansial,” ujar analis dari ANZ dalam hasil risetnya. “Ini jelas beberapa investor mulai khawatir akan dampak isu Korea Utara.”

Korea Utara pada Selasa kemarin mengingatkan akan melancarkan serangan nuklir ke AS jika ternyata ada tanda-tanda agresi. Pernyataan itu menyusul pasukan Angkatan Laut AS yang berlayar di semenanjung Korea. Tentara Jepang juga dikabarkan bergabung dengan pasukan AS. Dalam akun Twitternya, Presiden AS, Donald Trump, menyatakan bahwa Korea Utara sedang mencari masalah dan AS akan menyelesaikan masalah itu tanpa bantuan Cina.

Ketegangan Korea Utara tersebut telah mengakibatkan indeks saham Korea Selatan anjlok dan kurs won terperosok ke level terendah dalam empat pekan. Di waktu yang sama, Menteri Luar Negeri AS, Rex Tillerson, yang sedang berada di Moscow mengecam dukungan Rusia atas Presiden Syuriah, Bashar al-Ashad. Kondisi itu semakin meningkatkan suhu ketegangan di Timur Tengah.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Baca : Saham Wall Street Berakhir Menguat

Kurs dolar diperdagangkan di level 109,47 yen dan sempat menyentuh level terendah 109,35 yen. Yen yang dinilai sebagai favorit investor karena Jepang merupakan negara kreditor terbesar melonjak hari ini. Kurs euro justru melemah di level terendah dalam lima bulan pada 116,02 yen.

Indeks Dow Jones melemah 0,03 persen, S&P melemah 0,14 persen dan Nasdq melemah 0,24 persen. Para analis memperkirakan semua perusahaan yang terdaftar dalam S&P 500 naik 10 persen pada kuartal I 2017 dibandingkan periode yang sama tahun lalu. Adapun indeks harga saham gabungan pada siang ini masih hijau atau menguat 0,28 persen di level 5.643.

REUTERS | ABDUL MALIK

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Terkini: Pendapatan Garuda Indonesia Kuartal I 2024 Melonjak, Sri Mulyani Kembali Bicara APBN untuk Transisi Energi

13 jam lalu

Ilustrasi Garuda Indonesia. TEMPO/Marifka Wahyu Hidayat
Terkini: Pendapatan Garuda Indonesia Kuartal I 2024 Melonjak, Sri Mulyani Kembali Bicara APBN untuk Transisi Energi

PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk. mencatatkan pertumbuhan pendapatan di kuartal I 2024 ini meningkat hingga 18,07 persen dibandingkan kuartal I 2023.


Terancam Dipenjara, Trump Dijatuhi Denda Rp146 Juta karena Langgar Perintah Pembungkaman

20 jam lalu

Terancam Dipenjara, Trump Dijatuhi Denda Rp146 Juta karena Langgar Perintah Pembungkaman

Hakim yang mengawasi persidangan pidana uang tutup mulut Donald Trump mendenda mantan presiden Amerika Serikat itu sebesar US$9.000 atau karena Rp146


CEO Microsoft Ketemu Jokowi Bahas Investasi Rp 14 Triliun, Ini Profil Satya Nadella

22 jam lalu

CEO Microsoft Ketemu Jokowi Bahas Investasi Rp 14 Triliun, Ini Profil Satya Nadella

CEO sekaligus Chairman Microsoft Satya Nadella bertemu Jokowi, kemarin. Berikut profilnya.


Timothy Ronald, Pemegang Saham Termuda Holywings Group

1 hari lalu

Timothy Ronald, Pemegang Saham Termuda Holywings Group

Bisnis dari Holywings Group tidak hanya mencakup beach club terbesar di dunia (Atlas) dan di Asia (H Club), tapi juga klub dan bar


Bos Microsoft Ungkap Rencana Investasi AI dan Cloud Senilai Rp 27,6 Triliun di Indonesia, Ini Rinciannya

1 hari lalu

CEO Microsoft, Satya Nadella, berjalan seusai bertemu dengan Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa 30 April 2024. Pertemuan tersebut diantaranya membahas investasi Microsoft di Indonesia. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A
Bos Microsoft Ungkap Rencana Investasi AI dan Cloud Senilai Rp 27,6 Triliun di Indonesia, Ini Rinciannya

CEO Microsoft, Satya Nadella, membeberkan rencana investasi perusahaannya di Indonesia. Tak hanya untuk pengembangan infrastruktur AI dan cloud.


Menko Airlangga Bicara Ekonomi RI hingga Hasil Pemilu di Hadapan Pebisnis Inggris

1 hari lalu

Menko Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto memberikan keterangan soal Pertumbuhan Ekonomi Indonesia tahun 2023 di Menko Perekonomian, Jakarta, Senin, 5 Februari 2024. Airlangga Hartarto mengatakan pertumbuhan ekonomi 2023 mencapai 5,05 persen atau lebih rendah dibandingkan tahun 2022 dengan pertumbuhan ekonomi mencapai 5,31 persen. TEMPO/Tony Hartawan
Menko Airlangga Bicara Ekonomi RI hingga Hasil Pemilu di Hadapan Pebisnis Inggris

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto bicara perkembangan ekonomi terkini, perkembangan politik domestik dan keberlanjutan kebijakan pasca Pemilu 2024.


Pemantau PBB Laporkan Rudal Korea Utara Hantam Kharkiv Ukraina

1 hari lalu

Seorang anggota regu bom memeriksa sisa-sisa rudal tak dikenal, di tengah serangan Rusia ke Ukraina, di pusat Kharkiv, Ukraina 2 Januari 2024. Sebagai imbalan atas senjata dari Korea Utara tersebut, Rusia diharapkan akan memasok pesawat tempur, rudal permukaan-ke-udara, kendaraan lapis baja, peralatan produksi rudal balistik dan teknologi canggih lainnya. REUTERS/Sofiia Gatilova
Pemantau PBB Laporkan Rudal Korea Utara Hantam Kharkiv Ukraina

Badan ahli tersebut mengatakan kepada Dewan Keamanan PBB bahwa penemuan rudal menunjukkan pelanggaran sanksi internasional oleh Korea Utara.


Jokowi dan Bos Microsoft Bahas Investasi Besar di Bidang Kecerdasan Buatan

1 hari lalu

Chief Executive Office Satya Nadella tiba di Istana Kepresidenan Jakarta pada Selasa pagi, 30 April 2024, untuk bertemu Presiden Joko Widodo. TEMPO/Daniel A. Fajri
Jokowi dan Bos Microsoft Bahas Investasi Besar di Bidang Kecerdasan Buatan

Budi Arie yang mendampingi Jokowi saat bertemu Nadella mengatakan Microsoft akan berinvestasi secara signifikan dalam empat tahun ke depan.


Bahlil Prioritaskan Investor Lokal untuk Investasi di IKN: Asing Masuk Klaster Dua

2 hari lalu

Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia. TEMPO/Advist Khoirunikmah.
Bahlil Prioritaskan Investor Lokal untuk Investasi di IKN: Asing Masuk Klaster Dua

Menteri Investasi Bahlil Lahadalia mengatakan pemerintah memprioritaskan pengusaha dalam negeri untuk berinvestasi di Ibu Kota Nusantara (IKN).


Menteri KKP Ajak Investor Asing Investasi Perikanan

2 hari lalu

Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono.
Menteri KKP Ajak Investor Asing Investasi Perikanan

Kementerian Kelautan dan Perikanan atau KKP mengajak investor untuk investasi perikanan di Indonesia.