Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Cara Membuat QRIS Terbaru yang Mudah untuk Pemilik Bisnis

Reporter

Editor

Laili Ira

image-gnews
Cara membuat QRIS untuk pemilik bisnis atau merchant (UMKM) cukup mudah. Berikut ini langkah-langkahnya dan jenis pembayaran via QRIS. Foto: Canva
Cara membuat QRIS untuk pemilik bisnis atau merchant (UMKM) cukup mudah. Berikut ini langkah-langkahnya dan jenis pembayaran via QRIS. Foto: Canva
Iklan

TEMPO.CO, JakartaBagi para pemilik bisnis, wajib mengetahui cara membuat QRIS. Metode pembayaran ini cukup populer karena memudahkan dalam bertransaksi. Cukup scan kode QR, maka pembayaran otomatis bisa dilakukan.

QRIS atau Quick Response Code Indonesian Standard adalah sebuah standar kode QR yang dikembangkan oleh Bank Indonesia. 

QRIS digunakan untuk memudahkan proses pembayaran elektronik di Indonesia. Kode QR ini memuat informasi mengenai transaksi pembayaran, seperti informasi rekening tujuan, jumlah pembayaran, dan data-data lainnya.

Daftar QRIS bisa dilakukan secara online. Bank Indonesia menyarankan untuk memilih Penyedia Jasa Pelayanan (PJP) pembuat QRIS yang telah mengantongi izin dari pemerintah melalui Bank Indonesia ataupun Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Bagaimana cara membuat QRIS? Berikut ini langkah-langkah untuk mendaftarkan bisnis untuk mendapatkan QRIS, lengkap dengan jenis-jenis pembayaran menggunakan QRIS.

Cara Membuat QRIS

Mengutip dari website resmi Bank Indonesia yaitu bi.go.id, terdapat 4 langkah untuk membuat QRIS yang bisa Anda gunakan sebagai pilihan metode pembayaran untuk konsumen. Adapun langkah-langkahnya di antaranya sebagai berikut.

1. Memilih PJP Terpercaya yang Sudah Mengantongi Izin

Ada banyak PJP yang menyediakan layanan untuk membuat QRIS bagi pelaku bisnis dan UMKM. 

Kendati demikian, lakukan riset mendalam tentang layanan PJP yang menawarkan penerbitan QRIS. Pilih PJP yang telah mengantongi izin dari Bank Indonesia. Anda bisa mencari tahu langsung di website resmi Bank Indonesia.

2. Mengakses Website PJP

Setelah menentukan PJP, Anda bisa mengakses website resmi PJP tersebut untuk membuat QRIS secara online.

Cari tahu bagaimana ketentuan pembuatan QRIS Code di PJP tersebut. Apa saja syarat dan dokumen yang dibutuhkan serta biaya yang dibutuhkan untuk membuat QRIS. Setiap PJP memiliki syarat dan biaya pembuatan QRIS berbeda.

3. Melakukan Registrasi dan Proses Verifikasi

Pelajari persyaratan dan dokumen apa saja yang dibutuhkan untuk daftar QRIS PJP tersebut. Kemudian, lakukan langkah-langkah membuat QRIS di PJP tersebut satu per satu.

Tunggu proses verifikasi dokumen tersebut oleh tim audit khusus PJP hingga merchant milik Anda telah memiliki ID dan QRIS Code usaha.

4. QRIS Siap Digunakan

Setelah mendapatkan QRIS Code, Anda bisa cetak dan tempel di sekitar toko agar pelanggan gampang mengakses QRIS Code saat akan membayar melalui scan QRIS. Umumnya QRIS Code diletakkan di meja kasir.

Jenis Pembayaran QRIS

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Terdapat 3 jenis pembayaran yang bisa Anda lakukan menggunakan metode scan QRIS yaitu MPM Statis, MPM Dinamis, dan CPM. Berikut ini penjelasan lebih lanjutnya.

1. Merchant Presented Mode (MPM) Statis

Pembayaran MPM Statis cukup simpel. Pemilik bisnis akan menempelkan scan QRIS tokonya di spot tertentu, khususnya di sekitar kasir. 

Selanjutnya pelanggan yang akan membayar bisa langsung scan QRIS tersebut lalu input nominal pembayaran yang dibutuhkan dan masukkan PIN.

Notifikasi pembayaran yang berhasil bisa diterima langsung oleh pelanggan tersebut dan pemilik merchant.

2. Merchant Presented Mode (MPM) Dinamis

Bedanya MPM Statis dan Dinamis terletak pada alat untuk pelanggan melakukan scan. MPM Dinamis menggunakan mesin EDC atau smartphone atau device lainnya yang kompatibel untuk menerbitkan QR Code.

Pemilik bisnis akan menginput terlebih dulu nominal pembayaran yang dibayarkan pelanggan, baru kemudian akan tercetak QR Code yang bisa discan pelanggan. MPM Dinamis ini cocok untuk bisnis berskala menengah hingga tinggi.

3. Customer Presented Mode (CPM)

Jenis yang terakhir adalah Customer Presented Mode (CPM) merupakan metode pembayaran di mana pelanggan akan menunjukkan QRIS dari aplikasi pembayaran tertentu yang akan di-scan oleh merchant.

Jenis merchant ini digunakan untuk beberapa lini bisnis yang butuh kecepatan transaksi tinggi seperti ritel modern, bisnis parkir, atau jasa penyedia transportasi.

Begitulah cara membuat QRIS untuk merchant dan jenis-jenis pembayaran menggunakan QRIS yang bisa Anda pilih. Semoga bermanfaat.

HERZANINDYA MAULIANTI

Pilihan Editor: Rencana Bank Indonesia 2024: QRIS Jangkau India, Jepang, Cina, hingga UEA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kelola Limbah, Startup asal Bandung dan Bekasi Mendapat Dana di Philanthropy Asia Summit

4 hari lalu

Philanthropy Asia Summit 2024 di Singapura pada 15 April 2024
Kelola Limbah, Startup asal Bandung dan Bekasi Mendapat Dana di Philanthropy Asia Summit

Dua startup asal Indonesia, MYCL dan Sampangan, mendapat pendanaan dari Philanthropy Asia Summit 2024 karena sukses mengelola limbah.


6 Cara Bayar Paspor di M-Paspor Lewat M-Banking, Cepat dan Mudah

6 hari lalu

Petugas Imigrasi menunjukkan aplikasi Mobile Paspor atau M-PASPOR di Pusat Pelayanan Terpadu Kanwil Kemenkumham Jawa Timur, Surabaya, Jawa Timur, Kamis 27 Januari 2022. Aplikasi yang diluncurkan Ditjen Imigrasi Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia dan bisa diunduh dari 'Play Store' itu untuk memudahkan dan mempercepat masyarakat dalam pengurusan paspor. ANTARA FOTO/Didik Suhartono
6 Cara Bayar Paspor di M-Paspor Lewat M-Banking, Cepat dan Mudah

Pembayaran paspor kini bisa dilakukan secara online melalui m-Banking. Berikut cara pembayaran M-Paspor lewat m-Banking yang mudah.


10 Prospek Kerja Jurusan Bisnis Digital, Ada Digital Marketer hingga SEO Specialist

9 hari lalu

Berikut ini deretan prospek kerja jurusan Bisnis Digital, di antaranya digital marketing, data analyst, product manager, hingga SEO specialist. Foto: Canva
10 Prospek Kerja Jurusan Bisnis Digital, Ada Digital Marketer hingga SEO Specialist

Berikut ini deretan prospek kerja jurusan Bisnis Digital, di antaranya digital marketing, data analyst, product manager, hingga SEO specialist.


Jhon LBF Datangi Kediaman Bahlil saat Lebaran, Bahas Pengusaha Muda

17 hari lalu

Henry Kurnia Adhi alias John LBF. Instagram
Jhon LBF Datangi Kediaman Bahlil saat Lebaran, Bahas Pengusaha Muda

Jhon LBF mendatangi rumah dinas Menteri Investasi Bahlil Lahadalia.


2 Cara Bayar Tol Tanpa Kartu yang Praktis dan Anti Ribet

20 hari lalu

Pemudik antre toilet di kawasan Gerbang Tol Cikampek Utama, Karawang, Jakarta, Sabtu, 6 April 2024. Meski berbahaya dan terlarang, sebagian pemudik nekat memanfaatkan pinggir jalan tol itu untuk tempat beristirahat karena rest area terdekat telah penuh kapasitasnya dengan pemudik lain yang beristirahat. ANTARA/Aprillio Akbar
2 Cara Bayar Tol Tanpa Kartu yang Praktis dan Anti Ribet

Saat mudik atau melakukan perjalanan jauh, bisa saja kartu tol ketinggalan. Tak perlu khawatir, ada cara bayar tol tanpa kartu. Ini penjelasannya.


Cara Bayar Jalan Tol Tanpa Kartu: Pakai OBU

21 hari lalu

QRIS merupakan QR Code yang kini marak digunakan sebagai model pembayaran, tak terkecuali untuk bayar tol. Simak cara bayar tol pakai QRIS berikut. Foto: Canva
Cara Bayar Jalan Tol Tanpa Kartu: Pakai OBU

Anda lupa tidak bawa kartu e-tol? Jangan panik. Anda bisa bayar jalan tol tanpa kartu menggunakan OBU. Begini caranya.


Kaspersky Blokir 42,7 Juta Infeksi Lokal di Asia Tenggara pada 2023

26 hari lalu

Ilustrasi hacker. (e-propethic.com)
Kaspersky Blokir 42,7 Juta Infeksi Lokal di Asia Tenggara pada 2023

Kaspersky memblokir total 42.700.000 infeksi lokal selama periode Januari hingga Desember 2023


Mudik Lebaran Menggunakan Feri Penyeberangan Antar Pulau, Bagaimana Caranya?

27 hari lalu

Kendaraan antri pajang saat akan memasuki pintu dermaga kapal penyeberangan ke Bakauheni di Pelabuhan Merak, Banten, (7/9). TEMPO/Aditia Noviansyah
Mudik Lebaran Menggunakan Feri Penyeberangan Antar Pulau, Bagaimana Caranya?

Mudik Lebaran 2024 banyak pula yang harus menyeberang antar pulau, Bagaimana cara membeli tiket penyeberangan?


KPU Tetapkan Prabowo-Gibran Presiden-Wapres Terpilih, Apindo: Uncertainty, Wait and See Masih Terus Ada

36 hari lalu

Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Shinta Kamdani ketika ditemui di Kemenko Marves pada Selasa, 22 Agustus 2033. TEMPO/Riri Rahayu
KPU Tetapkan Prabowo-Gibran Presiden-Wapres Terpilih, Apindo: Uncertainty, Wait and See Masih Terus Ada

Ketua Apindo menanggapi pengumuman KPU soal Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai presiden dan wapres terpilih pemenang Pilpres 2024.


Geliat Bisnis Hidangan Buka Puasa di Pasar Takjil Benhil, Untung Rp 2-5 Juta Sehari

39 hari lalu

Warga membeli makanan untuk berbuka puasa di Pasar Takjil Bendungan Hilir (Benhil), Jakarta, Senin, 4 April 2022. TEMPO/Muhammmad Hidayat
Geliat Bisnis Hidangan Buka Puasa di Pasar Takjil Benhil, Untung Rp 2-5 Juta Sehari

Tingginya animo masyarakat jadi salah satu alasan Pasar Takjil Benhil ini konsisten ramai tiap tahunnya.