Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

10 Ribu Bibit Pohon Ditanam di Areal Bekas Tambang Timah Ilegal Dekat Markas Polda Bangka Belitung

image-gnews
Aktivitas penambangan timah ilegal menyebabkan akses jalan dibelakang Balai Latihan Kerja Bangka Belitung rusak parah dan hampir longsor. Lokasi yang dekat dengan Markas Korem dan Polda Bangka Belitung itu kemudian dilakukan gerakan penghijauan, Rabu, 23 Agustus 2023. (foto servio maranda)
Aktivitas penambangan timah ilegal menyebabkan akses jalan dibelakang Balai Latihan Kerja Bangka Belitung rusak parah dan hampir longsor. Lokasi yang dekat dengan Markas Korem dan Polda Bangka Belitung itu kemudian dilakukan gerakan penghijauan, Rabu, 23 Agustus 2023. (foto servio maranda)
Iklan

TEMPO.CO, Pangkalpinang - Mabes Polri memilih lokasi tambang timah ilegal yang berdekatan dengan Markas Komando Resor Militer (Makorem) 045 Garuda Jaya dan Markas Kepolisian Daerah (Polda) Kepulauan Bangka Belitung untuk menjadi lokasi penghijauan dalam kegiatan penanaman bibit pohon secara serentak. 

Sebelumnya, aktivitas tambang ilegal tersebut telah menyebabkan kerusakan lingkungan yang cukup parah. Tidak hanya itu, akses jalan yang sudah aspal di belakang Balai Latihan Kerja (BLK) Bangka Belitung hampir separuhnya sudah rusak berat dan hampir longsor.

Kapolda Bangka Belitung Inspektur Jenderal Yan Sultra Indrajaya mengatakan pihaknya akan melakukan patroli rutin untuk melakukan pemantauan bibit pohon yang sudah ditanam itu.

"Ini lahan pemerintah daerah. Jadi inisiatif kita memilih lahan ini tentunya biar lahan ini tidak lagi ditambang. Kita lihat sendiri daerah ini sudah parah. Mungkin sudah bertahun-tahun dilakukan," ujar Yan kepada wartawan usai penanaman bibit pohon, Rabu, 23 Agustus 2023.

Yan mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk tidak lagi menambang di lokasi penghijauan tersebut karena tanaman akan dijaga pihak kepolisian dan akan melakukan patroli. 

"Memang kalau siang di sini aman. Tapi kalau malam ada kegiatan. Mudah-mudahan dengan kegiatan ini tidak ada lagi penambangan di areal perkantoran," kata Yan. "Sudah cukup parah ini dan rawan longsor. Mari sama mengawasi areal kantor jangan sampai ditambang ilegal lagi."

Menurut Yan, gerakan penghijauan yang dilakukan selain kegiatan mengisi peringatan Hari Kemerdekaan RI, juga sebagai upaya menumbuhkan ekonomi nasional dan kelestarian lingkungan. "Selain menyetop penambangan, ini merupakan bentuk kepedulian dan kecintaan bersama dalam menjaga bumi dari pemanasan global dan perubahan iklim," ujar dia.

Yan menuturkan bibit yang dipilih untuk ditanam adalah pohon kayu putih sebanyak 1.000 batang, jambu mete 900 batang, pohon pinang 600 batang, mangrove 4.300 batang, Ketapang 500 batang, Alpukat 200 batang, durian 200 batang, mahoni 200 batan, sukun 100 batang, Cemara Laut 300 batang, blangir 1.000 batang, Manggar 600 batang dan bibit kayu camplung 100 batang.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Total yang kita tanam sebanyak 10 ribu bibit pohon. Jika masih ada penambangan di areal ini segera laporkan ke kita untuk ditindak," ujar dia.

Penjabat Gubernur Bangka Belitung Suganda Pandapotan Pasaribu mengatakan gerakan penghijauan di lahan kritis menjadi salah satu agenda penting untuk memulihkan kelestarian lingkungan.

"Jumlah lahan kritis yang terdata saat ini di Bangka Belitung diangka 176.104 hektare. Gerakan penghijauan penanam pohon ini sangat kita apresiasi karena bisa mengurangi lahan kritis yang terjadi saat ini," ujar dia.

Suganda menambahkan gerakan penghijauan dengan penanaman pohon juga menjadikan pohon Rumbia sebagai alternatif bibit karena bisa menghasilkan sagu yang bisa menjadi bahan dasar membuat makanan sehat.

"Indonesia adalah penghasil sagu terbesar di dunia. Di sini ada peluang ekonomi karena bisa jadi bahan dasar membuat makanan lain seperti mie. Mie sagu yang beredar di Indonesia dan luar negeri diproduksi dari Bangka Belitung. Selain itu, makanan yang terbuat dari sagu juga bagus dikonsumsi untuk penderita diabetes, anak penderita autis dan penderita autoimun," ujar dia.

Pilihan Editor: Polisi Selidiki Dugaan Tambang Timah Ilegal yang Sebabkan Kerusakan Pantai Penganak Bangka Barat

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Setelah Harvey Moeis, Kejagung Tetapkan 5 Tersangka Kasus Korupsi Timah Termasuk Pejabat Pemerintahan Bangka Belitung

12 jam lalu

Dirdik Jampidsus Kuntadi memberikan keterangan soal korupsi PT Timah di Kejaksaan Agung Republik Indonesia, Jakarta, Senin, 1 April 2024. Dalam keterangannya, Kejagung telah memblokir rekening 16 tersangka beserta aliran dana hasil korupsi tata niaga komoditas timah wilayah izin usaha pertambangan PT Timah yang merugikan negara sebesar Rp 271 triliun. TEMPO/Febri Angga Palguna
Setelah Harvey Moeis, Kejagung Tetapkan 5 Tersangka Kasus Korupsi Timah Termasuk Pejabat Pemerintahan Bangka Belitung

Usai Harvey Moeis, Kejagung kembali menetapkan lima tersangka kasus tindak pidana korupsi PT Timah Tbk tahun 2015 sampai 2022.


Kuasa Hukum Dirut PT RBT Anggap Pengoperasian Kembali Smelter yang Disita Kejagung dalam Kasus Korupsi Timah Sudah Tepat

2 hari lalu

Kuasa hukum Robert Priantono Bonosusatya, Haris Arthur Hedar, Jakarta, Kamis,, 7 Maret 2024. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Kuasa Hukum Dirut PT RBT Anggap Pengoperasian Kembali Smelter yang Disita Kejagung dalam Kasus Korupsi Timah Sudah Tepat

Kuasa hukum Direktur PT Refined Bangka Tin memberi penjelasan soal smelter timah PT RBT yang disita oleh Kejagung.


Kejagung Tegaskan Penyitaan dalam Kasus Korupsi Timah Bukan untuk Hentikan Eksplorasi yang Merugikan Masyarakat

3 hari lalu

Tangkapan layar Jaksa Agung Muda Pidana Khusus (Jampidsus) Kejaksaan Agung Febrie Adriansyah. ANTARA/Putu Indah Savitri
Kejagung Tegaskan Penyitaan dalam Kasus Korupsi Timah Bukan untuk Hentikan Eksplorasi yang Merugikan Masyarakat

Kejagung menjelaskan kerugian kasus korupsi timah yang mencapai Rp 271 Triliun.


Demo Tolak Tambang Timah di Kantor Gubernur Bangka Belitung, Walhi: Setop IUP Baru

4 hari lalu

PJ Gubernur Bangka Belitung Safrizal Zakaria Ali (baju merah) menerima aspirasi masyarakat yang menuntut penyetopan izin tambang dan mengevaluasi izin yang terbit di Kantor Gubernur Bangka Belitung, Senin, 22 April 2024. Tempo/Servio Maranda
Demo Tolak Tambang Timah di Kantor Gubernur Bangka Belitung, Walhi: Setop IUP Baru

Walhi menyebut fakta kacaunya tata kelola timah di Bangka Belitung juga dapat dilihat dari perubahan peradaban masyarakat adat.


10 Perusahaan Timah Terbesar di Dunia, Ada PT Timah

4 hari lalu

Pemandangan udara sejumlah poton kayu saat mengeruk dasar laut untuk deposit bijih timah di lepas pantai Toboali, di pantai selatan pulau Bangka, 1 Mei 2021. Pulau Bangka telah dieksploitasi secara besar-besaran di darat, dan meninggalkan bagian-bagian pulau. REUTERS/Willy Kurniawan
10 Perusahaan Timah Terbesar di Dunia, Ada PT Timah

Berikut ini deretan perusahaan timah terbesar di dunia berdasarkan jumlah produksinya pada 2023, didominasi oleh pabrik Cina.


Kuasa Hukum Ungkap Ada Perjanjian Pisah Harta Antara Sandra Dewi dan Harvey Moeis

6 hari lalu

Sandra Dewi dan Harvey Moeis/Foto: Instagram/Sandra Dewi
Kuasa Hukum Ungkap Ada Perjanjian Pisah Harta Antara Sandra Dewi dan Harvey Moeis

Harvey Moeis dan Sandra Dewi melakukan pisah harta saat keduanya resmi menikah pada 2016 lalu.


Bagi-bagi Izin Konsesi Tambang untuk Ormas demi Membayar Utang Politik

13 hari lalu

Menteri Investasi Bahlil Lahadalia dan Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi Luhut Pandjaitan bersitegang karena urusan izin usaha pertambangan, perkebunan, hingga pertanian (IUP) untuk organisasi kemasyarakatan
Bagi-bagi Izin Konsesi Tambang untuk Ormas demi Membayar Utang Politik

Pemerintah sedang merancang pembagian Izin konsesi tambang bagi organisasi kemasyarakatan atau ormas. Upaya Jokowi membayar utang politik?


Rekam Jejak OC Kaligis dan Otto Hasibuan, Tim Hukum Prabowo-Gibran yang Juga Bela Sandra Dewi

15 hari lalu

Ketua Tim Pembela Prabowo-Gibran Yusril Ihza Mahendra (kiri), Anggota Tim Pembela Prabowo-Gibran OC Kaligis (tengah) dan Wakil Ketua Tim Pembela Prabowo-Gibran Otto Hasibuan (kanan) usai memberikan keterangan setelah mendaftarkan diri sebagai pihak terkait dalam gugatan Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) ke Mahkamah Konstitusi (MK) di Jakarta, Senin 25 Maret 2024. Tim Pembela Prabowo-Gibran yang dipimpin oleh Yusril Ihza Mahendra mendaftarkan diri untuk menghadapi gugatan sengketa Pilpres 2024 yang diajukan kubu Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD di MK. ANTARA FOTO/ Erlangga Bregas Prakoso
Rekam Jejak OC Kaligis dan Otto Hasibuan, Tim Hukum Prabowo-Gibran yang Juga Bela Sandra Dewi

Dua pengacara Tim hukum Prabowo-Gibran, OC Kaligis dan Otto Hasibuan jadi pembela Sandra Dewi, istri Harvey Moeis dalam kasus korupsi tambang timah


Walhi dan Pokja Pesisir Kaltim: Teluk Balikpapan Rusak akibat Pembangunan IKN

16 hari lalu

Direktur Walhi Jawa Tengah Fahmi Bastian. Foto dok.: Walhi
Walhi dan Pokja Pesisir Kaltim: Teluk Balikpapan Rusak akibat Pembangunan IKN

Walhi dan Pokja Pesisir Kalimantan Timur sebut kerusakan Teluk Balikpapan salah satunya karena efek pembangunan IKN.


Industri Mobil Listrik Ancam Sepertiga Populasi Kera Besar di Hutan-hutan Afrika

19 hari lalu

Seekor gorila gunung di Taman Nasional Hutan Perawan Bwindi, Uganda barat. (Xinhua/Yuan Qing)
Industri Mobil Listrik Ancam Sepertiga Populasi Kera Besar di Hutan-hutan Afrika

Penelitian mengungkap dampak dari tambang mineral di Afrika untuk memenuhi ledakan teknologi hijau di dunia terhadap bangsa kera besar.