Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Gubernur Baru BI Siap Dukung Pemerintah Keluar dari Program IMF

image-gnews
Iklan
TEMPO Interaktif, Jakarta:Gubernur Bank Indonesia (BI) yang baru, Burhanuddin Abdullah, menyatakan telah menyiapkan program jangka pendek untuk menyongsong berhentinya Indonesia dari program Dana Moneter Internasional (IMF). Program tersebut bertujuan untuk mempertahankan stabilitas moneter dan keuangan. Kita harus selesaikan program yang ada sekarang dengan baik agar bisa graduate (lulus) dari program IMF segera, lima tahun, kata Burhanuddin kepada Tempo News Room, Kamis sore (15/5). Dia menjelaskan, langkah-langkah menghadapi berakhirnya program IMF itu antara lain menggulirkan perekonomian sektor riil dengan memudahkan penyaluran kredit kepada masyarakat khususnya bidang mikro, kecil, dan menengah. Upaya tersebut dilakukan melalui peninjauan kembali aturan-aturan yang sudah berjalan bagi perbankan, misalnya soal koleksibilitas dan penentuan perhitungan risiko. Menurut dia, pembayaran utang kepada IMF harus dengan menyicil dulu supaya neraca pembayaran kita sustainable. Dalam masa ini, Indonesia masih di bawah pengawasan IMF, yang disebut post progam monitoring, tapi tidak ada Letter of Intense. Jadi kita bikin sendiri programnya, kita percaya diri sendirilah. Bangsa ini kan bangsa besar, masak cuma gitu saja nggak bisa. Untuk program jangka panjang, suami Ike Yulianti ini mengatakan akan berusaha menurunkan tingkat inflasi sehingga comparable dengan tingkat inflasi regional. Kalau mungkin bisa dicapai dalam jangka yang lebih panjang, kira-kira sama dengan tingkat inflasi dunia, ujar Burhanuddin. Cara mencapainya dengan program ekonomi yang disiplin baik bidang moneter, fiskal, maupun sektor riil. Ayah dari empat anak itu berjanji untuk bersikap independen dalam menjalankan tugas barunya sebagai gubernur Bank Indonesia, walaupun ia dipilih oleh partai politik. Menurut dia, indenpendensi itu adalah sikap batin yang tidak mau terkooptasi oleh kepentingan. Seorang profesional yang independen, kepentingannya adalah kepentingan masyarakat banyak, negara, dan bangsa, dia memberi alasan. Selain itu, Burhanuddin menyatakan independensinya dijamin oleh undang-undang. Menurut undang-undang, kata dia, yang mengintervensi kena hukuman dan yang mau diintervensi juga kena hukuman. Ditanya soal dugaan politik uang dalam pemilihan gubernur Bank Indonesia, Burhanuddin mengatakan, Saya tidak tahu itu, sehingga saya tidak bisa memberi komentar karena saya tidak tahu. (Putri Alfarini-Tempo News Room)
Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Timnas U-23 Indonesia Kalah dalam Perebutan Posisi Ke-3, Shin Tae-yong Ungkap Kunci Kemenangan Irak

3 menit lalu

Pesepak bola Timnas Indonesia U-23 Ilham Rio Fahmi (tengah) berusaha melewati hadangan pesepak bola Timnas Irak U-23 Blnd Azad Klouri (kanan) dalam pertandingan perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat dinihari, 3 Mei 2024. Indonesia gagal meraih juara ketiga setelah takluk 1-2 dalam laga Indonesia vs Irak. ANTARA/PSSI
Timnas U-23 Indonesia Kalah dalam Perebutan Posisi Ke-3, Shin Tae-yong Ungkap Kunci Kemenangan Irak

Pelatih Timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, mengungkap satu hal yang menjadi faktor kunci kemenangan Irak.


Usai Penembakan oleh OPM, Polda Papua: Situasi Paniai Sudah Aman

4 menit lalu

Kabid Humas Polda Papua, Kombes. Pol. Ignatius Benny Ady Prabowo. Dok Polda Papua
Usai Penembakan oleh OPM, Polda Papua: Situasi Paniai Sudah Aman

Polda Papua menyatakan situasi di Kabupaten Paniai kembali aman paska penembakan OPM terhadap anggota TNI yang berpatroli.


Kisah Jendela Wine di Restoran-restoran di Italia, Digunakan untuk Social Distancing pada Abad ke-15

6 menit lalu

Jendela wine atau buchette del vino di Florence, Italia. Lubang kecil ini digunakan untuk membeli wine pada abad ke-16, kembali populer saat pandemi Covid-19. (Instagram/@babaefirenze)
Kisah Jendela Wine di Restoran-restoran di Italia, Digunakan untuk Social Distancing pada Abad ke-15

Jendela wine diperkenalkan pada 1600-an, pada saat wabah bubonic menyebar ke seluruh Florence. Kembali populer saat pandemi Covid-19.


Proliga 2024: Giovanna Milana Sumbang Poin Tertinggi, Jakarta Pertamina Enduro Kalahkan Jakarta Electric PLN

13 menit lalu

Jakarta Pertamina Enduro. (Proliga/PBVSI)
Proliga 2024: Giovanna Milana Sumbang Poin Tertinggi, Jakarta Pertamina Enduro Kalahkan Jakarta Electric PLN

Giovanna Milana alias Gia membawa tim bola voli putri Jakarta Pertamina Enduro mengalahkan Jakarta Electric PLN di pekan kedua Proliga 2024.


Kalahkan LaVani, Tim Bola Voli Putra Jakarta STIN BIN Rebut Puncak Klasemen Proliga 2024

31 menit lalu

Jakarta STIN BIN (kanan) mengalahkan Jakarta LavAni dalam laga Proliga 2024 di Semarang, 2 Mei. (PBVSI/Proliga)
Kalahkan LaVani, Tim Bola Voli Putra Jakarta STIN BIN Rebut Puncak Klasemen Proliga 2024

Tim bola voli putra Jakarta STIN BIN merebut puncak klasemen sementara PLN Mobile Proliga 2024 setelah mengalahkan Jakarta LavAni.


Modus Penyelewengan Dana BOS

31 menit lalu

Modus Penyelewengan Dana BOS

Penyelewengan dana bantuan operasional sekolah atau dana BOS diduga masih terus terjadi di banyak satuan pendidikan secara nasional.


Gelombang Panas Serbu India sampai Filipina: Luasan, Penyebab, dan Durasi

36 menit lalu

Ilustrasi gelombang panas ekstrem.[Khaleej Times/REUTERS]
Gelombang Panas Serbu India sampai Filipina: Luasan, Penyebab, dan Durasi

Daratan Asia berpeluh deras. Gelombang panas menyemai rekor suhu panas yang luas di wilayah ini, dari India sampai Filipina.


Presiden Jokowi Dorong Hilirisasi untuk Stabilkan Harga Jagung

37 menit lalu

Presiden Joko Widodo melakukan kunjungan kerja di Provinsi Sulawesi Barat pada Selasa, 23 April 2024. Mengawali kegiatannya, Presiden Jokowi meninjau Kantor Gubernur Sulawesi Barat yang sempat hancur saat terjadi gempa pada tahun 2021 lalu. Foto: Rusman - Biro Pers Sekretariat Presiden
Presiden Jokowi Dorong Hilirisasi untuk Stabilkan Harga Jagung

Harga Jagung di tingkat petani anjlok saat panen raya. Presiden Jokowi mendorong hilirisasi untuk menstabilkan harga.


Timnas U-23 Indonesia Kalah 1-2 dari Irak, Menpora Dito Ariotedjo Apresiasi Semangat Pemain

49 menit lalu

Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo. TEMPO/Randy
Timnas U-23 Indonesia Kalah 1-2 dari Irak, Menpora Dito Ariotedjo Apresiasi Semangat Pemain

Menpora Dito Ariotedjo mengapresiasi semangat pemain Timnas U-23 Indonesia saat melawan Irak pada memperebutkan posisi ketiga Piala Asia U-23 2024.


Satgas Judi Online akan Fokus Menindak Bandar

50 menit lalu

Direktur Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik, Usman Kansong menjelaskan peraturan tentang public right di gedung Kementerian Komunikasi dan Informasi, Jakarta Pusat pada Jumat, 1 Maret 2024. Tempo/Aisyah Amira Wakang.
Satgas Judi Online akan Fokus Menindak Bandar

Satgas pemberantasan judi online akan fokus menangani para bandar. Pemerintah masih menyusun formula kerja satgas.