Lowongan CPNS Kemenkeu, Bagaimana Cara Mendaftar?  

Reporter

Rabu, 6 September 2017 09:45 WIB

Calon pegawai negeri sipil (CPNS) mengikuti ujian tertulis. TEMPO/Dasril Roszandi
TEMPO.CO, Jakarta - Kementerian Keuangan membuka lowongan CPNS 2017 atau calon pegawai negeri sipil. Ada 2.800 formasi yang dibutuhkan untuk para pelamar.

Seperti dikutip dari akun resmi kemenkeu.go.id, dalam keterangan tertulisnya Sekretaris Jenderal Kementerian Keuangan Hadiyanto mengatakan pendaftaran dibuka mulai 11-25 September 2017. “Pendaftaran dilaksanakan secara online melalui laman http://sscn/bkn.go.id/ mulai 11 September hingga 25 September 2017, dengan menggunakan nomor induk kepegawaian (NIK) pada KTP atau NIK pada kartu keluarga (KK), dan nomor KK atau NIK KK,” ujarnya, Selasa, 5 September 2017.

Baca : Tip untuk Pelamar Saat Pendaftaran CPNS 2017

Proses perekrutan dari pengumuman sampai pemberkasan fisik berlangsung mulai 5 September 2017 hingga 14 Desember 2017. “Pelayanan dan penjelasan informasi terkait dengan pelaksanaan seleksi CPNS Kementerian Keuangan 2017 dapat menghubungi call center 021-3506055 pada Senin hingga Jumat, serta Twitter maupun Facebook @KemenkeuRI,” katanya.

Kriteria pelamar yang dibutuhkan terutama lulusan terbaik atau cumlaude dari perguruan tinggi terakreditasi, penyandang disabilitas dengan kriteria mampu melihat, mendengar, dan berbicara dengan baik, mampu melaksanakan tugas, seperti menganalisis, mengetik, dan menyampaikan pikiran, serta mampu bergerak dengan menggunakan alat bantu berjalan selain kursi roda.

Untuk pelamar lowongan CPNS 2017 Kementerian Keuangan dari Papua dan Papua Barat, disyaratkan telah menyelesaikan pendidikan SD atau sederajat, SMP atau sederajat, dan SLTA sederajat di wilayah Papua. Memiliki ayah kandung asli Papua dan Papua Barat, yang dibuktikan dari akta kelahiran pelamar, fotokopi KTP ayah kandung, dan surat keterangan hubungan keluarga dari kelurahan dan kepala desa.

DEWI

Berita terkait

KPK Terima 214 CPNS Baru di 19 Unit Kerja

6 jam lalu

KPK Terima 214 CPNS Baru di 19 Unit Kerja

KPK berharap ke depannya, paraCPNS baru ini dapat menjaga nama baik lembaga dalam menjalankan tugasnya.

Baca Selengkapnya

Harga Minyak Dunia Naik, Sri Mulyani Bisa Tambah Anggaran Subsidi

3 hari lalu

Harga Minyak Dunia Naik, Sri Mulyani Bisa Tambah Anggaran Subsidi

Menteri Keuangan Sri Mulyani bisa melakukan penyesuaian anggaran subsidi mengikuti perkembangan lonjakan harga minyak dunia.

Baca Selengkapnya

Daftar Instansi yang Sudah Umumkan Formasi CPNS 2024

4 hari lalu

Daftar Instansi yang Sudah Umumkan Formasi CPNS 2024

Berikut rincian jumlah formasi yang diumumkan instansi pusat dan instansi daerah untuk seleksi CPNS dan PPPK 2024.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Prediksi Proyek Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Sukses, Cek Tanggal Pendaftaran CPNS 2024

4 hari lalu

Terkini Bisnis: Prediksi Proyek Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Sukses, Cek Tanggal Pendaftaran CPNS 2024

Berita terkini ekonomi dan bisnis hingga Kamis siang, 25 April 2024 antara lain tentang prediksi proyek kereta cepat Jakarta-Surabaya sukses.

Baca Selengkapnya

Pemerintah Raup Rp 5,925 Triliun dari Lelang SBSN Tambahan

4 hari lalu

Pemerintah Raup Rp 5,925 Triliun dari Lelang SBSN Tambahan

Pemerintah meraup Rp 5,925 triliun dari pelelangan tujuh seri SBSN tambahan.

Baca Selengkapnya

Kemenkeu Antisipasi Dampak Penguatan Dolar terhadap Neraca Perdagangan

5 hari lalu

Kemenkeu Antisipasi Dampak Penguatan Dolar terhadap Neraca Perdagangan

Kementerian Keuangan antisipasi dampak penguatan dolar terhadap neraca perdagangan Indonesia.

Baca Selengkapnya

PUPR, Kemensos dan Kemenhub Rekrut 84 Ribu CASN Tahun Ini, Simak Formasinya

6 hari lalu

PUPR, Kemensos dan Kemenhub Rekrut 84 Ribu CASN Tahun Ini, Simak Formasinya

Jumlah CASN yang direkrut terdiri atas 690 ribu PNS dan 1,6 juta untuk formasi pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK).

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Prabowo-Gibran Diharap Percepat Pertumbuhan Ekonomi, Tanggal Pendaftaran CPNS 2024

6 hari lalu

Terpopuler: Prabowo-Gibran Diharap Percepat Pertumbuhan Ekonomi, Tanggal Pendaftaran CPNS 2024

Berita terpopuler: Prabowo-Gibran diharap bisa mempercepat pertumbuhan ekonomi usai dilantik, pendaftaran CPNS 2024 dibuka.

Baca Selengkapnya

Pendaftaran CPNS 2024 Akan Dibuka, Cek Tanggalnya

6 hari lalu

Pendaftaran CPNS 2024 Akan Dibuka, Cek Tanggalnya

Seleksi CPNS 2024 akan berlangsung lebih dari satu kali dalam setahun. Lalu, kapan pendaftaran CPNS 2024 dibuka? Ini tanggalnya.

Baca Selengkapnya

Pendaftaran IPDN Dibuka, Apa Saja Syarat dan Berkas Administrasinya?

6 hari lalu

Pendaftaran IPDN Dibuka, Apa Saja Syarat dan Berkas Administrasinya?

Institut Pemerintahan Dalam Negeri atau IPDN merupakan salah satu perguruan tinggi kedinasan yang banyak diminati selain STAN.

Baca Selengkapnya