Menteri Basuki: Pembangunan Infrastruktur Ibarat Rock and Roll

Reporter

Editor

Setiawan

Kamis, 10 Agustus 2017 12:10 WIB

Presiden Jokowi meninjau ruas tol Bocimi sektor 1 (Ciawi-Cigombong) bersama Sekretaris Kabinet Pramono Anung dan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, 21 Juni 2017. TEMPO/Istman

TEMPO.CO, Jakarta -Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) bekerja cepat dalam menuntaskan agenda pembangunan infrastruktur. Pengambilan keputusan yang berani dan inovatif saat bekerja, menurut Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, identik dengan musik rock and roll.

“Ibaratnya seperti musik rock and roll, tidak bisa bekerja hanya linier dengan irama musik pop. Bekerja selama 7 hari yang dibagi dalam 3 shift inilah solusinya, karena tanpa itu semua, kita tidak akan bisa melayani masyarakat dengan baik,” katanya saat membekali peserta Pelatihan Manajemen Strategis Pimpinan Puncak dalam rangka Pendidikan dan Pelatihan Kepemimpinan Tingkat II di Jakarta, dikutip dari siaran pers Biro Komunikasi Publik PUPR, Rabu, 9 Agustus 2017.

Menurut Basuki, ekspektasi publik terhadap layanan infrastruktur semakin tinggi. Dinamika terjadi setiap saat sehingga pembangunan di Indonesia bisa tertinggal bila tak mengikuti tuntutan perubahan.

"Ekspektasi publik semakin tinggi, sebagai contoh jalan darurat dari Brebes Timur ke Gringsing selama mudik Lebaran yang sangat dibutuhkan walaupun kondisinya darurat," kata Basuki.

Pelaksana Tugas Kepala Badan Pembinaan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Kementerian PUPR Luhfiel Annam Achmad mengatakan Diklatpim Tingkat II 2017 itu bertujuan untuk mengembangkan kompetensi manajerial khususnya yang terkait manajemen strategis. Kegiatan yang digelar pada 10 Agustus hingga sampai 7 Desember mendatang itu diikuti 60 peserta yang berasal dari Kementerian PUPR, dan sejumlah instansi lainnya.

Kegiatan yang digelar di Balai Diklat PUPR Wilayah IV, Bandung, Jawa Barat tersebut menjadi salah satu persyaratan untuk menduduki jabatan pimpinan tinggi (JPT) pratama atau pejabat struktural eselon II. Pejabat tinggi pratama, kata Luhfiel, dituntut memiliki merumuskan kebijakan strategis dan mempengaruhi pejabat struktural dan fungsional di bawahnya.

Pembengkalan di Kementerian PUPR juga dilengkapi kehadiran akademisi dan praktisi bisnis Rhenald Kasali, yang menyampaikan materi terkait manajemen stratejik. "Kita berada dalam era disruptive (kacau) yang sulit diprediksi dan tingkat ketidakpastiannya tinggi,” ucapnya.

Rhenald menekankan butuh ide dan pemikiran luar biasa agar dapat berkembang. “Dahulu orang yang membuka usaha atau bisnis harus memiliki modal besar, lahan, dan aset. Sekarang ini era globalisasi, untuk membuka usaha, bisa dilakukan melalui internet (bisnis online).”


YOHANES PASKALIS PAE DALE

Berita terkait

Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

3 hari lalu

Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

PDIP mulai menjaring empat nama yang akan menjadi calon Gubernur (Cagub) DKI Jakarta. Lantas, siapa saja bakal cagub DKI Jakarta yang diusung PDIP?

Baca Selengkapnya

PUPR Targetkan Tol Palembang - Betung Tuntas di 2025, Basuki: Tambah Tim Percepatan

10 hari lalu

PUPR Targetkan Tol Palembang - Betung Tuntas di 2025, Basuki: Tambah Tim Percepatan

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono telah melihat langsung progres konstruksi dan pernak-pernik permasalahan di Jalan Tol Kayu Agung-Palembang-Betung.

Baca Selengkapnya

Terkini: Strategi Sri Mulyani Antisipasi Dampak Ekonomi Serangan Iran ke Israel, Rupiah dan IHSG Melemah Dampak Geopolitik Timur Tengah

13 hari lalu

Terkini: Strategi Sri Mulyani Antisipasi Dampak Ekonomi Serangan Iran ke Israel, Rupiah dan IHSG Melemah Dampak Geopolitik Timur Tengah

Ketegangan situasi geopolitik Timur Tengah dapat berdampak kepada Indonesia di berbagai indikator ekonomi.

Baca Selengkapnya

Menteri PUPR: Tol Fungsional dan Diskon Tarif Bantu Pemudik Lebaran

13 hari lalu

Menteri PUPR: Tol Fungsional dan Diskon Tarif Bantu Pemudik Lebaran

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengungkapkan tol fungsional dan diskon tarif tol membantu pemudik pada Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

Satgas Sebut IKN Siap Gelar Upacara HUT Ke-79 RI, Sejauh Mana Kesiapannya?

14 hari lalu

Satgas Sebut IKN Siap Gelar Upacara HUT Ke-79 RI, Sejauh Mana Kesiapannya?

Kementerian PUPR mempercepat pembangunan Bandara Naratetama di kawasan IKN.

Baca Selengkapnya

Cerita Sri Mulyani Mudik ke Semarang, Bertemu Menteri Basuki hingga Bahas Masa Lalu

17 hari lalu

Cerita Sri Mulyani Mudik ke Semarang, Bertemu Menteri Basuki hingga Bahas Masa Lalu

Menteri Keuangan atau Menkeu Sri Mulyani Indrawati kembali membagikan momen perayaan lebaran tahun ini di akun Instagram-nya @smindrawati.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Tragedi Brexit 2016, Sedikitnya 12 Pemudik Tewas dalam Arus Mudik Lebaran

18 hari lalu

Kilas Balik Tragedi Brexit 2016, Sedikitnya 12 Pemudik Tewas dalam Arus Mudik Lebaran

Tragedi macet terparah mudik pada 2016. Kilas balik tragedi Brexit yang tewaskan belasan orang.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Menhub Budi Karya Usulkan WFH di Selasa dan Rabu, Sri Mulyani Sebut Idul Fitri Tahun Ini Sangat Istimewa

18 hari lalu

Terpopuler: Menhub Budi Karya Usulkan WFH di Selasa dan Rabu, Sri Mulyani Sebut Idul Fitri Tahun Ini Sangat Istimewa

Menhub Budi Karya Sumadi mengusulkan work from home atau WFH untuk mengantisipasi kepadatan lalu lintas saat puncak arus balik Lebaran.

Baca Selengkapnya

Menteri PUPR antara Empal Gentong dan Pempek di Hari Lebaran

19 hari lalu

Menteri PUPR antara Empal Gentong dan Pempek di Hari Lebaran

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono menyebut makanan yang dinanti saat merayakan Idul Fitri adalah empal gentong dan pempek.

Baca Selengkapnya

Sekjen PDIP Sebut Sri Mulyani hingga Basuki Hadimuljono Sahabat Megawati

19 hari lalu

Sekjen PDIP Sebut Sri Mulyani hingga Basuki Hadimuljono Sahabat Megawati

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto menyebut empat menteri di kabinet Jokowi yang datang ke rumah Megawati Soekarnoputri sebagai sahabat.

Baca Selengkapnya