Sering Rusak, Empat Rangkaian KA Prameks Butuh Peremajaan

Reporter

Jumat, 7 Juli 2017 20:30 WIB

Sejumlah petugas kebersihan sedang mencuci rangkaian Gerbong Kereta Prambanan Ekspres. TEMPO/Andry Prasetyo

TEMPO.CO, SOLO - Kereta Api Prambanan Ekspress (Prameks) yang melayani penumpang Solo menuju Yogyakarta sudah mendesak untuk diremajakan lantaran sudah sering rusak. Namun, peremajaan kereta api tidak bisa dilakukan dalam waktu dekat.

"KA Prameks termasuk kereta yang sudah tua dan sering rusak," kata Kepala PT Kereta Api Daerah Operasi (Daops) VI Yogyakarta, Hendy Helmy, Jum'at 7 Juli 2017. Bahkan, kereta itu beberapa kali rusak di tengah perjalanan saat melayani penumpang.

Simak: 780 Motor Diangkut Gratis di Bandung Selama Mudik 2017

Saat ini PT KA Daops 6 Yogyakarta memiliki empat rangkaian KA Prameks. Tiga diantaranya beroperasi secara reguler sedangkan satu rangkaian lainnya sebagai cadangan. "Saya tidak hafal berapa umurnya, tapi semua sudah masuk kategori tua," katanya.

Menurut Hendy, peremajaan terhadap semua rangkaian KA Prameks sudah cukup mendesak. Hal itu harus dilakukan agar bisa memberikan layanan yang baik untuk para penumpangnya. "Namun tidak bisa dilakukan dalam waktu dekat," katanya.

Alasannya, Kementerian Perhubungan berencana untuk membangun sistem elektrifikasi di jalur rel Yogyakarta hingga Solo. Pembangunan itu rencananya akan dilakukan pada tahun depan.

Hendy menyebut pihaknya baru akan membeli rangkaian kereta api baru setelah proyek elektrifikasi itu selesai. "Kami juga akan menggunakan kereta rel listrik untuk rangkaian KA Prameks," katanya.

Selain perejamaan KA Prameks, PT KA Daops 6 Yogyakarta rencananya juga akan meluncurkan kereta api baru yang melayani penumpang dari Yogyakarta menuju Semarang melalui Solo. "Permintaan dari masyarakat cukup besar," katanya.

Kereta itu menurutnya juga bisa melayani penumpang dari Yogyakarta menuju Solo yang selama ini hanya mengandalkan KA Prameks. Dia memastikan rangkaian baru itu akan dioperasikan pada tahun ini.

AHMAD RAFIQ

Berita terkait

11 Kereta Dihentikan Sementara saat Gempa Garut

1 hari lalu

11 Kereta Dihentikan Sementara saat Gempa Garut

Sebanyak 11 kereta diminta berhenti sementara saat gempa Garut yang terjadi pada Sabtu, 27 April 2024 pukul 23.29 WIB.

Baca Selengkapnya

Larangan Merokok Ganja di Stasiun, Mengenal Deutsche Bahn Perusahaan Kereta Jerman yang Mengumumkan Aturan Ini

1 hari lalu

Larangan Merokok Ganja di Stasiun, Mengenal Deutsche Bahn Perusahaan Kereta Jerman yang Mengumumkan Aturan Ini

Operator kereta di Jerman Deutsche Bahn atau DB mengumumkan melarang merokok ganja di area-area stasiun. Aturan ini berlaku mulai 1 Juni 2024

Baca Selengkapnya

Volume Penumpang Kereta Api di Triwulan Pertama 2024 Mencapai 11 Juta Penumpang

3 hari lalu

Volume Penumpang Kereta Api di Triwulan Pertama 2024 Mencapai 11 Juta Penumpang

KAI mengoperasikan sejumlah kereta api baru, di antaranya seperti KA Argo Merbabu relasi Gambir-Semarang Tawang Bank Jateng (pp).

Baca Selengkapnya

5 Tips Memilih Kursi Kereta Api Jarak Jauh agar Tidak Mundur

3 hari lalu

5 Tips Memilih Kursi Kereta Api Jarak Jauh agar Tidak Mundur

Saat bepergian jarak jauh menggunakan kereta, ketahui beberapa tips memilih kursi kereta agar tidak mundur. Berikut ini tipsnya.

Baca Selengkapnya

KAI Sebut Penjualan Tiket Kereta Kelas Suite Compartment dan Luxury Laris saat Libur Lebaran, Laku hingga 112 Persen

3 hari lalu

KAI Sebut Penjualan Tiket Kereta Kelas Suite Compartment dan Luxury Laris saat Libur Lebaran, Laku hingga 112 Persen

EVP of Corporate Secretary PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI Raden Agus Dwinanto Budiadji mengatakan penjualan tiket kereta api kelas Suite Class Compartment dan Luxury laris dibeli saat pelaksanaan angkutan masa Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

Penelitian Tak Tuntas Sesar Gempa IKN dan Syarat TOEFL dari PT KAI di Top 3 Tekno

4 hari lalu

Penelitian Tak Tuntas Sesar Gempa IKN dan Syarat TOEFL dari PT KAI di Top 3 Tekno

Selain soal sesar gempa di sekitar IKN dan syarat TOEFL untuk pelamar kerja di PT KAI, ada pula prediksi ketibaan musim kemarau di Jawa Barat.

Baca Selengkapnya

Tips Raih Nilai TOEFL 500 Agar Lulus Rekrutmen Kerja

4 hari lalu

Tips Raih Nilai TOEFL 500 Agar Lulus Rekrutmen Kerja

Skor TOEFL yang tinggi menjadi syarat dalam rekrutmen sejumlah perusahaan. Bagaimana tips untuk mencapainya?

Baca Selengkapnya

Syarat IPK 3.5 ke Atas dan TOEFL Minimal 500: Fakta-fakta Rekrutmen PT KAI 2024 Dikritisi Warganet

4 hari lalu

Syarat IPK 3.5 ke Atas dan TOEFL Minimal 500: Fakta-fakta Rekrutmen PT KAI 2024 Dikritisi Warganet

Unggahan rekrutmen Management Trainee oleh PT KAI mengundang perdebatan warganet terkait IPK minimal 3.5 hingga sertifikat TOEL minimal bernilai 500

Baca Selengkapnya

Mengintip Desain Mewah Sleeper Train Venice Simplon-Orient-Express

5 hari lalu

Mengintip Desain Mewah Sleeper Train Venice Simplon-Orient-Express

Sleeper train L'Observatoire Venice Simplon-Orient-Express mulai beroperasi tahun 202

Baca Selengkapnya

Venice Simplon-Orient-Express Hadirkan Sleeper Train yang Dirancang Seniman

5 hari lalu

Venice Simplon-Orient-Express Hadirkan Sleeper Train yang Dirancang Seniman

Venice Simplon-Orient-Express pertama kalinya menghadirkan sleeper train yang dirancang khusus oleh seniman

Baca Selengkapnya