Peminat Mudik Gratis Membludak, Pemerintah Anggarkan Rp 90 Miliar  

Reporter

Rabu, 7 Juni 2017 09:00 WIB

Sejumlah pemudik membawa barang bawaannya setibanya di Terminal Kampung Rambutan saat arus balik libur Lebaran, Jakarta, 10 Juli 2016. Jumlah penumpang arus balik di terminal ini mengalami kenaikan dibandingkan Lebaran 2015, jika terhitung dari H+1 dan H+2 tahun lalu yang mencapai 33.962, sedangkan tahun ini mencapai 66.570 penumpang. TEMPO/M Iqbal Ichsan

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan pemerintah menggelontorkan dana Rp 90 miliar untuk program mudik gratis tahun ini.

Baca: Mudik 2017, Kementerian PUPR Tambah Jalan Tol 110 Kilometer

Anggaran itu jauh lebih tinggi dibanding tahun lalu yang mencapai Rp 20 miliar. “Anggaran ditambah karena ada peningkatan minat masyarakat,” kata Budi, Selasa, 6 Juni 2017.

Jumlah peserta program mudik gratis yang diselenggarakan pemerintah dan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) meningkat signifikan. Staf Khusus III Menteri BUMN, Devy Suradji, mengatakan sudah ada 112.362 orang yang mendaftar untuk program mudik “pelat merah” ini.

Jumlah peserta ini jauh lebih besar dibanding tahun lalu, yang mencapai 94 ribu orang. “Ini masih sementara, bisa saja bertambah lagi,” kata Devy di lokasi pendaftaran mudik gratis, Gedung Nyai Ageng Serang, Jakarta, Selasa.

Mudik gratis ini dikoordinasikan Kementerian BUMN bersama 25 perusahaan milik negara. Pemerintah dan BUMN menyediakan 1.810 bus, 22 rangkaian kereta api, 18 unit kapal laut, dan 24 pesawat terbang. Sejak pendaftaran dibuka kemarin pagi, antrean peserta mencapai lebih dari 300 meter.

Melihat antusiasme peserta, Direktur Utama PT Jasa Raharja (Persero) Budi Setyarso akan menambah kuota menjadi 200 ribu orang. “Saat ini kami sudah agak sulit mencari bus wisata,” ujarnya. Budi menjamin semua peserta mudik yang mengikuti program BUMN bakal dilindungi asuransi secara penuh.

Baca: H-4, Puncak Arus Mudik di Tanjung Perak dan Tanjung Emas

Tahun ini, Kementerian Perhubungan menargetkan 200 ribu peserta. Jatah dana terbesar, Rp 32 miliar, dianggarkan untuk penyediaan angkutan laut. Adapun 976 bus dan 54 truk pengangkut sepeda motor mendapat jatah Rp 30 miliar. Dana sisanya digunakan untuk membiayai angkutan kereta api.

ANDI IBNU

Berita terkait

Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Belum Aman untuk Penerbangan

11 jam lalu

Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Belum Aman untuk Penerbangan

Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menyatakan Bandara Sam Ratulangi, Manado belum aman untuk penerbangan akibat erupsi Gunung Ruang.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

12 jam lalu

17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

BPS mencatat hanya 169 wisatawan mancanegara yang menggunakan 17 Bandara yang kini turun status menjadi Bandara domestik.

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

19 jam lalu

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

Kemenhub tetapkan Bandara Adi Soemarmo turun status dari bandara internasional menjadi bandara domestik. Ini kekhawatiran Sandiaga Uno,

Baca Selengkapnya

Kemenhub Putuskan Hanya 17 Bandara Internasional dan 17 Bandara Domestik di Indonesia, Apa Beda Keduanya?

20 jam lalu

Kemenhub Putuskan Hanya 17 Bandara Internasional dan 17 Bandara Domestik di Indonesia, Apa Beda Keduanya?

Kemenhub tetapkan 17 bandara internasional dan 17 bandara domestik di Indonesia. Kenapa?

Baca Selengkapnya

Ini 17 Bandara Internasional dan 17 Bandar Udara yang Turun Status

3 hari lalu

Ini 17 Bandara Internasional dan 17 Bandar Udara yang Turun Status

Kementerian Perhubungan memutuskan hanya ada 17 bandar udara yang berstatus bandara internasional dari semula 34 buah.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Tetapkan 17 Bandara Internasional, Berikut Daftarnya

6 hari lalu

Kemenhub Tetapkan 17 Bandara Internasional, Berikut Daftarnya

Kemenhub akan terus mengevaluasi penataan bandara secara umum, termasuk bandara internasional.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Imbau Masyarakat Tinggalkan Travel Gelap, Ini 5 Dampak Buruk Menggunakannya

11 hari lalu

Kemenhub Imbau Masyarakat Tinggalkan Travel Gelap, Ini 5 Dampak Buruk Menggunakannya

Hindari risiko fatal dengan travel gelap. Ketahui dampak buruknya, termasuk kecelakaan, asuransi, dan tarif tak jelas.

Baca Selengkapnya

Dirjen Hubud Apresiasi Kinerja Karyawan AirNav

16 hari lalu

Dirjen Hubud Apresiasi Kinerja Karyawan AirNav

Perum Lembaga Penyelenggara Pelayanan Navigasi Penerbangan Indonesia (LPPNPI) atau AirNav Indonesia, menerima kunjungan kerja Direktur Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan, Maria Kristi Endah Murni.

Baca Selengkapnya

Arus Balik: Jumlah Penumpang Kereta hingga Angka Kecelakaan Turun

16 hari lalu

Arus Balik: Jumlah Penumpang Kereta hingga Angka Kecelakaan Turun

Setelah Lebaran 2024, gelombang arus balik memulai perjalanan banyak orang kembali ke perantauan

Baca Selengkapnya

Kemenhub Berangkatkan Peserta Arus Balik Gratis dengan 160 Bus

17 hari lalu

Kemenhub Berangkatkan Peserta Arus Balik Gratis dengan 160 Bus

Direktorat Jenderal Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan (Kemenhub) memberangkatkan peserta arus balik gratis Lebaran 2024 dengan 160 bus.

Baca Selengkapnya