Pimpin HKTI, Moeldoko Ajak Anak Muda Kembangkan Sektor Pertanian

Reporter

Editor

Setiawan

Selasa, 11 April 2017 07:00 WIB

Moeldoko. dok.TEMPO

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Himpunan Kerukunan Tani Indonesia Jenderal (Purnawirawan) Moeldoko akan menggaet anak muda agar mau terjun
ke sektor pertanian. Caranya dengan memperkenalkan kepada mereka teknologi pertanian. “Jangan lagi berbicara pertanian stigmanya seperti petani yang miskin, pendekatannya mesti teknologi,” ujar Mantan Panglima TNI saat ditemui pada
kegiatan Rapat Pimpinan Nasional HKTI di Balai Kartini, Jakarta Selatan, Senin, 10 April 2017.

Teknologi itu, menurut Moeldoko, salah satunya adalah bagaimana melakukan budidaya dengan mekanisasi, tidak lagi dengan metode tradisional. “Pendekatan IT dong, jadi sudah tidak bisa lagi seperti jaman-jaman dulu,” tuturnya.

Baca Juga: Pimpin HKTI, Begini Rencana Moeldoko Percepat Produksi Pertanian

Menurut Moeldoko, pendekatan ini penting dilakukan mengingat rendahnya minat anak muda untuk menekuni bidang pertanian. “Sesuai dengan angka BPS 2015, usia petani 45 tahun ke atas itu 62 persen, usia 35 dampai 45 itu 32 persen, dan usia 35 tahun ke bawah itu 12 persen,” ujarnya.

Moeldoko menilai anak muda Indonesia kehilangan harapan terhadap sektor pertanian. Ia membandingkan dengan Brasil yang anak mudanya berminat terhadap sektor pertanian. Sektor pertanian di Brasil cukup menjanjikan bagi pemuda-pemudi
di sana. “Waktu saya melihat Agro-Biz di Brasil, yang datang itu anak-anak muda,” kenangnya.

Moeldoko terpilih menjadi Ketua Dewan Pimpinan Nasional Himpunan Kerukunan Tani Indonesia periode 2017-2020 menggantikan Mahyudin yang mengajukan pengunduran diri karena kesibukannya di MPR.

CAESAR AKBAR|SETIAWAN ADIWIJAYA


Berita terkait

Menteri Pertanian Ukraina Ditahan atas Dugaan Korupsi

3 hari lalu

Menteri Pertanian Ukraina Ditahan atas Dugaan Korupsi

Menteri Pertanian Ukraina Mykola Solsky ditahan setelah ditetapkan sebagai tersangka resmi dalam penyelidikan korupsi bernilai jutaan dolar

Baca Selengkapnya

PLN akan Tambah 2 Ribu SPKLU untuk Kendaraan Listrik

5 hari lalu

PLN akan Tambah 2 Ribu SPKLU untuk Kendaraan Listrik

PT PLN (Persero) akan menambah 2 ribu SPKLU untuk kendaraan listrik tahun ini.

Baca Selengkapnya

Pengamat Pertanian Ragu Benih dari Cina Cocok di Indonesia

6 hari lalu

Pengamat Pertanian Ragu Benih dari Cina Cocok di Indonesia

Pengamat Pertanian Khudori meragukan sistem usaha tani dari Cina yang akan diterapkan di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Pupuk Subsidi Sudah Bisa Ditebus, Hanya di Kios Resmi

8 hari lalu

Pupuk Subsidi Sudah Bisa Ditebus, Hanya di Kios Resmi

PT Pupuk Indonesia mengumumkan pupuk subsidi sudah bisa ditebus di kios pupuk lengkap resmi wilayah masing-masing.

Baca Selengkapnya

Kemendag Dorong Produk Pertanian Indonesia Masuk Pasar Australia, Manggis Paling Diminati

8 hari lalu

Kemendag Dorong Produk Pertanian Indonesia Masuk Pasar Australia, Manggis Paling Diminati

Kementerian Perdagangan (Kemendag) melalui Atase Perdagangan RI di Canberra berupaya mendorong para pelaku usaha produk pertanian Indonesia memasuki pasar Australia.

Baca Selengkapnya

Erupsi Marapi Rusak Ribuan Hektare Lahan Pertanian

19 hari lalu

Erupsi Marapi Rusak Ribuan Hektare Lahan Pertanian

Erupsi Gunung Marapi di Sumatera Barat telah merusak hingga ribuan hektare lahan pertanian di sekitar wilayah tersebut.

Baca Selengkapnya

Reaksi Moeldoko hingga Gibran atas Permintaan agar MK Hadirkan Jokowi di Sidang Sengketa Pilpres

24 hari lalu

Reaksi Moeldoko hingga Gibran atas Permintaan agar MK Hadirkan Jokowi di Sidang Sengketa Pilpres

Moeldoko mengatakan Presiden Jokowi telah merencanakan bansos jauh sebelum rangkaian kegiatan Pilpres 2024 bergulir.

Baca Selengkapnya

Tawarkan Ferienjob di Jerman ke Universitas, Bos PT SHB Temui Kemendikbud, Kemenlu Hingga KSP

26 hari lalu

Tawarkan Ferienjob di Jerman ke Universitas, Bos PT SHB Temui Kemendikbud, Kemenlu Hingga KSP

Bos PT SHB Enik Waldkonig mengaku menemui sejumlah lembaga negara saat mau menawarkan program ferienjob ke universitas di Indonesia.

Baca Selengkapnya

KSP Moeldoko Sudah Gelar Rapat Evaluasi Program Ferienjob

27 hari lalu

KSP Moeldoko Sudah Gelar Rapat Evaluasi Program Ferienjob

Moeldoko menyampaikan bahwa pihaknya sudah lakukan rapat evaluasi terkait program magang ferienjob 2023 pada minggu lalu.

Baca Selengkapnya

Enik Waldkonig Klaim Pernah Klarifikasi Program Ferienjob ke KSP, Moeldoko: Siapa Itu, Kenal Aja Enggak

27 hari lalu

Enik Waldkonig Klaim Pernah Klarifikasi Program Ferienjob ke KSP, Moeldoko: Siapa Itu, Kenal Aja Enggak

KSP Moeldoko mengatakan baru tahu soal ferienjob dan minta diadakan rapat untuk membahasnya.

Baca Selengkapnya