Kunjungan Raja Salman, Penumpang Pesawat Diminta Bersabar  

Reporter

Senin, 27 Februari 2017 19:00 WIB

Tangga yang akan digunakan Raja Salman. Dipersiapkan di Bandara Denpasar 1 buah dan 1 buah di Bandara Halim Perdanakusumah. Istimewa

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Perhubungan Budi Karya meminta calon penumpang bersabar bila jadwal penerbangannya berbarengan dengan kedatangan rombongan Raja Salman bin Abdulaziz Al Saud. Sebab, ada lebih dari satu pesawat yang akan mendarat di Bandar Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta, dan Bandara Ngurah Rai, Bali.

"Kami sudah melakukan satu manajemen slot time," kata Budi di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin, 27 Februari 2017.

Baca: Kementerian Keuangan Kaji Penawaran Saham Aramco

Khusus Bandara Halim, ucap Budi, Kementerian Perhubungan akan bekerja sama dengan Angkatan Udara untuk memberikan slot time penerbangan bagi pesawat rombongan delegasi dari Arab Saudi. Slot time merupakan alokasi ketersediaan waktu terbang, baik kedatangan maupun keberangkatan pesawat.

Di Bandara Halim, menurut Budi, setiap satu jam terdapat 12 pergerakan pesawat. Sedangkan di Bandara Ngurah Rai situasinya akan lebih ketat. Menurut Budi, setiap satu jam di Bandara Ngurah Rai terdapat 25 slot time (pergerakan). "Mereka bilang ada enam sampai 10 slot. Kami akan masukkan ke situ."

Budi memprediksi penundaan penerbangan akan terjadi selama setengah hingga satu jam saat pesawat Raja Salman tiba di Bandara Halim. "Jadi pada hari itu lebih bersabar saja," katanya.

Simak: Pemerintah Siapkan Inalum untuk Kelola Freeport

Kerajaan Arab Saudi dijadwalkan akan melakukan kunjungan kerja ke Indonesia pada 1-9 Maret 2017. Delegasi resmi, yaitu rombongan Raja Salman, akan mendarat pada Rabu, 1 Maret. Setelah menjalani pertemuan resmi selama tiga hari, rombongan akan menyambangi Bali selama lebih-kurang sepekan. Diperkirakan ada tujuh pesawat jenis Boeing yang akan mengangkut sekitar 1.500 anggota rombongan Kerajaan Arab Saudi.

ADITYA BUDIMAN

Berita terkait

Ini 17 Bandara Internasional dan 17 Bandar Udara yang Turun Status

16 jam lalu

Ini 17 Bandara Internasional dan 17 Bandar Udara yang Turun Status

Kementerian Perhubungan memutuskan hanya ada 17 bandar udara yang berstatus bandara internasional dari semula 34 buah.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Tetapkan 17 Bandara Internasional, Berikut Daftarnya

3 hari lalu

Kemenhub Tetapkan 17 Bandara Internasional, Berikut Daftarnya

Kemenhub akan terus mengevaluasi penataan bandara secara umum, termasuk bandara internasional.

Baca Selengkapnya

7 Fakta Bandara Panua Pohuwato yang Diresmikan Jokowi Hari Ini

7 hari lalu

7 Fakta Bandara Panua Pohuwato yang Diresmikan Jokowi Hari Ini

Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato pada hari ini, Senin, 22 April 2024. Berikut 7 fakta Bandara Panua Pohuwato, Gorontalo.

Baca Selengkapnya

Jokowi Kunjungan Kerja ke Gorontalo di Hari Putusan Sengketa Pilpres

7 hari lalu

Jokowi Kunjungan Kerja ke Gorontalo di Hari Putusan Sengketa Pilpres

Presiden Jokowi akan meresmikan bandara hingga jalan dalam hari kedua kunjungan kerja ke Gorontalo.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Imbau Masyarakat Tinggalkan Travel Gelap, Ini 5 Dampak Buruk Menggunakannya

8 hari lalu

Kemenhub Imbau Masyarakat Tinggalkan Travel Gelap, Ini 5 Dampak Buruk Menggunakannya

Hindari risiko fatal dengan travel gelap. Ketahui dampak buruknya, termasuk kecelakaan, asuransi, dan tarif tak jelas.

Baca Selengkapnya

MRT Bundaran HI - Kota Capai 33 Persen, Menhub Apresiasi Kerjasama Indonesia - Jepang

11 hari lalu

MRT Bundaran HI - Kota Capai 33 Persen, Menhub Apresiasi Kerjasama Indonesia - Jepang

Proyek MRT senilai Rp 4,2 triliun itu sudah mencapai 33 persen hingga Maret 2024. Sebagian besar pendanaan proyek berasal dari pinjaman Jepang.

Baca Selengkapnya

Dirjen Hubud Apresiasi Kinerja Karyawan AirNav

13 hari lalu

Dirjen Hubud Apresiasi Kinerja Karyawan AirNav

Perum Lembaga Penyelenggara Pelayanan Navigasi Penerbangan Indonesia (LPPNPI) atau AirNav Indonesia, menerima kunjungan kerja Direktur Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan, Maria Kristi Endah Murni.

Baca Selengkapnya

Arus Balik: Jumlah Penumpang Kereta hingga Angka Kecelakaan Turun

13 hari lalu

Arus Balik: Jumlah Penumpang Kereta hingga Angka Kecelakaan Turun

Setelah Lebaran 2024, gelombang arus balik memulai perjalanan banyak orang kembali ke perantauan

Baca Selengkapnya

Kemenhub Berangkatkan Peserta Arus Balik Gratis dengan 160 Bus

14 hari lalu

Kemenhub Berangkatkan Peserta Arus Balik Gratis dengan 160 Bus

Direktorat Jenderal Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan (Kemenhub) memberangkatkan peserta arus balik gratis Lebaran 2024 dengan 160 bus.

Baca Selengkapnya

Antisipasi Lonjakan Arus Balik Lebaran, Perjalanan Kapal Sumatera ke Jawa Ditambah

15 hari lalu

Antisipasi Lonjakan Arus Balik Lebaran, Perjalanan Kapal Sumatera ke Jawa Ditambah

Kemenhub tambah perjalanan kapal untuk antisipasi lonjakan arus balik Lebaran untuk penyeberangan dari Sumatera ke Jawa.

Baca Selengkapnya