Jokowi Minta Sistem Kredit Usaha Rakyat Diperbaiki  

Reporter

Rabu, 8 Februari 2017 03:52 WIB

Presiden Joko Widodo menunjukkan sebuah pakaian hasil pemberian salah seorang pedagang pasar tradisional yang diundang untuk makan siang bersama di Istana Negara, Jakarta, 3 September 2015. Jokowi mengundang 103 pedagang dari 19 pasar tradisional di Jakarta. TEMPO/Subekti

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo meminta agar ada penyempurnaan sistem Kredit Usaha Rakyat (KUR). Upaya ini dilakukan untuk memperluas akses permodalan bagi masyarakat lapisan terbawah.

"Saya minta dilakukan penyempurnaan sistem KUR sehingga memberi akses permodalan yang luas bagi sektor mikro, kecil, dan menengah," kata Jokowi, Selasa, 7 Februari 2017, saat membuka rapat terbatas tentang kebijakan pemerataan di Istana Kepresidenan, Jakarta.

Baca juga:
Kemenkop Kucurkan Modal Hingga Rp 13 Juta ke Pengusaha UMKM
Kolaborasi Empat Wirausahawan Lansir Platform Usaha Sosial


Jokowi mengatakan, ke depan, KUR perlu dirancang dengan skema-skema khusus. Sebab, saat ini, dia melihat tujuan dan skema KUR masih bersifat umum.

Dalam kebijakan pemerataan yang ingin dicapai, pemerintah akan melakukan redistribusi lahan, perluasan akses permodalan. Selain itu meningkatkan pendidikan dan keterampilan, terutama bagi kelompok masyarakat lapisan terbawah.

Baca pula: Menteri Puspayoga Janjikan Kemudahan Impor Bahan Baku UKM

Terkait dengan pendidikan dan keterampilan, Jokowi mengatakan harus dilakukan pembalikan piramida. Sebab, kualifikasi tenaga kerja saat ini mayoritas masih berpendidikan SD dan SMP. Piramida ini harus diubah menjadi tenaga kerja yang terlatih dan terampil. "Artinya, kita perlu melakukan perombakan total terhadap sistem pendidikan, pelatihan vokasi," kata Jokowi.

Pembalikan piramida itu bertujuan agar pelatihan lebih fokus terhadap penyiapan SDM di sektor unggulan, misalnya maritim, pertanian, pariwisata, dan industri kreatif.

AMIRULLAH SUHADA

Berita terkait

Pasokan Pupuk Subsidi Ditambah, Mentan Dorong Petani Memanfaatkan

12 jam lalu

Pasokan Pupuk Subsidi Ditambah, Mentan Dorong Petani Memanfaatkan

Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman meminta petani manfaatkan alokasi pupuk subsidi.

Baca Selengkapnya

Apa Itu Presidential Club yang Diusulkan Prabowo?

15 jam lalu

Apa Itu Presidential Club yang Diusulkan Prabowo?

Presidential Club berisi para eks presiden Indonesia yang akan saling berdiskusi dan bertukar pikiran untuk menjaga silaturahmi dan menjadi teladan.

Baca Selengkapnya

Microsoft Investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, Bagaimana dengan di Indonesia?

19 jam lalu

Microsoft Investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, Bagaimana dengan di Indonesia?

Microsoft siap investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, bagaimana dengan rencana investasinya di Indonesia?

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia U-23 Bersiap Jalani Laga Playoff Olimpiade Paris 2024, Jokowi Optimistis Skuad Garuda Menang Lawan Guinea

22 jam lalu

Timnas Indonesia U-23 Bersiap Jalani Laga Playoff Olimpiade Paris 2024, Jokowi Optimistis Skuad Garuda Menang Lawan Guinea

Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Guinea di laga playoff Olimpiade Paris 2024 pada Kamis, 9 Mei mendatang.

Baca Selengkapnya

Sekjen Gerindra Tepis Anggapan Jokowi Jadi Penghalang Pertemuan Prabowo dan Megawati

1 hari lalu

Sekjen Gerindra Tepis Anggapan Jokowi Jadi Penghalang Pertemuan Prabowo dan Megawati

Justru, kata Muzani, Presiden Jokowi lah yang mendorong terselenggaranya pertemuan antara Prabowo dan Megawati.

Baca Selengkapnya

Pengamat Sebut Ide Prabowo Bentuk Presidential Club Bagus, tapi Ada Problem

1 hari lalu

Pengamat Sebut Ide Prabowo Bentuk Presidential Club Bagus, tapi Ada Problem

Pengamat Politik Adi Prayitno menilai pembentukan presidential club memiliki dua tujuan.

Baca Selengkapnya

Jokowi Teken UU Desa, Pengamat Soroti Anggaran hingga Potensi Politik Dinasti

1 hari lalu

Jokowi Teken UU Desa, Pengamat Soroti Anggaran hingga Potensi Politik Dinasti

Salah satu poin penting dalam UU Desa tersebut adalah soal masa jabatan kepala desa selama 8 tahun dan dapat dipilih lagi untuk periode kedua,

Baca Selengkapnya

Membedah 5 Poin Krusial dalam UU Desa yang Baru

1 hari lalu

Membedah 5 Poin Krusial dalam UU Desa yang Baru

Beleid itu menyatakan uang pensiun sebagai salah satu hak kepala desa. Namun, besaran tunjangan tersebut tidak ditentukan dalam UU Desa.

Baca Selengkapnya

Relawan Jokowi Imbau PDIP Tak Cari Kambing Hitam Setelah Ganjar-Mahfud Kalah Pilpres

1 hari lalu

Relawan Jokowi Imbau PDIP Tak Cari Kambing Hitam Setelah Ganjar-Mahfud Kalah Pilpres

Panel Barus, mengatakan setelah Ganjar-Mahfud meraih suara paling rendah, PDIP cenderung menyalahkan Jokowi atas hal tersebut.

Baca Selengkapnya

Respons Jokowi hingga Luhut Soal Komposisi Kabinet Prabowo

1 hari lalu

Respons Jokowi hingga Luhut Soal Komposisi Kabinet Prabowo

Jokowi mengatakan dia dan pihak lain boleh ikut berpendapat jika dimintai saran soal susunan kabinet Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya