Indonesia Tuan Rumah Aia-Europe Meeting

Reporter

Editor

Saroh mutaya

Jumat, 18 Maret 2016 23:03 WIB

Petugas Dinas Perindustrian dan Perdagangan pemerintah Kota Surakarta mendatangi pasar Nusukan, Surakarta, Jawa Tengah, 17 Maret 2016. Sidak tersebut untuk mengecek labelisasi SNI, masa kadaluwarsa dagangan, timbangan yang digunakan pedagang. TEMPO/Bram Selo Agung

TEMPO.CO, Jakarta - Indonesia secara resmi terpilih menjadi tuan rumah pertemuan keempat menteri perhubungan dari negara-negara di Asia dan Eropa alias 4th Asia-Europe Meeting Transportation Ministers Meeting (ASEM), pada 2017 mendatang.

Staf Khusus Menteri Perhubungan Bidang Organisasi Internasional, Dewa Made Sastrawan, dalam keterangan tertulis di Jakarta, Jumat mengatakan keputusan tersebut ditetapkan melalui keputusan secara konsensus sidang ASEM Transport Senior Officials Meeting (TSOM), di Riga, Latvia, 16-17 Maret 2016.

Keputusan itu juga konfirmasi resmi atas kesediaan Indonesia menjadi tuan rumah ASEM TMM4, yang sebelumnya telah disampaikan Menteri Perhubungan, Ignasius Jonan, pada pertemuan 3rd Asia-Europe Meeting Transportation Ministers Meeting (ASEM TMM3), di Riga, Latvia, pada April 2015.



Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Kementerian Perhubungan, yang bertindak selaku Ketua Delegasi Indonesia pada ASEM TSOM, Elly A Sinaga 4th ASEM Meeting TM3 2017 sangat senang dan berterima kasih bahwa keputusan resmi Indonesia menjadi tuan rumah ASEM TMM4 tersebut pada akhirnya dapat dilakukan secara konsensus.

Beberapa negara lain juga mencalonkan diri menjadi tuan rumah.

Selanjutnya Sinaga menyatakan, dalam pertemuan pada 2017 tersebut Indonesia telah mengajukan tema Bridging Europe Asia through Integrated Transport Connectivity Synergizing Regional Strategic Plan: Towards Modernized Transport Connectivity and Greener Urban Transport.

"Dengan menjadi tuan rumah ASEM TMM4 ini, maka mulai 2017 sampai dengan 2019 Indonesia akan menjadi ketua ASEM TMM yang akan memberikan kesempatan yang sangat luas bagi Indonesia," katanya.

Indonesia akan mempromosikan modernisasi dan penguatan konektivitas transportasi kepulauan Indonesia serta peningkatan kerja sama internasional untuk mendukung upaya Indonesia memodernisasi sistem transportasi urban di kota-kota di Indonesia yang sesuai dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah 2015-2019.

Asia-Europe Meeting (ASEM) merupakan forum dialog negara-negara Asia dan Eropa yang dibentuk di Bangkok tahun 1996.

Pertemuan ASEM TMM Pertama dilaksanakan di Vilnius, Lithuania, 19-20 Oktober 2009.

Dari semula beranggotakan 26 mitra, ASEM telah berkembang hingga beranggotakan 53 mitra: 10 negara anggota ASEAN, 28 negara anggota Uni Eropa, Australia, Bangladesh, India, Jepang, Kazakstan, Republik Korea, Mongolia, Norwegia, Pakistan, China, Rusia, Selandia Baru, Swiss, Sekretariat ASEAN, dan Komisi Eropa.

ANTARA

Berita terkait

Kian Panas, Turki Putuskan Hubungan Dagang dengan Israel

6 jam lalu

Kian Panas, Turki Putuskan Hubungan Dagang dengan Israel

Turki memutuskan hubungan dagang dengan Israel seiring memburuknya situasi kemanusiaan di Palestina.

Baca Selengkapnya

Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Belum Aman untuk Penerbangan

22 jam lalu

Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Belum Aman untuk Penerbangan

Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menyatakan Bandara Sam Ratulangi, Manado belum aman untuk penerbangan akibat erupsi Gunung Ruang.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

23 jam lalu

17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

BPS mencatat hanya 169 wisatawan mancanegara yang menggunakan 17 Bandara yang kini turun status menjadi Bandara domestik.

Baca Selengkapnya

Wamendag ke Mesir Bahas Perjanjian Dagang Bilateral di Tengah Kondisi Ekonomi Global yang Tidak Stabil

1 hari lalu

Wamendag ke Mesir Bahas Perjanjian Dagang Bilateral di Tengah Kondisi Ekonomi Global yang Tidak Stabil

Pemerintah Indonesia terbuka terhadap pemanfaatan transaksi imbal dagang business-to-business (b-to-b).

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

1 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

Kemenhub tetapkan Bandara Adi Soemarmo turun status dari bandara internasional menjadi bandara domestik. Ini kekhawatiran Sandiaga Uno,

Baca Selengkapnya

Kemenhub Putuskan Hanya 17 Bandara Internasional dan 17 Bandara Domestik di Indonesia, Apa Beda Keduanya?

1 hari lalu

Kemenhub Putuskan Hanya 17 Bandara Internasional dan 17 Bandara Domestik di Indonesia, Apa Beda Keduanya?

Kemenhub tetapkan 17 bandara internasional dan 17 bandara domestik di Indonesia. Kenapa?

Baca Selengkapnya

Menko Airlangga Bahas Produk Susu dengan Menteri Perdagangan Inggris: RI akan Lakukan Deregulasi

1 hari lalu

Menko Airlangga Bahas Produk Susu dengan Menteri Perdagangan Inggris: RI akan Lakukan Deregulasi

Menko Airlangga menegaskan Indonesia tengah melakukan deregulasi yang menekankan mekanisme lebih mudah untuk pendaftaran produk susu dan turunannya.

Baca Selengkapnya

Terkini: Pendapatan Garuda Indonesia Kuartal I 2024 Melonjak, Sri Mulyani Kembali Bicara APBN untuk Transisi Energi

2 hari lalu

Terkini: Pendapatan Garuda Indonesia Kuartal I 2024 Melonjak, Sri Mulyani Kembali Bicara APBN untuk Transisi Energi

PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk. mencatatkan pertumbuhan pendapatan di kuartal I 2024 ini meningkat hingga 18,07 persen dibandingkan kuartal I 2023.

Baca Selengkapnya

Lagi-lagi Melemah, Kurs Rupiah Hari Ini di Level Rp 16.259 per Dolar AS

3 hari lalu

Lagi-lagi Melemah, Kurs Rupiah Hari Ini di Level Rp 16.259 per Dolar AS

Kurs rupiah dalam perdagangan hari ini ditutup melemah 4 poin ke level Rp 16.259 per dolar AS.

Baca Selengkapnya

Ini 17 Bandara Internasional dan 17 Bandar Udara yang Turun Status

4 hari lalu

Ini 17 Bandara Internasional dan 17 Bandar Udara yang Turun Status

Kementerian Perhubungan memutuskan hanya ada 17 bandar udara yang berstatus bandara internasional dari semula 34 buah.

Baca Selengkapnya