Mari Pangestu Dukung Layanan Ojek Online, Ini Alasannya  

Reporter

Minggu, 9 Agustus 2015 04:19 WIB

Pengemudi Go-Jek mengunakan aplikasi smartphonenya saat menunggu penumpang di kawasan Kalibata City, Jakarta, 8 Juli 2015. TEMPO/M IQBAL ICHSAN

TEMPO.CO, Depok - Go-Jek menjadi salah satu alternatif dan inovasi industri kreatif dalam menyediakan moda transportasi untuk masyarakat.

"Go-Jek merupakan salah satu industri kreatif yang melakukan penyesuaian dalam memberikan jasa transportasi menggunakan platform e-commerce," kata bekas Menteri Pariwisata dan Industri Kreatif Mari Elka Pangestu dalam sidang pengukuhan gelar guru besarnya di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia di Balai Sidang UI, Sabtu, 8 Juli 2015.

Mari mendukung tukang ojek lain menerapkan layanan ojek berbasis online ini. Jadi industri angkutan ini bisa menguntungkan pelanggan dan penyedia jasa dengan akses layanan yang mudah dicapai.

Menurut Mari, dengan layanan ojek online, artinya ada peningkatan kapasitas layanan yang berjalan dengan baik. "Prinsipnya, layanan seperti ini baik dan bisa dikembangkan ke ojek-ojek lain. Apalagi sudah banyak transportasi semacam itu, seperti GrabBike dan Taksi Uber."

Ia menjelaskan, dalam mempertahankan daya saing dan pertumbuhan ekonomi, memang diperlukan kreativitas dan inovasi. Implikasinya, pendekatan pembangunan mulai beralih dari basis teknologi informasi dan pengetahuan ke kreativitas dan inovasi atau dikenal sebagai ekonomi gelombang keempat.

"Ojek semacam ini sudah berbasis kreatif dan inovatif dengan memanfaatkan teknologi informasi," tutur Mari.

Menurut Mari, ekonomi kreatif juga berdampak positif pada budaya dan pelestarian lingkungan. Soalnya, inspirasi kreativitas sebagian besar dari warisan budaya dan lingkungan. "Jadi Go-Jek ini merupakan inovasi dari tukang ojek konvensional yang lebih dahulu ada dan bertemu dengan dukungan pengetahuan dan teknologi."

IMAM HAMDI

Berita terkait

Festival Kreativitas ARTBOX AVENUE 2024 di Singapura Hadirkan Pelaku Industri Kreatif Asia Tenggara

14 Januari 2024

Festival Kreativitas ARTBOX AVENUE 2024 di Singapura Hadirkan Pelaku Industri Kreatif Asia Tenggara

ARTBOX AVENUE 2024 digelar di Singapore Expo Hall 22, Singapura, pada 26 Januari hingga 4 Februari 2024.

Baca Selengkapnya

Ganjar Janji Hidupkan Bekraf Lagi untuk Kembangkan Industri Content Creator

14 Januari 2024

Ganjar Janji Hidupkan Bekraf Lagi untuk Kembangkan Industri Content Creator

Calon Presiden nomor urut tiga Ganjar Pranowo mengatakan akan mengembangkan industri kreatif apabila dia terpilih dalam Pemilu 2024 mendatang.

Baca Selengkapnya

Mahfud Md Janji Benahi Industri Kreatif: Banyak Keluhan dari Anak Muda

11 Januari 2024

Mahfud Md Janji Benahi Industri Kreatif: Banyak Keluhan dari Anak Muda

Calon wakil presiden nomor urut 3 Mahfud MD berjanji untuk membenahi sektor ketenagakerjaan industri kreatif.

Baca Selengkapnya

Ganjar Ungkap Isu yang Dibawa Mahfud di Debat Cawapres: Target Pertumbuhan Ekonomi hingga Industri Kreatif

21 Desember 2023

Ganjar Ungkap Isu yang Dibawa Mahfud di Debat Cawapres: Target Pertumbuhan Ekonomi hingga Industri Kreatif

Ganjar Pranowo mengungkapkan sejumlah isu yang akan dibawa oleh calon wakil presiden Mahfud MD dalam debat cawapres

Baca Selengkapnya

3 Gagasan Capres-Cawapres Soal Pendidikan, Begini Kata Anies Baswedan, Prabowo, Ganjar Pranowo

17 Desember 2023

3 Gagasan Capres-Cawapres Soal Pendidikan, Begini Kata Anies Baswedan, Prabowo, Ganjar Pranowo

Apa saja gagasan capres-cawapres Anies Baswedan-Muhaimin, Prabowo-Gibran, Ganjar Pranowo-Mahfud MD untuk tema pendidikan?

Baca Selengkapnya

Kemenparekraf soal RPP Kesehatan: Industri Kreatif Dirugikan, Multiplier Effect Hilang hingga Ancaman PHK

30 November 2023

Kemenparekraf soal RPP Kesehatan: Industri Kreatif Dirugikan, Multiplier Effect Hilang hingga Ancaman PHK

Kemenparekraf menilai perlunya kajian lebih dalam terhadap RPP Kesehatan karena berpotensi membawa dampak negatif bagi industri kreatif di Tanah Air.

Baca Selengkapnya

7 Contoh Ekonomi Kreatif yang Memiliki Peluang Besar

30 Agustus 2023

7 Contoh Ekonomi Kreatif yang Memiliki Peluang Besar

Ekonomi kreatif semakin populer dan menjanjikan. Berikut adalah contoh ekonomi kreatif yang ada di Indonesia dan berpeluang besar,

Baca Selengkapnya

Gurita Bisnis Vindes Corp, Terbaru Gelar 'Bahkan Voli'

29 Agustus 2023

Gurita Bisnis Vindes Corp, Terbaru Gelar 'Bahkan Voli'

Vindes Corp, perusahaan yang didirikan Vincent Rompies dan Deddy Mahendra Desta per Agustus 2021, terus membuat gebrakan. Ini gurita bisnisnya.

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Sebut Prioritas Cetak Lapangan Kerja kepada Kaum Milenial

12 Agustus 2023

Anies Baswedan Sebut Prioritas Cetak Lapangan Kerja kepada Kaum Milenial

Calon Presiden Anies Baswedan menyampaikan pentingnya mencetak lapangan kerja dan pertumbuhan UMKM saat bertemu kaum milenial di Magelang.

Baca Selengkapnya

BCA UMKM Fest 2023 Digelar Sebulan Secara Hybrid, Bakal Dihadiri 1.400 Pelaku Industri Kreatif

10 Agustus 2023

BCA UMKM Fest 2023 Digelar Sebulan Secara Hybrid, Bakal Dihadiri 1.400 Pelaku Industri Kreatif

PT Bank Central Asia Tbk menggelar BCA UMKM Fest 2023 untuk mendorong potensi ekonomi dari sektor usaha mikro kecil menengah.

Baca Selengkapnya