Jokowi Gratiskan Tarif Jalan Tol Suramadu untuk Kendaraan Roda Dua

Reporter

Jumat, 12 Juni 2015 18:58 WIB

Seorang polisi mengatur ribuan pemudik sepeda motor saat memauski gerbang tol Surabaya di jembatan Suramadu, Surabaya, 26 Juli 2014. TEMPO/Fully Syafi

TEMPO.CO, Pasuruan - Presiden Joko Widodo menyatakan mulai Sabtu, 13 Juni 2015, tarif jalan tol untuk kendaraan golongan 6, kendaraan roda dua, di Jembatan Suramadu (Surabaya-Madura), dihapus alias digratiskan.

"Pembebasan tersebut mulai berlaku pada Sabtu, 13 Juni 2015, pukul 00.00," kata Jokowi saat memberikan sambutan peresmian pengoperasian Jalan Tol Gempol-Pandaan di Pasuruan, Jawa Timur, Jumat, 12 Juni 2015.

Jokowi berujar, keputusan itu diambil karena dia mendapat keluhan dari masyarakat. "Karena saya dengar keluhan di masyarakat, dan Pak Gubernur (Gubernur Jawa Timur Soekarwo) juga menyampaikan. Dihitung-hitung lagi, pembebasan tarif bisa diberikan," ucapnya.

Jokowi berharap pembebasan tarif untuk kendaraan roda dua itu memberikan efek positif pada perkembangan wilayah di dua sisi Jembatan Suramadu. "Tentu saja hal itu akan meningkatkan penghasilan dan kesejahteraan masyarakat," tuturnya.

Kebijakan Presiden Jokowi tersebut langsung disambut antusias oleh warga Kabupaten Bangkalan. "Senang kalau gratis beneran," kata Mat Rauf, warga Desa Jaddih, Kecamatan Socah, Kabupaten Bangkalan. Menurut Rauf, seharusnya jalan tol Jembatan Suramadu memang gratis. Seingat dia, ketika awal-awal perencanaan Suramadu pada masa Presiden Megawati Sukarnoputri, jalan tol jembatan itu bakal digratiskan. "Tapi, setelah diresmikan, malah tidak gratis."

Mahmud, warga Desa Parseh, Kecamatan Socah, punya penilaian berbeda. Bagi dia, jalan tol Suramadu gratis atau tidak, dia tetap harus mengeluarkan biaya. Sebab, menurut Mahmud, jika dia ke Suramadu lewat Desa Mor Kepek, ada portal yang dijaga beberapa pemuda sebelum sampai ke jalan utama menuju Suramadu. "Harus ngasih seribu sekali melintas," ucapnya.

Mahmud berharap portal-portal tersebut harus ditertibkan karena mengganggu kenyamanan masyarakat yang hendak ke Suramadu. "Kami dilema. Kalau tidak kasih uang, nanti dirampok," tuturnya.

NUR HADI | MUSTHOFA BISRI

Berita terkait

Terkini: Jokowi Sebut Bantuan Beras Patut Disyukuri, Besaran Iuran BPJS Kesehatan Terbaru Setelah Diganti KRIS

52 menit lalu

Terkini: Jokowi Sebut Bantuan Beras Patut Disyukuri, Besaran Iuran BPJS Kesehatan Terbaru Setelah Diganti KRIS

Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebut bantuan beras merupakan langkah konkret untuk meringankan beban masyarakat.

Baca Selengkapnya

Pendiri PSI Grace Natalie Dapat Jabatan di Pemerintahan dari Jokowi, Ini Profilnya

1 jam lalu

Pendiri PSI Grace Natalie Dapat Jabatan di Pemerintahan dari Jokowi, Ini Profilnya

Presiden Jokowi memanggil Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Solidaritas Indonesia atau PSI Grace Natalie di Istana Kepresidenan Jakarta

Baca Selengkapnya

Profil Suharto, Wakil Ketua Mahkamah Agung Non-Yudisial yang Dilantik Jokowi

1 jam lalu

Profil Suharto, Wakil Ketua Mahkamah Agung Non-Yudisial yang Dilantik Jokowi

Presiden Jokowi melantik Suharto sebagai Wakil Ketua Mahkamah Agung atau MA Non- Yudisial yang baru. Berikut profilnya.

Baca Selengkapnya

Tujuh Anggota LPSK Dilantik Jokowi, Imbau Masyarakat tak Ragu Minta Perlindungan

1 jam lalu

Tujuh Anggota LPSK Dilantik Jokowi, Imbau Masyarakat tak Ragu Minta Perlindungan

Presiden Jokowi mengambil sumpah jabatan dan melantik 7 Anggota Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban atau LPSK periode 2024-2029.

Baca Selengkapnya

Dilantik Jokowi, Suharto Sah Jadi Wakil Ketua Mahkamah Agung

2 jam lalu

Dilantik Jokowi, Suharto Sah Jadi Wakil Ketua Mahkamah Agung

Presiden Jokowi mengambil sumpah jabatan Wakil Ketua Mahkamah Agung atau MA Non Yudisial Suharto di Istana Negara, Rabu, 15 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

PUPR Sebut Bendungan Ameroro Tingkatkan Suplai Air untuk Irigasi Pertanian

3 jam lalu

PUPR Sebut Bendungan Ameroro Tingkatkan Suplai Air untuk Irigasi Pertanian

Menurut Menteri PUPR Basuki Hadimuljono bendungan Ameroro di SUlawesi Utara tingkatkan suplai air lahan pertanian

Baca Selengkapnya

Jokowi Sebut Bantuan Beras Langkah Konkret Ringankan Beban Masyarakat: Patut Disyukuri Lho

4 jam lalu

Jokowi Sebut Bantuan Beras Langkah Konkret Ringankan Beban Masyarakat: Patut Disyukuri Lho

Menurut Jokowi di semua negara sekarang menghadapi kesulitan karena kenaikan harga pangan

Baca Selengkapnya

Enam PSN Sektor Transportasi Tak Selesai Tahun Ini, Diteruskan ke Pemerintahan Prabowo-Gibran

4 jam lalu

Enam PSN Sektor Transportasi Tak Selesai Tahun Ini, Diteruskan ke Pemerintahan Prabowo-Gibran

Menhub Budi Karya Sumadi mengungkapkan ada sejumlah Proyek Strategis Nasional atau PSN sektor transportasi yang belum bisa diselesaikan tahun ini.

Baca Selengkapnya

Seluk-beluk Pansel Capim KPK yang Bakal Dibentuk Jokowi

4 jam lalu

Seluk-beluk Pansel Capim KPK yang Bakal Dibentuk Jokowi

Presiden Jokowi mengatakan baru menyiapkan pansel KPK yang akan diumumkan pada Juni 2024. Berikut kriteria dan tugas Pansel KPK.

Baca Selengkapnya

26 Tahun Tragedi Trisakti, Bagaimana Perkembangan Pengusutan Pelanggaran HAM Berat Ini?

5 jam lalu

26 Tahun Tragedi Trisakti, Bagaimana Perkembangan Pengusutan Pelanggaran HAM Berat Ini?

Genap 26 tahun Tragedi Trisakti, bagaimana perkembangan pengusutan pelanggaran HAM berat ini? KontraS sebut justru kemunduran di era Jokowi

Baca Selengkapnya