Triwulan IV, Kuota Impor Daging 39 Ribu Ton  

Kamis, 2 Oktober 2014 20:00 WIB

Petugas merapikan daging sapi yang bersertifikat halal di pusat perbelanjaan Carefour, Lebak Bulus, Jakarta (20/2). Tempo/Aditia Noviansyah

TEMPO.CO, Jakarta - Direktur Jenderal Perdagangan Luar Negeri Kementerian Perdagangan Partogi Pangaribuan mengatakan pemerintah telah menetapkan kuota impor daging sapi untuk Oktober-Desember 2104 sebesar 39.137 ribu ton. Angka itu naik 11 persen dibandingkan triwulan III lalu yang sebesar 34.905,10 ton.

Menurut Partogi, kenaikan kuota itu untuk mengantisipasi lambatnya penerbitan kuota impor awal tahun depan. "Supaya masih ada ketersediaan," kata Partogi di kantornya, Kamis, 2 Oktober 2014. (Baca: Pemerintah Akan Menambah Kuota Impor Daging Sapi)

Adapun persetujuan impor sapi pada triwulan IV ini sebesar 227.050 ekor. Untuk sapi bakalan, Kementerian mengizinkan impor sebesar 196.850 ekor dan sapi siap potong sebanyak 30.200 ekor. Khusus sapi indukan, ada penurunan signifikan dibandingkan triwulan-triwulan sebelumnya, yaitu hanya 200 ekor. Pada triwulan I dan II, setiap sapi indukan yang diimpor sebanyak 2.500 dan 5.000 ekor.

Menurut Partogi, ada beberapa penyebab yang membuat importir mengurangi pasokan sapi indukan dari luar negeri. Pertama, mencari sapi indukan di luar negeri, seperti Australia, tak mudah. Kedua, adanya biaya masuk 5 persen bagi sapi indukan. (Baca: Bersiap, Harga Daging Impor Naik Lagi)

Partogi menambahkan, stok daging sapi impor yang lebih banyak akan mempermudah konsumen, seperti hotel, restoran, dan kafe, dalam memasok daging. "Takutnya mereka mengambil dari pasar-pasar tradisional, berebut dengan masyarakat. Makanya ini ada peningkatan," katanya.

Ketua Asosiasi Pengusaha Importir Daging Indonesia (ASPIDI) Thomas Sembiring mengatakan angka 39.137 ton sudah sesuai dengan perhitungan dan permintaan para importir. Namun Thomas memprediksi tetap ada kemungkinan harga jual daging dalam negeri akan naik. Harga beli daging impor sudah semakin tinggi, dari sebelumnya US$ 5,2 menjadi US$ 6,5-6,7 per kilogram. "Kurs dolar juga naik, otomatis ya bea masuknya disesuaikan dengan harga beli," katanya. (Baca: Harga Daging Impor dari Australia Bakal Naik)

PRIO HARI KRISTANT



Terpopuler:

Pejabat Bank Mutiara Jadi Sekper Bank Mandiri
BBM Naik Rp 3000, Pemerintah Hemat Rp 158 Triliun
Chairul Tanjung: Tak Ada Anggaran untuk Lapindo
Ekonom: SBY-Mega Tegang, Program Jokowi Mandek
Kuasai Murphy Corp, Pertamina Belanja Rp 24,3 T




Berita terkait

Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

5 jam lalu

Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan atau Zulhas melantik Pimpinan Tinggi Madya dan Pratama atau Pejabat Eselon I dan II Kementerian Perdagangan.

Baca Selengkapnya

Pameran Dekorasi Rumah Indonesia di Taiwan Raup Transaksi Rp 4,73 Miliar

6 jam lalu

Pameran Dekorasi Rumah Indonesia di Taiwan Raup Transaksi Rp 4,73 Miliar

Kementerian Perdagangan menggelar pameran dekorasi rumah Indonesia di Taiwan, total transaksi yang diperoleh Rp 4,73 miliar.

Baca Selengkapnya

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan Lantik 6 Pejabat Eselon I dan II, Berpesan Waspadai Situasi Geopolitik Timur Tengah

8 jam lalu

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan Lantik 6 Pejabat Eselon I dan II, Berpesan Waspadai Situasi Geopolitik Timur Tengah

Menteri Perdagangan melantik pejabat eselon I dan II. Dia berpesan agar siap menghadapi keadaan geopolitik Timur Tengah saat ini.

Baca Selengkapnya

Kini Impor Bahan Baku Plastik Tidak Perlu Pertimbangan Teknis Kemenperin

2 hari lalu

Kini Impor Bahan Baku Plastik Tidak Perlu Pertimbangan Teknis Kemenperin

Kementerian Perindustrian atau Kemenperin menyatakan impor untuk komoditas bahan baku plastik kini tidak memerlukan pertimbangan teknis lagi.

Baca Selengkapnya

Kementerian Perdagangan Sebut Utang Rafaksi Minyak Goreng Segera Dibayar

3 hari lalu

Kementerian Perdagangan Sebut Utang Rafaksi Minyak Goreng Segera Dibayar

Kementerian Perdagangan mengatakan bahwa utang rafaksi minyak goreng akan segera dibayarkan.

Baca Selengkapnya

Kemendag Gelar Festival Hari Konsumen Nasional

6 hari lalu

Kemendag Gelar Festival Hari Konsumen Nasional

Kementerian Perdagangan atau Kemendag menggelar festival untuk memperingati Hari Konsumen Nasional (Harkonas).

Baca Selengkapnya

Kementerian Perdagangan Sebut Sektor Penjualan Online Terbanyak Mendapat Keluhan dari Konsumen

9 hari lalu

Kementerian Perdagangan Sebut Sektor Penjualan Online Terbanyak Mendapat Keluhan dari Konsumen

Kementerian Perdagangan menyebut sektor penjualan online paling banyak dilaporkan keluhan konsumen lantaran banyak penipuan. Selain itu, Kemendag telah menutup setidaknya 223 akun yang diindikasi sebagai penipu.

Baca Selengkapnya

Zulhas: Barang Impor Bawaan Penumpang Akan Dibatasi Lewat Peraturan Menteri Keuangan

10 hari lalu

Zulhas: Barang Impor Bawaan Penumpang Akan Dibatasi Lewat Peraturan Menteri Keuangan

Zulhas mengatakan pembatasan barang impor bawaan penumpang nantinya akan diatur lewat Peraturan Menteri Keuangan.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Menhub Budi Karya Usulkan WFH di Selasa dan Rabu, Sri Mulyani Sebut Idul Fitri Tahun Ini Sangat Istimewa

16 hari lalu

Terpopuler: Menhub Budi Karya Usulkan WFH di Selasa dan Rabu, Sri Mulyani Sebut Idul Fitri Tahun Ini Sangat Istimewa

Menhub Budi Karya Sumadi mengusulkan work from home atau WFH untuk mengantisipasi kepadatan lalu lintas saat puncak arus balik Lebaran.

Baca Selengkapnya

Korupsi Diduga Sebabkan Harga Bawang Putih Naik, Ini Tanggapan Kementerian Perdagangan

16 hari lalu

Korupsi Diduga Sebabkan Harga Bawang Putih Naik, Ini Tanggapan Kementerian Perdagangan

Kementerian Perdagangan menanggapi dugaan korupsi di balik tingginya harga bawang putih.

Baca Selengkapnya