Kenaikan Gaji PNS Minimum Sebesar Inflasi

Reporter

Sabtu, 14 Juni 2014 07:36 WIB

Sejumlah meja kerja Pegawai Negeri Sipil Pemrov DKI Jakarta terlihat masih tidak berpenghuni pada hari pertama masuk kerja di gedung Balaikota Jakarta, (12/8). TEMPO/Eko Siswono Toyudho

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Koordinator Perekonomian Chairul Tanjung menyatakan pemerintah segera menyetujui rencana kenaikan gaji berkala pegawai negeri sipil (PNS) dalam waktu dekat. "Paling tidak ada kenaikan gaji yang minimum sama dengan inflasinya," ujarnya di kantornya, Jumat malam, 13 Juni 2014.

Chairul menuturkan kenaikan gaji dimaksudkan untuk mengimbangi naiknya kebutuhan hidup pegawai akibat inflasi. "Paling tidak meng-cover inflasi. Kalau lebih tinggi (kenaikan), lebih bagus lagi," katanya.

Dengan memperhitungkan besaran kenaikan inflasi 5-6 persen, dipastikan besaran kenaikan gaji pegawai tidak menjauhi angka tersebut. "Karena, kalau kenaikan gajinya lebih kecil dari inflasi, nanti kehidupan dia lebih sengsara lagi," ujarnya. (Baca pula: Gaji PNS Diusulkan Rp 5-7 Juta).

Chairul berharap, dengan kenaikan tersebut, seluruh PNS bisa memperbaiki kinerjanya dalam melayani masyarakat. "Kita tahu, masih banyak masalah yang harus diselesaikan. PNS harus bekerja lebih efisien, lebih efektif, dan lebih produktif lagi," tutur Chairul.

Secara terpisah, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Azwar Abubakar mengakui hal tersebut. Menurut dia, meskipun kecil, kenaikan gaji bagi semua PNS dipastikan mulai semester kedua tahun ini. "Angkanya saya kurang hafal," katanya.

Bukan hanya itu, ganjaran berlipat siap diterima PNS. Sebab, sebelum Lebaran tahun ini, mereka bakal segera menikmati gaji ke-13. "Kita lihat saja nanti pastinya tanggal berapa," ujar Azwar.

JAYADI SUPRIADIN

Berita utama:
Dituding Sudi Minta Rumah ke SBY, JK Geram
Robben Bawa Belanda Pecundangi Spanyol 5-1
Orang Istana Ini Bela Obor Rakyat










Berita terkait

Boyamin Saiman Sambangi KPK Minta Bantuan Mutasi PNS ke Nurul Ghufron

3 hari lalu

Boyamin Saiman Sambangi KPK Minta Bantuan Mutasi PNS ke Nurul Ghufron

Boyamin Saiman menyambangi KPK hari ini untuk menyampaikan surat permohonan bantuan kepada Nurul Ghufron. Satire minta dibantu mutasi PNS.

Baca Selengkapnya

Segini Perbandingan Gaji Prabowo saat Jadi Menteri dan Presiden Nanti

4 hari lalu

Segini Perbandingan Gaji Prabowo saat Jadi Menteri dan Presiden Nanti

Berikut perbandingan besar gaji yang diterima Prabowo ketika saat menjadi Menteri Pertahanan dengan Presiden.

Baca Selengkapnya

PUPR, Kemensos dan Kemenhub Rekrut 84 Ribu CASN Tahun Ini, Simak Formasinya

5 hari lalu

PUPR, Kemensos dan Kemenhub Rekrut 84 Ribu CASN Tahun Ini, Simak Formasinya

Jumlah CASN yang direkrut terdiri atas 690 ribu PNS dan 1,6 juta untuk formasi pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK).

Baca Selengkapnya

Pendaftaran IPDN Dibuka, Apa Saja Syarat dan Berkas Administrasinya?

6 hari lalu

Pendaftaran IPDN Dibuka, Apa Saja Syarat dan Berkas Administrasinya?

Institut Pemerintahan Dalam Negeri atau IPDN merupakan salah satu perguruan tinggi kedinasan yang banyak diminati selain STAN.

Baca Selengkapnya

ITB Buka Rekrutmen untuk 73 Dosen Tetap, Ini Formasi dan Syarat serta Seleksinya

12 hari lalu

ITB Buka Rekrutmen untuk 73 Dosen Tetap, Ini Formasi dan Syarat serta Seleksinya

Rekrutmen dosen tetap ITB non PNS sebelumnya pada 2022. Tuntutan perkembangan multikampus serta jumlah mahasiswanya.

Baca Selengkapnya

Dosen UNTAN Diduga Jadi Joki Nilai Mahasiswa S2, Biayanya Rp20-Rp30 Juta

13 hari lalu

Dosen UNTAN Diduga Jadi Joki Nilai Mahasiswa S2, Biayanya Rp20-Rp30 Juta

Sumber Tempo mengungkap jika seorang dosen di Untan diduga menjadi joki nilai mahasiswa program S2 di FISIP. Tarifnya mencapai Rp 30 juta.

Baca Selengkapnya

Kapan THR Pertama di Indonesia Dibagikan? Kaum Buruh Sempat Protes

21 hari lalu

Kapan THR Pertama di Indonesia Dibagikan? Kaum Buruh Sempat Protes

Sejarah THR yang sempat diprotes kaum buruh

Baca Selengkapnya

PNS Inggris Minta Berhenti Kerja Massal, Khawatir Terlibat Kejahatan Perang Israel di Gaza

24 hari lalu

PNS Inggris Minta Berhenti Kerja Massal, Khawatir Terlibat Kejahatan Perang Israel di Gaza

PNS Inggris yang mengawasi ekspor senjata ke Israel meminta berhenti kerja atas kekhawatiran terlibat dalam kejahatan perang di Gaza.

Baca Selengkapnya

Gaji ke-13 PNS, Prajurit TNI, Anggota Polri dan Pensiuan Cair Mulai Juni 2024, Berikut 2 Golongan yang Tak Menerimanya

31 hari lalu

Gaji ke-13 PNS, Prajurit TNI, Anggota Polri dan Pensiuan Cair Mulai Juni 2024, Berikut 2 Golongan yang Tak Menerimanya

Gaji ke-13 dicairkan pada Juni 2024 ketika masa awal pendidikan. Ada 2 golongan PNS, Prajurit TNI, dan anggota Polri yang tak terima. Siapa mereka?

Baca Selengkapnya

Terpopuler: PSN PIK 2 dan BSD Diduga Terkait Pilpres, Diskon Tarif Tol Trans Sumatera saat Mudik Lebaran

32 hari lalu

Terpopuler: PSN PIK 2 dan BSD Diduga Terkait Pilpres, Diskon Tarif Tol Trans Sumatera saat Mudik Lebaran

Terpopuler: Masuknya PIK 2 dan BSD menjadi PSN diduga terkait Pilpres, diskon tarif tol Trans Sumatera saat mudik Lebaran.

Baca Selengkapnya